SHARE
Home > News > Features > 6 Tips Jalan-Jalan ke Eropa Supaya Nggak Boncos!

6 Tips Jalan-Jalan ke Eropa Supaya Nggak Boncos!

02 April 2023 12:28 WIB Traveling

Benua Eropa termasuk salah satu destinasi wisata yang didambakan setiap orang. Berbagai negara di Benua Biru memang menyimpan banyak keistimewaan seperti pemandangan yang indah, udara yang bersih hingga sajian kuliner yang menggiurkan.

Tak heran jika wisatawan rela mengumpulkan kocek yang tidak sedikit untuk berkunjung ke sana. Namun, untuk kamu yang memiliki anggaran pas-pasan jangan khawatir, kamu bisa tetap bisa berkunjung ke Eropa dengan mencoba beberapa tips berikut ini.

1. Pilih destinasi kota alternatif di Eropa

Ceko merupakan destinasi wisata Eropa dengan biaya yang cukup terjangkau. (Foto: Unsplash/Azamat Esmurziye)

Kota-kota besar di Eropa seperti Roma, Berlin, Paris, Amsterdam adalah kota yang dikenal mahal. Pertimbangkan destinasi wisata kamu ke beberapa negara yang lebih terjangkau secara pengeluaran.

Baca Juga: 5 Daftar Negara Bebas Visa untuk Paspor Indonesia

Lakukan riset terlebih dahulu untuk menghitung segala pengeluarannya. Kamu bisa mencoba berkunjung ke beberapa kota yang terjangkau seperti Praha (Ceko), Naples (Italia), Dubrovnik (Kroasia), Albufeira (Portugal).

2. Jangan berkunjung ke destinasi wisata populer

Kota Amsterdam merupakan salah satu destinasi favorit yang ada di Belanda, namun bukan tempat yang tepat untuk wisata hemat di Eropa. (Foto: Unsplash/Red Morley Hewitt)

Menurut Matt Kepnes pendiri nomadicmatt.com, lebih baik mencari oleh-oleh murah daripada harus mengunjungi wisata yang populer. Hal ini ditegaskan demi menghemat pengeluaran. Perlu diketahui wisata populer cenderung memiliki biaya yang besar pada setiap destinasi maupun akomodasi.

3. Bulan Oktober-April merupakan waktu yang ideal

Pada umumnya, saat musim panas di Eropa akan diramaikan berbagai wisatawan dari mancanegara. (Foto: Unsplash/Jacek Dylag)

Saat musim panas yang bergulir pada bulan Juni-September, merupakan titik tertinggi biaya transportasi menuju destinasi populer di Eropa dengan jumlah antrean yang panjang.

Baca Juga: Jalan-Jalan ke Eropa Tahun 2023 Harus Mengajukan ETIAS, Seperti Apa?

Jika kamu memiliki anggaran yang terbatas, pergilah ke Eropa pada bulan Oktober-April karena cuacanya menyenangkan, serta harga tiket pesawat yang lebih rendah akan membantu kamu untuk menghemat pengeluaran.

4. Jangan menginap di hotel

Menginap di airbnb bisa menghemat pengeluaran daripada hotel. (Foto: Unsplash/Kalsey Dody)

Salah satu pengeluaran yang tidak murah adalah memilih hotel untuk tempat beristirahat. Jika kamu memiliki anggaran terbatas, disarankan untuk tidak menginap di hotel. Pertimbangkan untuk menyewa hostel atau homestay untuk mendapatkan harga yang lebih terjangkau. Selain itu, kamu bisa menemui rekan yang berada di negara tersebut untuk bisa bermalam di tempatnya.

5. Tidak makan di pusat kota

Restoran hingga coffee shop di pusat kota Eropa memiliki harga menu yang mahal. (Foto: Unsplash/Tony Lee)

Kamu bisa mencoba berbagai destinasi kuliner di luar pusat kota untuk mendapatkan harga yang lebih terjangkau. Perlu diketahui, harga makanan di Eropa memiliki standar yang berbeda-beda sesuai dengan daerah yang kamu kunjungi.

