SHARE
Home > News > News > 7.631 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Online 2023 Kabupaten Tangerang

7.631 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Online 2023 Kabupaten Tangerang

23 May 2023 12:30 WIB News

Peluang bagus untuk kamu yang mencari pekerjaan, karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Tenaga Kerja mengadakan Job Fair Online 2023 di Hotel Lemo, selama tanggal 22-26 Mei 2023

Bursa kerja yang digelar secara daring ini melibatkan 29 perusahaan dengan 7.631 lowongan pekerjaan.

Melansir Tangerangnews, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Tangerang Rudi Hartono mengatakan terdapat puluhan perusahaan yang membuka lowongan untuk lulusan jenjang SMA sederajat hingga Strata-1 (S1).

Mekanisme Job Fair Online 2023 Kabupaten Tangerang. Foto: Instagram/Kabupaten Tangerang

“Untuk Job Fair tahun 2023 ini kami melibatkan 29 perusahaan, salah satunya adalah BP3MI (Balai Pelayanan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia) Banten. Dalam Job Fair ini tersedia mulai dari lowongan dalam negeri dan juga luar negeri,” kata Rudi.

Job Fair ini merupakan program Pemkab Tangerang untuk mempertemukan antara pencari kerja dengan perusahaan atau pemberi kerja sekaligus menjadi upaya untuk mengurangi angka pengangguran khususnya wilayah Kabupaten Tangerang.

Baca Juga: Kamu Harus Tahu, 5 Cara Menjawab Pertanyaan ini Saat Interview Perusahaan!

“Kami juga turut menyediakan beberapa lowongan pekerjaan untuk teman-teman penyandang disabilitas. Semoga ini dapat dijadikan jembatan bagi teman-teman penyandang disabilitas untuk dapat bekerja,” ujarnya.

Momentum ini bisa dimanfaatkan dengan baik khususnya para pencari kerja agar menemukan pekerjaan sesuai kompetensi masing-masing.

“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini pemberi kerja dalam hal ini pihak perusahaan bisa mendapatkan kandidat yang sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan dan juga para pencari kerja bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan kompetensinya,” ujarnya.

Bagi kalian yang ingin mengikuti Job Fair Online 2023 Kabupaten Tangerang dapat menyiapkan beberapa persyaratan seperti memiliki akun SIAPKERJA yang dapat didaftarkan melalui laman SIAPKERJA.TANGERANGKAB.GO.ID dan memiliki akun AK-1 sebagai pengajuan kerja.

Baca Juga: 5 Tips Sukses Wawancara Kerja untuk Fresh Graduate

Ini tahapan mekanisme Job Fair Online 2023 yang harus kamu simak:

1. Memiliki akun AK1 di aplikasi siapkerja.tangerangkab.go.id (bagi yabg belum memiliki silahkan membuat AK1 terlebih dahulu) berlaku untuk masyarakat kabupaten Tangerang, dan untuk masyarakat diluar kabupaten Tangerang harus memiliki domisili.

2. Setelah memiliki akun, silahkan menyimak live streaming Job Fair Online dirumah masing-masing pada tanggal 22 Mei dari jam 09.00-15.00 karena semua perusahaan peserta job fair akan memaparkan profil dan lowongan jabatan.

3. Setelah menyaksikan YouTube streaming silahkan kirim lamaran melalui aplikasi SIAPKERJA, dengan masuk ke menu Even/Kegiatan. Pilih Job Fair Online 2023, cari nama perusahaan dan lowongan yang diminati (pastikan sesuai syarat dan kompetensi yang dimiliki), lalu kirim lamaran.

4. Lamaran bisa dikirim melalui SIAPKERJA. TANGERANGKAB.GO.ID sampai tanggal 26 Mei 2023 jam 23.00 WIB.

5. Perusahaan akan memferivikasi data lamaran apabila sesuai dengan persyaratan maka akan dikirim SMS/WA/EMAIL untuk mengikuti proses seleksi selanjutnya.

Sebagai informasi, Job Fair online ini berlangsung selama lima hari. Para pelamar yang berminat dalam Job Fair ini dapat mengunjungi laman siapkerja.tangerangkab.go.id.


