SHARE
Home > News > Entertainment > Brompton of Alam Sutera Serpong Gowes Bareng Menuju Journey To The South Jakarta!
Jelang New Normal, Brompton of Alam Sutera Gowes Bareng ke JTTS Jakarta!

Brompton of Alam Sutera Serpong Gowes Bareng Menuju Journey To The South Jakarta!

05 July 2020 11:18 WIB Entertainment Brompton of Alam Sutera Journey To The South

Komunitas Brompton of Alam Sutera Serpong kembali mengadakan gowes bareng pada Sabtu (4/7/2020). Kali ini komunitas Brompton of Alam Sutera atau yang akrab disebut BOAS mengadakan gowes dalam rangka berkunjung ke restoran coffee shop Journey To The South, yang baru saja dibuka di kawasan Kemang, pada Rabu (1/7/2020) lalu.

Pada kegiatan gowes tersebut, komunitas BOAS berkumpul di kafe Owners, Alam Sutera pada pukul 06.00 WIB Rute gowes kali ini menuju Graha Raya - Bintaro - Deplu - Pondok Indah - PIM - Haji Nawi - Fatmawati - Dharmawangsa - Antasari - JTTS, Kemang.

Anggota BOAS saat melintasi kawasan Bintaro dalam perjalanan menuju Journey To The South. (Merahputih/Rizki Fitriyanto)

BOAS mulai berkumpul pada pukul 06.00 WIB, lalu para anggota sudah menggunakan perlengkapan 'ala' New Normal, seperti masker, helm sepeda dan melaksanakan doa bersama sebelum memulai perjalanan.

Saat ruas jalan Alam Sutera belum dipadati kendaraan, pada pukul 06.30 WIB, sebanyak 40 anggota BOAS mulai gowes dan meramaikan Jalan Alam Sutera Boulevard. Tidak hanya Brompton, ada juga sepeda selain seperti road bike yang dikemudikan oleh salah satu anggota BOAS.

“Memang komunitasnya dikhususkan untuk sepeda Brompton saja. Tapi, sepeda selain Brompton pun tetap diperbolehkan ikut gowes bersama seperti road bike ataupun sepeda lipat merk lainnya”. ujar Rudy Gunawan ketua BOAS.

Peserta gowes mengenakan perlengkapan sepeda serta masker saat perjalanan. (Merahputih/Rizki Fitriyanto)

Berangkat pada pukul 06.30 WIB, para anggota BOAS hanya membutuhkan waktu kurang lebih dua jam untuk sampai di kafe JTTS Kemang yang berjarak 25 km dari Owners Cafe, Apartemen Brooklyn, Alam Sutera.

Rombongan tiba pada pukul 08.30 WIB dan menyempatkan berfoto sejenak sebelum memasuki JTTS. Sesampainya di dalam JTTS rombongan disambut oleh suasana yang cozy sembari memesan menu yang disajikan oleh JTTS.

Gowes ke kafe JTTS Jakarta, rupanya bukan pertama kalinya BOAS gowes bareng ke Jakarta. Meski komunitas BOAS berbasis di Alam Sutera, namun komunitas ini selalu rutin gowes ke Jakarta tiap akhir pekan.

"Kalau mingguan memang kita rutinnya ke Jakarta, kalau gowes di Alam Sutera sih tiap hari, setiap pagi jam 7 kita gowes kadang ke Alam Sutera, Gading Serpong, atau BSD," ujar Rudy.

BOAS saat tiba di restoran coffee shop Journey To The South. (Merahputih/Rizki Fitriyanto)

Rudy juga menjelaskan, awalnya komunitas BOAS hanya beranggotakan empat orang saja. Saat ini, BOAS memiliki lebih dari 200 anggota dengan 40-50 pesepeda yang ikut gowes bareng setiap minggunya. Saat pandemi pun, BOAS tetap gowes meski dengan protokol kesehatan lengkap.

Seperti saat gowes ke JTTS kemarin, BOAS mewajibkan anggota pesepeda untuk memakai masker dan helm. Tak hanya untuk mencegah penyebaran virus COVID-19, tetapi juga untuk menjaga jarak aman dengan pengguna sepeda yang lain di jalanan.

