Favorit Gen Z, Federal Oil Raih Silver Award dalam Ajang YCA 2022
30 March 2022 17:22 WIB Federal Oil OtomotifFederal Oil berhasil memikat para pengendara sepeda motor (Gen Z). Hal ini terbukti pada ajang Youth Choice Award (YCA) 2022, Federal Oil mendapat anugerah bergengsi berupa Silver Award untuk kategori Motorcycle Lubricants, Sabtu (26/3/22).
Ajang ini merupakan penghargaan tertinggi yang diadakan oleh Marketeers untuk merek-merek pilihan Generasi Z (Gen Z) berdasarkan online voting, yang berlangsung pada periode 4 Januari hingga 28 Februari 2022.
Voting tersebut melibatkan lebih dari 1.500 mahasiswa Gen Z yang berasal dari 35 kampus ternama di berbagai kota Indonesia. Kampus-kampus tersebut tersebar di Jakarta, Bogor, Tangerang, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Salatiga, Malang, Surabaya, dan kota besar lainnya.
“Pencapaian luar biasa bagi Federal Oil mendapatkan penghargaan pada ajang Youth Choice Award 2022, yang dipilih langsung oleh para Gen Z," ujar Pablo Conrad selaku Marketing Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI).
"Kami bersyukur produk kami mendapat perhatian dari generasi yang pasarnya sangat besar saat ini, dan masa depan. Ini sesuai dengan empat pilar Federal Oil yakni Easy, Indonesia, Caring, dan Adaptive, dimana Federal Oil dapat diterima dikalangan Gen Z, dan mengerti kebutuhan mereka dalam berkendara,” imbuh Pablo Conrad.
Hasril Arsyad selaku Federal Oil Brand General Manager PT EMLI, menjelaskan bahwa apresiasi positif dari Gen Z ini menunjukkan bahwa Federal Oil sangat potensial di segmennya.
“Produk Federal Oil yang ditawarkan di Indonesia menunjukkan sangat kompetitif, melihat banyaknya pilihan produk untuk semua jenis kendaraan harian. Hasil ini akan kami lanjutkan, tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan Generasi Z yang memang pasarnya sangat besar, namun generasi lainnya yang juga membutuhkan pelumas yang berkualitas untuk kebutuhan kendaraannya," jelas Hasril.
"Kami juga akan terus berkomitmen dalam bikin bangga Indonesia, tidak hanya melalui ajang balap internasional dimana kami menjadi sponsor tim Gresini Racing MotoGP, tapi juga melalui program-program marketing yang akan kami hadirkan untuk generasi muda”, lanjutnya.
Pada Maret 2022, Federal Oil juga meluncurkan produk generasi baru, dengan tiga sub-kategori produk dari delapan varian dengan formulasi, dan spesifikasi terbaru untuk memberikan kinerja mesin yang lebih baik sesuai jenis motornya, yaitu Federal Matic yakni pelumas yang diperuntukkan bagi motor matik, Federal Ultratec yang diperuntukkan untuk motor bertransmisi manual atau motor bebek, dan Federal Racing yang dirancang khusus untuk motor bertransmisi manual yang memiliki performa tinggi.
Baca Juga : Federal Oil Hadirkan Produk Pelumas Terbaru dengan Fitur Anti Palsu
Pradia Eggi
[email protected]
Related Article
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Favorit Gen Z, Federal Oil Raih Silver Award dalam Ajang YCA 2022
30 March 2022 17:22 WIBFederal Oil Otomotif
Federal Oil berhasil memikat para pengendara sepeda motor (Gen Z). Hal ini terbukti pada ajang Youth Choice Award (YCA) 2022, Federal Oil mendapat anugerah bergengsi berupa Silver Award untuk kategori Motorcycle Lubricants, Sabtu (26/3/22).
Ajang ini merupakan penghargaan tertinggi yang diadakan oleh Marketeers untuk merek-merek pilihan Generasi Z (Gen Z) berdasarkan online voting, yang berlangsung pada periode 4 Januari hingga 28 Februari 2022.
Voting tersebut melibatkan lebih dari 1.500 mahasiswa Gen Z yang berasal dari 35 kampus ternama di berbagai kota Indonesia. Kampus-kampus tersebut tersebar di Jakarta, Bogor, Tangerang, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Salatiga, Malang, Surabaya, dan kota besar lainnya.
“Pencapaian luar biasa bagi Federal Oil mendapatkan penghargaan pada ajang Youth Choice Award 2022, yang dipilih langsung oleh para Gen Z," ujar Pablo Conrad selaku Marketing Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI).
"Kami bersyukur produk kami mendapat perhatian dari generasi yang pasarnya sangat besar saat ini, dan masa depan. Ini sesuai dengan empat pilar Federal Oil yakni Easy, Indonesia, Caring, dan Adaptive, dimana Federal Oil dapat diterima dikalangan Gen Z, dan mengerti kebutuhan mereka dalam berkendara,” imbuh Pablo Conrad.
Hasril Arsyad selaku Federal Oil Brand General Manager PT EMLI, menjelaskan bahwa apresiasi positif dari Gen Z ini menunjukkan bahwa Federal Oil sangat potensial di segmennya.
“Produk Federal Oil yang ditawarkan di Indonesia menunjukkan sangat kompetitif, melihat banyaknya pilihan produk untuk semua jenis kendaraan harian. Hasil ini akan kami lanjutkan, tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan Generasi Z yang memang pasarnya sangat besar, namun generasi lainnya yang juga membutuhkan pelumas yang berkualitas untuk kebutuhan kendaraannya," jelas Hasril.
"Kami juga akan terus berkomitmen dalam bikin bangga Indonesia, tidak hanya melalui ajang balap internasional dimana kami menjadi sponsor tim Gresini Racing MotoGP, tapi juga melalui program-program marketing yang akan kami hadirkan untuk generasi muda”, lanjutnya.
Pada Maret 2022, Federal Oil juga meluncurkan produk generasi baru, dengan tiga sub-kategori produk dari delapan varian dengan formulasi, dan spesifikasi terbaru untuk memberikan kinerja mesin yang lebih baik sesuai jenis motornya, yaitu Federal Matic yakni pelumas yang diperuntukkan bagi motor matik, Federal Ultratec yang diperuntukkan untuk motor bertransmisi manual atau motor bebek, dan Federal Racing yang dirancang khusus untuk motor bertransmisi manual yang memiliki performa tinggi.
Baca Juga : Federal Oil Hadirkan Produk Pelumas Terbaru dengan Fitur Anti Palsu