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > 7.631 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Online 2023 Kabupaten Tangerang

7.631 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Online 2023 Kabupaten Tangerang

23 May 2023 12:30 WIB
News

Peluang bagus untuk kamu yang mencari pekerjaan, karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Tenaga Kerja mengadakan Job Fair Online 2023 di Hotel Lemo, selama tanggal 22-26 Mei 2023

Bursa kerja yang digelar secara daring ini melibatkan 29 perusahaan dengan 7.631 lowongan pekerjaan.

Melansir Tangerangnews, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Tangerang Rudi Hartono mengatakan terdapat puluhan perusahaan yang membuka lowongan untuk lulusan jenjang SMA sederajat hingga Strata-1 (S1).

Mekanisme Job Fair Online 2023 Kabupaten Tangerang. Foto: Instagram/Kabupaten Tangerang

“Untuk Job Fair tahun 2023 ini kami melibatkan 29 perusahaan, salah satunya adalah BP3MI (Balai Pelayanan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia) Banten. Dalam Job Fair ini tersedia mulai dari lowongan dalam negeri dan juga luar negeri,” kata Rudi.

Job Fair ini merupakan program Pemkab Tangerang untuk mempertemukan antara pencari kerja dengan perusahaan atau pemberi kerja sekaligus menjadi upaya untuk mengurangi angka pengangguran khususnya wilayah Kabupaten Tangerang.

Baca Juga: Kamu Harus Tahu, 5 Cara Menjawab Pertanyaan ini Saat Interview Perusahaan!

“Kami juga turut menyediakan beberapa lowongan pekerjaan untuk teman-teman penyandang disabilitas. Semoga ini dapat dijadikan jembatan bagi teman-teman penyandang disabilitas untuk dapat bekerja,” ujarnya.

Momentum ini bisa dimanfaatkan dengan baik khususnya para pencari kerja agar menemukan pekerjaan sesuai kompetensi masing-masing.

“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini pemberi kerja dalam hal ini pihak perusahaan bisa mendapatkan kandidat yang sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan dan juga para pencari kerja bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan kompetensinya,” ujarnya.

Bagi kalian yang ingin mengikuti Job Fair Online 2023 Kabupaten Tangerang dapat menyiapkan beberapa persyaratan seperti memiliki akun SIAPKERJA yang dapat didaftarkan melalui laman SIAPKERJA.TANGERANGKAB.GO.ID dan memiliki akun AK-1 sebagai pengajuan kerja.

Baca Juga: 5 Tips Sukses Wawancara Kerja untuk Fresh Graduate

Ini tahapan mekanisme Job Fair Online 2023 yang harus kamu simak:

1. Memiliki akun AK1 di aplikasi siapkerja.tangerangkab.go.id (bagi yabg belum memiliki silahkan membuat AK1 terlebih dahulu) berlaku untuk masyarakat kabupaten Tangerang, dan untuk masyarakat diluar kabupaten Tangerang harus memiliki domisili.

2. Setelah memiliki akun, silahkan menyimak live streaming Job Fair Online dirumah masing-masing pada tanggal 22 Mei dari jam 09.00-15.00 karena semua perusahaan peserta job fair akan memaparkan profil dan lowongan jabatan.

3. Setelah menyaksikan YouTube streaming silahkan kirim lamaran melalui aplikasi SIAPKERJA, dengan masuk ke menu Even/Kegiatan. Pilih Job Fair Online 2023, cari nama perusahaan dan lowongan yang diminati (pastikan sesuai syarat dan kompetensi yang dimiliki), lalu kirim lamaran.

4. Lamaran bisa dikirim melalui SIAPKERJA. TANGERANGKAB.GO.ID sampai tanggal 26 Mei 2023 jam 23.00 WIB.

5. Perusahaan akan memferivikasi data lamaran apabila sesuai dengan persyaratan maka akan dikirim SMS/WA/EMAIL untuk mengikuti proses seleksi selanjutnya.

Sebagai informasi, Job Fair online ini berlangsung selama lima hari. Para pelamar yang berminat dalam Job Fair ini dapat mengunjungi laman siapkerja.tangerangkab.go.id.

Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!