SHARE
Home > News > Entertainment > David Beckham Idap OCD Dikisahkan dalam Serial Dokumenter Netflix

David Beckham Idap OCD Dikisahkan dalam Serial Dokumenter Netflix

21 September 2023 15:30 WIB Netflix David Beckham

Side.id - Baru-baru ini, tepatnya pada Selasa 19 September 2023, Netflix merilis official trailer dari serial dokumenter tentang David Beckham berjudul BECKHAM di YouTube. Serial ini terbagi menjadi empat bagian yang akan dirilis pada 4 Oktober 2023 mendatang.

Serial dokumenter "BECKHAM" disutradarai oleh Fisher Stevens, pemenang Academy Award untuk kategori Best Documentary Feature pada tahun 2009. Sementara itu, John Battsek pemenang Emmy Award kategori Outstanding Documentary or Nonfiction Special tahun 2013 akan menjadi produser dalam serial ini.

Salah satu bagian film tersebut menceritakan David Beckham menderita gangguan Obsessive Compulsive Disorder (OCD) dan mengakui bahwa gangguan ini sangat menguras tenaga. Gangguan ini telah mendorongnya untuk membersihkan rumah keluarganya saat semua anggota keluarganya tidur. David Beckham akan berbicara lebih dalam tentang pengalamannya dengan OCD dalam serial dokumenter yang akan datang di Netflix, yang akan mengulas kehidupan dan karirnya.

Pada bulan Juli 2022, Beckham pertama kali mengumumkan serial tersebut melalui postingan di akun Instagramnya. Ia menjanjikan bahwa dalam film dokumenter ini, akan ada akses ke arsip-arsip yang belum pernah dilihat sebelumnya, banyak cerita baru, serta wawancara dengan individu-individu yang telah menjadi bagian dari perjalanan hidupnya.

Seperti dilansir oleh Insider pada tanggal 1 Mei 2023, dalam salah satu adegannya yang telah dilihat oleh The Guardian, Beckham mengungkapkan bahwa ia kadang-kadang menghabiskan berjam-jam untuk membersihkan dan merapikan rumah keluarganya, bahkan saat semua orang sudah tidur.

"Saat semua orang sudah tertidur, saya akan berkeliling membersihkan lilin, menyalakan lampu dengan pengaturan yang tepat, dan memastikan semuanya rapi. Saya benci melihat cangkir, piring, dan mangkuk berserakan di pagi hari," ungkap Beckham, yang saat ini berusia 47 tahun.

Karena OCD-nya, Beckham juga menjadi sangat rajin dalam urusan membersihkan kaca dan merapikan rumah. Ia sendiri mengakui bahwa kebiasaannya ini terbilang unik.

Baca Juga: Netflix Investasikan 37 Triliun ke Korea Selatan untuk Film dan Serial TV

Namun, ketekunan Beckham dalam membersihkan rumah juga menimbulkan keraguan apakah istri tercintanya, Victoria Beckham, benar-benar menghargai usahanya. "Saya membersihkannya dengan sangat baik, tapi saya tidak yakin apakah itu benar-benar dihargai oleh istri saya, sejujurnya," tambah Beckham.

David Beckham menganggap membersihkan rumah sebagai sebuah pekerjaan yang melelahkan. Di sisi lain, Victoria Beckham mengatakan bahwa suaminya sangat sempurna dalam segala hal.

OCD International Foundation menjelaskan bahwa OCD adalah gangguan kesehatan mental yang terjadi ketika seseorang terperangkap dalam siklus obsesi dan kompulsi. OCD memengaruhi sekitar satu persen dari populasi di Amerika Serikat.

Ini bukan kali pertama Beckham berbicara tentang hidup dengan OCD. Sebelumnya, dalam sebuah wawancara dengan ITV pada tahun 2006, ia mengungkapkan bahwa ia memiliki gangguan obsesif kompulsif di mana ia harus menjaga segalanya dalam garis lurus dan semua benda harus selalu berpasangan.

Beckham juga bukan satu-satunya selebritas yang telah didiagnosis mengidap OCD. Beberapa selebritas lain yang juga diketahui memiliki gangguan ini antara lain Howie Mandel, Camila Cabello, dan Lena Dunham.

