SHARE
Home > News > F & B > Cobain 85 Menu Lezat Sate Ala Tiongkok dari Shao Kao!
Cobain 85 Menu Lezat Sate Ala Tiongkok dari Shao Kao!

Cobain 85 Menu Lezat Sate Ala Tiongkok dari Shao Kao!

22 November 2019 18:12 WIB FNB Shao Kao Gading Serpong Restaurant

Kamu sedang mencari tempat nongkrong untuk akhir pekan ini? Mungkin salah satu tempat makan yang berada di Gading Serpong ini bisa menjadi pilihan, yaitu Shao Kao.

Shao Kao menyediakan menu sate ala Tiongkok dengan cita rasa otentik. Bagi kamu pecinta chinese food, Shao Kao merupakan tempat yang pas!

Shao Kao sajikan menu sate ala Tiongkok
Shao Kao menyajikan lebih dari 85 menu sate dengan cita rasa otentik. (Side.id/Dhika)

“Dibangun pertama kali pada 2012, Shao Kao merupakan pelopor pertama yang memiliki konsep bakar-bakar sate dengan variasi dari daging, jamur, sampai sayuran,” ucap Operasional Manager, Andi Setiawan saat ditemui Side.id, Kamis (21/10/2019).

Perbedaan sate ala tiongkok ini bisa dilihat dari bumbu yang digunakan dan ukuran yang lebih besar, serta isi satenya yang bervariasi.

Baca juga: Wajib Coba! Kelezatan Ayam Bakar Sadizz BSD

Shao Kao memiliki lebih dari 85 menu variasi sate yang siap mengeyangkan perutmu. Tidak hanya itu, arang yang dipakai juga khusus dengan bentuk kubus dari hasil batok kelapa yang di-press, sehingga cukup padat dan menimbulkan aroma yang berbeda.

Sate ala Tiongkok yang dimiliki oleh Shao Kao
Bumbu dan ukuran sate ala Shao Kao berbeda dengan menu sate pada umumnya. (Side.id/Dhika)

Bagi kamu yang penasaran dengan menu yang disajikan, berikut ini adalah rekomendasi menu yang bisa kamu pesan di Shao Kao:

Variasi Sate Ala Shao Kao dengan Bumbu Barbeque: kami memilih 14 variasi sate Kornet Babi, Daging Sapi, Kikil Sapi, Telur Puyuh, Telor Gulung, Crabstick, Brokoli, Jagung, kentang spiral, sosis sapi, sayap ayam, wortel, babi asap, dan ayam tulang kering.

Baca juga: Cobain 10 Menu Buffet Terbaik dari Mangiamo, Dijamin Nagih!

Sate tersebut dipanggang dengan saus original barbeque dari Shao Kao dengan tingkat kematangan yang pas dan juga aroma yang khas.

Sate ala Shao Kao dengan bumbu barbeque
Sate ala Shao Kao dengan bumbu barbeque dengan 14 variasi. (Side.id/Dhika)

Mala Chao Chai: tumisan dari kuah Malatang yang memiliki rasa pedas dan gurih yang bikin nagih, dengan tambahan sate yang bisa kamu pilih dan mie di dalamnya.

Mala Chao Chai ala Shao Kao
Mala Chao Chai disajikan dengan tumisan dari kuah Malatang yang memiliki rasa pedas dan gurih. (Side.id/Dhika)

Nasi Goreng Shao Kao: nasi goreng yang menggunakan resep asli Shao Kao, manis, gurih, dan pedas. Dengan tambahan irisan pork, udang, dan ayam yang lezat.

Nasi Goreng Shao Kao dengan resep asli
Nasi Goreng Shao Kao dengan tambahan pork, udang, dan ayam. (Side.id/Dhika)

Kulit Ayam Goreng: camilan paling favorit di Shao Kao, yaitu kulit ayam yang sudah diberi tepung dan digoreng sehingga menimbulkan rasa renyah di setiap gigitan.

Kulit Ayam Goreng yang diberi tepung dan digoreng
Kulit Ayam Goreng menjadi camilan paling recommended di Shao Kao. (Side.id/Dhika)

Untuk harga per sate mulai dari Rp 4.000 – Rp 28.000 saja. Selain itu, Shao Kao juga menyediakan beer dengan berbagai merek mulai dari Bintang, Bali Hai, Carlsberg, Guiness, Heineken, Kuda Putih, Sang Minguel dan masih banyak lainnya, yang pasti harga yang cukup menarik!

Baca juga: Royal Eight, Restoran Chinese Food dengan Nuansa Tiongkok di Gading Serpong

So, enggak usah bingung cari tempat nongkrong yang asik, datang saja ke Shao Kao yang berada di Ruko Batavia, Blok AA2 No. 24 Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Tangerang. Buka setiap Minggu - Kamis (16.00-01.00 WIB) dan Jumat - Sabtu (16.00-03.00 WIB). Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa hubungi nomor 021 22225381.