Pada pukul 10.30 WIB rombongan BOAS membubarkan diri, kembali gowes menuju Alam Sutera. (Andrew)

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > Brompton of Alam Sutera Serpong Gowes Bareng Menuju Journey To The South Jakarta!

Brompton of Alam Sutera Serpong Gowes Bareng Menuju Journey To The South Jakarta!

05 July 2020 11:18 WIB
Entertainment Brompton of Alam Sutera Journey To The South

Komunitas Brompton of Alam Sutera Serpong kembali mengadakan gowes bareng pada Sabtu (4/7/2020). Kali ini komunitas Brompton of Alam Sutera atau yang akrab disebut BOAS mengadakan gowes dalam rangka berkunjung ke restoran coffee shop Journey To The South, yang baru saja dibuka di kawasan Kemang, pada Rabu (1/7/2020) lalu.

Pada kegiatan gowes tersebut, komunitas BOAS berkumpul di kafe Owners, Alam Sutera pada pukul 06.00 WIB Rute gowes kali ini menuju Graha Raya - Bintaro - Deplu - Pondok Indah - PIM - Haji Nawi - Fatmawati - Dharmawangsa - Antasari - JTTS, Kemang.

Anggota BOAS saat melintasi kawasan Bintaro dalam perjalanan menuju Journey To The South. (Merahputih/Rizki Fitriyanto)

BOAS mulai berkumpul pada pukul 06.00 WIB, lalu para anggota sudah menggunakan perlengkapan 'ala' New Normal, seperti masker, helm sepeda dan melaksanakan doa bersama sebelum memulai perjalanan.

Saat ruas jalan Alam Sutera belum dipadati kendaraan, pada pukul 06.30 WIB, sebanyak 40 anggota BOAS mulai gowes dan meramaikan Jalan Alam Sutera Boulevard. Tidak hanya Brompton, ada juga sepeda selain seperti road bike yang dikemudikan oleh salah satu anggota BOAS.

“Memang komunitasnya dikhususkan untuk sepeda Brompton saja. Tapi, sepeda selain Brompton pun tetap diperbolehkan ikut gowes bersama seperti road bike ataupun sepeda lipat merk lainnya”. ujar Rudy Gunawan ketua BOAS.

Peserta gowes mengenakan perlengkapan sepeda serta masker saat perjalanan. (Merahputih/Rizki Fitriyanto)

Berangkat pada pukul 06.30 WIB, para anggota BOAS hanya membutuhkan waktu kurang lebih dua jam untuk sampai di kafe JTTS Kemang yang berjarak 25 km dari Owners Cafe, Apartemen Brooklyn, Alam Sutera.

Rombongan tiba pada pukul 08.30 WIB dan menyempatkan berfoto sejenak sebelum memasuki JTTS. Sesampainya di dalam JTTS rombongan disambut oleh suasana yang cozy sembari memesan menu yang disajikan oleh JTTS.

Gowes ke kafe JTTS Jakarta, rupanya bukan pertama kalinya BOAS gowes bareng ke Jakarta. Meski komunitas BOAS berbasis di Alam Sutera, namun komunitas ini selalu rutin gowes ke Jakarta tiap akhir pekan.

"Kalau mingguan memang kita rutinnya ke Jakarta, kalau gowes di Alam Sutera sih tiap hari, setiap pagi jam 7 kita gowes kadang ke Alam Sutera, Gading Serpong, atau BSD," ujar Rudy.

BOAS saat tiba di restoran coffee shop Journey To The South. (Merahputih/Rizki Fitriyanto)

Rudy juga menjelaskan, awalnya komunitas BOAS hanya beranggotakan empat orang saja. Saat ini, BOAS memiliki lebih dari 200 anggota dengan 40-50 pesepeda yang ikut gowes bareng setiap minggunya. Saat pandemi pun, BOAS tetap gowes meski dengan protokol kesehatan lengkap.

Seperti saat gowes ke JTTS kemarin, BOAS mewajibkan anggota pesepeda untuk memakai masker dan helm. Tak hanya untuk mencegah penyebaran virus COVID-19, tetapi juga untuk menjaga jarak aman dengan pengguna sepeda yang lain di jalanan.

Pada pukul 10.30 WIB rombongan BOAS membubarkan diri, kembali gowes menuju Alam Sutera. (Andrew)

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!