Baca Juga: Mengenal Gangguan Kesehatan Mental OCD yang Diderita Sejumlah Selebritis


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > David Beckham Idap OCD Dikisahkan dalam Serial Dokumenter Netflix

David Beckham Idap OCD Dikisahkan dalam Serial Dokumenter Netflix

21 September 2023 15:30 WIB
Netflix David Beckham

Side.id - Baru-baru ini, tepatnya pada Selasa 19 September 2023, Netflix merilis official trailer dari serial dokumenter tentang David Beckham berjudul BECKHAM di YouTube. Serial ini terbagi menjadi empat bagian yang akan dirilis pada 4 Oktober 2023 mendatang.

Serial dokumenter "BECKHAM" disutradarai oleh Fisher Stevens, pemenang Academy Award untuk kategori Best Documentary Feature pada tahun 2009. Sementara itu, John Battsek pemenang Emmy Award kategori Outstanding Documentary or Nonfiction Special tahun 2013 akan menjadi produser dalam serial ini.

Salah satu bagian film tersebut menceritakan David Beckham menderita gangguan Obsessive Compulsive Disorder (OCD) dan mengakui bahwa gangguan ini sangat menguras tenaga. Gangguan ini telah mendorongnya untuk membersihkan rumah keluarganya saat semua anggota keluarganya tidur. David Beckham akan berbicara lebih dalam tentang pengalamannya dengan OCD dalam serial dokumenter yang akan datang di Netflix, yang akan mengulas kehidupan dan karirnya.

Pada bulan Juli 2022, Beckham pertama kali mengumumkan serial tersebut melalui postingan di akun Instagramnya. Ia menjanjikan bahwa dalam film dokumenter ini, akan ada akses ke arsip-arsip yang belum pernah dilihat sebelumnya, banyak cerita baru, serta wawancara dengan individu-individu yang telah menjadi bagian dari perjalanan hidupnya.

Seperti dilansir oleh Insider pada tanggal 1 Mei 2023, dalam salah satu adegannya yang telah dilihat oleh The Guardian, Beckham mengungkapkan bahwa ia kadang-kadang menghabiskan berjam-jam untuk membersihkan dan merapikan rumah keluarganya, bahkan saat semua orang sudah tidur.

"Saat semua orang sudah tertidur, saya akan berkeliling membersihkan lilin, menyalakan lampu dengan pengaturan yang tepat, dan memastikan semuanya rapi. Saya benci melihat cangkir, piring, dan mangkuk berserakan di pagi hari," ungkap Beckham, yang saat ini berusia 47 tahun.

Karena OCD-nya, Beckham juga menjadi sangat rajin dalam urusan membersihkan kaca dan merapikan rumah. Ia sendiri mengakui bahwa kebiasaannya ini terbilang unik.

Baca Juga: Netflix Investasikan 37 Triliun ke Korea Selatan untuk Film dan Serial TV

Namun, ketekunan Beckham dalam membersihkan rumah juga menimbulkan keraguan apakah istri tercintanya, Victoria Beckham, benar-benar menghargai usahanya. "Saya membersihkannya dengan sangat baik, tapi saya tidak yakin apakah itu benar-benar dihargai oleh istri saya, sejujurnya," tambah Beckham.

David Beckham menganggap membersihkan rumah sebagai sebuah pekerjaan yang melelahkan. Di sisi lain, Victoria Beckham mengatakan bahwa suaminya sangat sempurna dalam segala hal.

OCD International Foundation menjelaskan bahwa OCD adalah gangguan kesehatan mental yang terjadi ketika seseorang terperangkap dalam siklus obsesi dan kompulsi. OCD memengaruhi sekitar satu persen dari populasi di Amerika Serikat.

Ini bukan kali pertama Beckham berbicara tentang hidup dengan OCD. Sebelumnya, dalam sebuah wawancara dengan ITV pada tahun 2006, ia mengungkapkan bahwa ia memiliki gangguan obsesif kompulsif di mana ia harus menjaga segalanya dalam garis lurus dan semua benda harus selalu berpasangan.

Beckham juga bukan satu-satunya selebritas yang telah didiagnosis mengidap OCD. Beberapa selebritas lain yang juga diketahui memiliki gangguan ini antara lain Howie Mandel, Camila Cabello, dan Lena Dunham.

Baca Juga: Mengenal Gangguan Kesehatan Mental OCD yang Diderita Sejumlah Selebritis

Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 00:00 - 00:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!