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > F & B > Cobain 85 Menu Lezat Sate Ala Tiongkok dari Shao Kao!

Cobain 85 Menu Lezat Sate Ala Tiongkok dari Shao Kao!

22 November 2019 18:12 WIB
FNB Shao Kao Gading Serpong Restaurant

Kamu sedang mencari tempat nongkrong untuk akhir pekan ini? Mungkin salah satu tempat makan yang berada di Gading Serpong ini bisa menjadi pilihan, yaitu Shao Kao.

Shao Kao menyediakan menu sate ala Tiongkok dengan cita rasa otentik. Bagi kamu pecinta chinese food, Shao Kao merupakan tempat yang pas!

Shao Kao sajikan menu sate ala Tiongkok
Shao Kao menyajikan lebih dari 85 menu sate dengan cita rasa otentik. (Side.id/Dhika)

“Dibangun pertama kali pada 2012, Shao Kao merupakan pelopor pertama yang memiliki konsep bakar-bakar sate dengan variasi dari daging, jamur, sampai sayuran,” ucap Operasional Manager, Andi Setiawan saat ditemui Side.id, Kamis (21/10/2019).

Perbedaan sate ala tiongkok ini bisa dilihat dari bumbu yang digunakan dan ukuran yang lebih besar, serta isi satenya yang bervariasi.

Baca juga: Wajib Coba! Kelezatan Ayam Bakar Sadizz BSD

Shao Kao memiliki lebih dari 85 menu variasi sate yang siap mengeyangkan perutmu. Tidak hanya itu, arang yang dipakai juga khusus dengan bentuk kubus dari hasil batok kelapa yang di-press, sehingga cukup padat dan menimbulkan aroma yang berbeda.

Sate ala Tiongkok yang dimiliki oleh Shao Kao
Bumbu dan ukuran sate ala Shao Kao berbeda dengan menu sate pada umumnya. (Side.id/Dhika)

Bagi kamu yang penasaran dengan menu yang disajikan, berikut ini adalah rekomendasi menu yang bisa kamu pesan di Shao Kao:

Variasi Sate Ala Shao Kao dengan Bumbu Barbeque: kami memilih 14 variasi sate Kornet Babi, Daging Sapi, Kikil Sapi, Telur Puyuh, Telor Gulung, Crabstick, Brokoli, Jagung, kentang spiral, sosis sapi, sayap ayam, wortel, babi asap, dan ayam tulang kering.

Baca juga: Cobain 10 Menu Buffet Terbaik dari Mangiamo, Dijamin Nagih!

Sate tersebut dipanggang dengan saus original barbeque dari Shao Kao dengan tingkat kematangan yang pas dan juga aroma yang khas.

Sate ala Shao Kao dengan bumbu barbeque
Sate ala Shao Kao dengan bumbu barbeque dengan 14 variasi. (Side.id/Dhika)

Mala Chao Chai: tumisan dari kuah Malatang yang memiliki rasa pedas dan gurih yang bikin nagih, dengan tambahan sate yang bisa kamu pilih dan mie di dalamnya.

Mala Chao Chai ala Shao Kao
Mala Chao Chai disajikan dengan tumisan dari kuah Malatang yang memiliki rasa pedas dan gurih. (Side.id/Dhika)

Nasi Goreng Shao Kao: nasi goreng yang menggunakan resep asli Shao Kao, manis, gurih, dan pedas. Dengan tambahan irisan pork, udang, dan ayam yang lezat.

Nasi Goreng Shao Kao dengan resep asli
Nasi Goreng Shao Kao dengan tambahan pork, udang, dan ayam. (Side.id/Dhika)

Kulit Ayam Goreng: camilan paling favorit di Shao Kao, yaitu kulit ayam yang sudah diberi tepung dan digoreng sehingga menimbulkan rasa renyah di setiap gigitan.

Kulit Ayam Goreng yang diberi tepung dan digoreng
Kulit Ayam Goreng menjadi camilan paling recommended di Shao Kao. (Side.id/Dhika)

Untuk harga per sate mulai dari Rp 4.000 – Rp 28.000 saja. Selain itu, Shao Kao juga menyediakan beer dengan berbagai merek mulai dari Bintang, Bali Hai, Carlsberg, Guiness, Heineken, Kuda Putih, Sang Minguel dan masih banyak lainnya, yang pasti harga yang cukup menarik!

Baca juga: Royal Eight, Restoran Chinese Food dengan Nuansa Tiongkok di Gading Serpong

So, enggak usah bingung cari tempat nongkrong yang asik, datang saja ke Shao Kao yang berada di Ruko Batavia, Blok AA2 No. 24 Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Tangerang. Buka setiap Minggu - Kamis (16.00-01.00 WIB) dan Jumat - Sabtu (16.00-03.00 WIB). Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa hubungi nomor 021 22225381.

Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!