Baca Juga : Suka Traveling, Ini Dia Frasa Bahasa Inggris yang Wajib Kamu Kuasai!

Bila kamu mengunjungi daerah wisata populer, kamu akan menemukan berbagai makanan dengan harga yang mahal. Sebaliknya, kamu bisa menemukan harga makanan yang lebih terjangkau apabila mengunjungi kota kecil atau desa yang berada di Eropa. Cara ini dianggap efektif untuk menghemat pengeluaran.

Berbelanjalah stok makanan untuk beberapa hari kedepan ketika berada di kota kecil maupun desa. Selain itu, kamu juga bisa menekan pengeluaran dengan cara membeli bahan makanan untuk dimasak sendiri.

6. Pertimbangkan biaya transportasi

Menggunakan trasnportasi umum seperti bus bisa menghemat pengeluaran. (Foto: Unsplash/Mangopear Creative)

Selain memesan kamar hotel dan makan di pusat kota, bepergian menggunakan taxi adalah sama mahalnya. Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk mengkalkulasi pengeluaran transportasi.

Kamu bisa memilih transportasi umum sebagai alternatif bepergian di Eropa, bahkan banyak transportasi yang biayanya sudah termasuk mengunjungi destinasi wisata.

Baca Juga: Kenali Macam-Macam Visa Berdasarkan Fungsinya

Jika ingin sewa kendaraan pribadi, pastikan kamu memiliki sim internasional terlebih dahulu. Pilihlah mobil yang paling irit konsumsi bahan bakar dan hitunglah perkiraan biaya bbm selama kamu diperjalanan.

Semoga tips tadi bisa membantu kamu yang ingin bepergian ke Benua Biru, jangan ragu untuk mempertimbangkan segala sesuatu, mencari informasi, agar kamu bisa menghitung serta menghemat pengeluaran.


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Features > 6 Tips Jalan-Jalan ke Eropa Supaya Nggak Boncos!

6 Tips Jalan-Jalan ke Eropa Supaya Nggak Boncos!

02 April 2023 12:28 WIB
Traveling

Benua Eropa termasuk salah satu destinasi wisata yang didambakan setiap orang. Berbagai negara di Benua Biru memang menyimpan banyak keistimewaan seperti pemandangan yang indah, udara yang bersih hingga sajian kuliner yang menggiurkan.

Tak heran jika wisatawan rela mengumpulkan kocek yang tidak sedikit untuk berkunjung ke sana. Namun, untuk kamu yang memiliki anggaran pas-pasan jangan khawatir, kamu bisa tetap bisa berkunjung ke Eropa dengan mencoba beberapa tips berikut ini.

1. Pilih destinasi kota alternatif di Eropa

Ceko merupakan destinasi wisata Eropa dengan biaya yang cukup terjangkau. (Foto: Unsplash/Azamat Esmurziye)

Kota-kota besar di Eropa seperti Roma, Berlin, Paris, Amsterdam adalah kota yang dikenal mahal. Pertimbangkan destinasi wisata kamu ke beberapa negara yang lebih terjangkau secara pengeluaran.

Baca Juga: 5 Daftar Negara Bebas Visa untuk Paspor Indonesia

Lakukan riset terlebih dahulu untuk menghitung segala pengeluarannya. Kamu bisa mencoba berkunjung ke beberapa kota yang terjangkau seperti Praha (Ceko), Naples (Italia), Dubrovnik (Kroasia), Albufeira (Portugal).

2. Jangan berkunjung ke destinasi wisata populer

Kota Amsterdam merupakan salah satu destinasi favorit yang ada di Belanda, namun bukan tempat yang tepat untuk wisata hemat di Eropa. (Foto: Unsplash/Red Morley Hewitt)

Menurut Matt Kepnes pendiri nomadicmatt.com, lebih baik mencari oleh-oleh murah daripada harus mengunjungi wisata yang populer. Hal ini ditegaskan demi menghemat pengeluaran. Perlu diketahui wisata populer cenderung memiliki biaya yang besar pada setiap destinasi maupun akomodasi.

