SHARE
Home > News > Music > Berburu Kaset Lawas di Cassette Store Day Tangerang 2019
Berburu Kaset Lawas di Cassette Store Day Tangerang 2019

Berburu Kaset Lawas di Cassette Store Day Tangerang 2019

03 November 2019 23:15 WIB Cassette Store Day Tangerang Tangerang Entertainment Music

Dalam rangka memperingati Cassette Store Day yang dirayakan setiap Oktober, Tangerang juga tak mau ketinggalan dengan kota-kota lainnya.

Pada Minggu (3/11/2019), komunitas kolektif Serikat Tangerang Raya (Setara) kembali menggelar acara "Cassette Store Day 2019". Kali ini, acara tahunan tersebut diselenggarakan di Sandwich Attack, Sukasari, Tangerang.

Komunitas Serikat Tangerang Raya (Setara) kembali menggelar "Cassette Store Day 2019"
Komunitas Serikat Tangerang Raya (Setara) kembali menggelar "Cassette Store Day Tangerang 2019" di Sandwich Attack, Sukasari, Tangerang. (Side.id/Febrian)


"Secara konsep memang sama setiap tahunnya. Namun, bedanya tahun ini kita banyak mengundang talent pengisi event dari Jabodetabek," ucap Koordinator Cassette Store Day 2019, Alifiantani Nugroho saat ditemui Side.id, Minggu (3/11/2019).

Memasuki sore hari, para pengunjung semakin ramai memadati venue. Mereka sibuk memilih rilisan fisik kaset band favoritnya.

Tahun ini, CSD Tangerang 2019 menampilkan 10 band yang tidak hanya berasal dari Tangerang saja, namun juga dari Jabodetabek. Sederet band yang tampil di CSD 2019 adalah The Cat Police, Ping Pong Club, Bangku Taman x Harlan, Diskoteq, Lightspace, hingga Gulf of Meru.

Berbagai rilisan fisik hadir di Cassette Store Day 2019
Cassette Store Day Tangerang 2019 menampilkan 10 band dari Jabodetabek. (Side.id/Febrian)


Selain itu, terdapat 15 pelapak kaset lawas yang hadir di CSD Tangerang 2019, di antaranya adalah Demajors Tangerang, Hey Folks!, Atmospheric Store, Koleksian Jakarta, Roaches Records, dan Langen Srawa.

"Harapannya, semoga saja dengan adanya CSD ini bisa mempererat tali silaturahmi antar musisi dan penggemar musik di Tanah Air. Selain itu, juga untuk mengingatkan kita agar selalu membeli rilisan fisik dan bisa diwariskan untuk anak-anak kita nanti," tambah Nugroho.

Para pengunjung berburu kaset lawas di Cassette Store Day Tangerang 2019
Para penggemar musik di Tangerang berburu kaset lawas di Cassette Store Day. (Side.id/Febrian)


Cassette Store Day telah menjadi wadah bagi para pengemar musik di Indonesia, khususnya Tangerang. Lalu, juga mendukung para musisi di Tanah Air lewat rilisan fisik.

Editor: Soffi Amira Putri


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Music > Berburu Kaset Lawas di Cassette Store Day Tangerang 2019

Berburu Kaset Lawas di Cassette Store Day Tangerang 2019

03 November 2019 23:15 WIB
Cassette Store Day Tangerang Tangerang Entertainment Music

Dalam rangka memperingati Cassette Store Day yang dirayakan setiap Oktober, Tangerang juga tak mau ketinggalan dengan kota-kota lainnya.

Pada Minggu (3/11/2019), komunitas kolektif Serikat Tangerang Raya (Setara) kembali menggelar acara "Cassette Store Day 2019". Kali ini, acara tahunan tersebut diselenggarakan di Sandwich Attack, Sukasari, Tangerang.

Komunitas Serikat Tangerang Raya (Setara) kembali menggelar "Cassette Store Day 2019"
Komunitas Serikat Tangerang Raya (Setara) kembali menggelar "Cassette Store Day Tangerang 2019" di Sandwich Attack, Sukasari, Tangerang. (Side.id/Febrian)


"Secara konsep memang sama setiap tahunnya. Namun, bedanya tahun ini kita banyak mengundang talent pengisi event dari Jabodetabek," ucap Koordinator Cassette Store Day 2019, Alifiantani Nugroho saat ditemui Side.id, Minggu (3/11/2019).

Memasuki sore hari, para pengunjung semakin ramai memadati venue. Mereka sibuk memilih rilisan fisik kaset band favoritnya.

Tahun ini, CSD Tangerang 2019 menampilkan 10 band yang tidak hanya berasal dari Tangerang saja, namun juga dari Jabodetabek. Sederet band yang tampil di CSD 2019 adalah The Cat Police, Ping Pong Club, Bangku Taman x Harlan, Diskoteq, Lightspace, hingga Gulf of Meru.

Berbagai rilisan fisik hadir di Cassette Store Day 2019
Cassette Store Day Tangerang 2019 menampilkan 10 band dari Jabodetabek. (Side.id/Febrian)


Selain itu, terdapat 15 pelapak kaset lawas yang hadir di CSD Tangerang 2019, di antaranya adalah Demajors Tangerang, Hey Folks!, Atmospheric Store, Koleksian Jakarta, Roaches Records, dan Langen Srawa.

"Harapannya, semoga saja dengan adanya CSD ini bisa mempererat tali silaturahmi antar musisi dan penggemar musik di Tanah Air. Selain itu, juga untuk mengingatkan kita agar selalu membeli rilisan fisik dan bisa diwariskan untuk anak-anak kita nanti," tambah Nugroho.

Para pengunjung berburu kaset lawas di Cassette Store Day Tangerang 2019
Para penggemar musik di Tangerang berburu kaset lawas di Cassette Store Day. (Side.id/Febrian)


Cassette Store Day telah menjadi wadah bagi para pengemar musik di Indonesia, khususnya Tangerang. Lalu, juga mendukung para musisi di Tanah Air lewat rilisan fisik.

Editor: Soffi Amira Putri

Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!