3. Bulan Oktober-April merupakan waktu yang ideal

Pada umumnya, saat musim panas di Eropa akan diramaikan berbagai wisatawan dari mancanegara. (Foto: Unsplash/Jacek Dylag)

Saat musim panas yang bergulir pada bulan Juni-September, merupakan titik tertinggi biaya transportasi menuju destinasi populer di Eropa dengan jumlah antrean yang panjang.

Baca Juga: Jalan-Jalan ke Eropa Tahun 2023 Harus Mengajukan ETIAS, Seperti Apa?

Jika kamu memiliki anggaran yang terbatas, pergilah ke Eropa pada bulan Oktober-April karena cuacanya menyenangkan, serta harga tiket pesawat yang lebih rendah akan membantu kamu untuk menghemat pengeluaran.

4. Jangan menginap di hotel

Menginap di airbnb bisa menghemat pengeluaran daripada hotel. (Foto: Unsplash/Kalsey Dody)

Salah satu pengeluaran yang tidak murah adalah memilih hotel untuk tempat beristirahat. Jika kamu memiliki anggaran terbatas, disarankan untuk tidak menginap di hotel. Pertimbangkan untuk menyewa hostel atau homestay untuk mendapatkan harga yang lebih terjangkau. Selain itu, kamu bisa menemui rekan yang berada di negara tersebut untuk bisa bermalam di tempatnya.

5. Tidak makan di pusat kota

Restoran hingga coffee shop di pusat kota Eropa memiliki harga menu yang mahal. (Foto: Unsplash/Tony Lee)

Kamu bisa mencoba berbagai destinasi kuliner di luar pusat kota untuk mendapatkan harga yang lebih terjangkau. Perlu diketahui, harga makanan di Eropa memiliki standar yang berbeda-beda sesuai dengan daerah yang kamu kunjungi.

Baca Juga : Suka Traveling, Ini Dia Frasa Bahasa Inggris yang Wajib Kamu Kuasai!

Bila kamu mengunjungi daerah wisata populer, kamu akan menemukan berbagai makanan dengan harga yang mahal. Sebaliknya, kamu bisa menemukan harga makanan yang lebih terjangkau apabila mengunjungi kota kecil atau desa yang berada di Eropa. Cara ini dianggap efektif untuk menghemat pengeluaran.

Berbelanjalah stok makanan untuk beberapa hari kedepan ketika berada di kota kecil maupun desa. Selain itu, kamu juga bisa menekan pengeluaran dengan cara membeli bahan makanan untuk dimasak sendiri.

6. Pertimbangkan biaya transportasi

Menggunakan trasnportasi umum seperti bus bisa menghemat pengeluaran. (Foto: Unsplash/Mangopear Creative)

Selain memesan kamar hotel dan makan di pusat kota, bepergian menggunakan taxi adalah sama mahalnya. Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk mengkalkulasi pengeluaran transportasi.

Kamu bisa memilih transportasi umum sebagai alternatif bepergian di Eropa, bahkan banyak transportasi yang biayanya sudah termasuk mengunjungi destinasi wisata.

Baca Juga: Kenali Macam-Macam Visa Berdasarkan Fungsinya

Jika ingin sewa kendaraan pribadi, pastikan kamu memiliki sim internasional terlebih dahulu. Pilihlah mobil yang paling irit konsumsi bahan bakar dan hitunglah perkiraan biaya bbm selama kamu diperjalanan.

Semoga tips tadi bisa membantu kamu yang ingin bepergian ke Benua Biru, jangan ragu untuk mempertimbangkan segala sesuatu, mencari informasi, agar kamu bisa menghitung serta menghemat pengeluaran.

Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!