SHARE
Home > News > F & B > Festival Kuliner Serpong 2019: Keindahan Pulau Sumatera dalam Pesona Kuliner
Festival Kuliner Serpong 2019

Festival Kuliner Serpong 2019: Keindahan Pulau Sumatera dalam Pesona Kuliner

15 August 2019 19:09 WIB Festival Kuliner Serpong 2019 Summarecon Mall Serpong

Festival Kuliner Serpong (FKS) merupakan salah satu event tahunan yang digelar oleh Summarecon Mall Serpong (SMS). Festival kuliner yang rutin digelar sejak 2011 ini, menyuguhkan beragam pesona kebudayaan nusantara, khususnya dunia kuliner.

Festival Kuliner Serpong 2019

Memasuki tahun ke-9, FKS 2019 mengangkat keindahan Pulau Sumatera dalam tajuk "Pesona Bumi Andalas" yang berlangsung selama satu bulan, yaitu 8 Agustus - 8 September 2019. FKS didekorasi penuh dengan sentuhan kebudayaan Pulau Sumatera, mulai dari kedai pedagang, panggung, hingga replika jam gadang dari Kota Padang yang menjadi ikon FKS 2019.

Center Director Summarecon Mall Serpong, Willy Effendy mengatakan, bahwa acara ini menjadi suatu kebanggaan bagi Summarecon Mall Serpong (SMS). FKS tetap konsisten untuk selalu mengangkat kekayaan dan budaya nusantara.

Baca Juga: Bulan Ramadhan, Jam Operasional Tempat Hiburan dan Kuliner di Tangsel Bakal Diatur

“Tahun ini, FKS menghadirkan kekayaan kuliner dan budaya khas Bumi Andalas, yaitu Pulau Sumatera yang terkenal dengan cita rasa rempahnya yang kaya. Sajian makanan yang dihadirkan adalah makanan otentik yang dibawa langsung dari daerah asalnya," ujar Willy saat ditemui di Summarecon Mall Serpong, Rabu (14/8/2019).

Festival Kuliner Serpong 2019

Dalam FKS 2019 kali ini, SMS memperkenalkan beragam budaya Bumi Andalas melalui kuliner yang disuguhkan dengan ragam cita rasa yang khas, mulai dari Aceh, Padang, Medan, Palembang, hingga Lampung.

Baca Juga: Nikmati Ragam Kuliner dari Go-Food Festival di The Flavor Bliss Alam Sutera

Kamu juga bisa menikmati kuliner otentik, seperti Pempek Beringin asli Palembang, Keripik Balado Christine Hakim, Nasi Kapau Bukit Tinggi, Mie Belitung ATEP, Sate Padang Pariaman, Soto Medan, Bihun Kari Medan, BPK Sinabung, Ayam Tangkap Atjeh, dan masih banyak lainnya.

Festival Kuliner Serpong 2019

Festival Kuliner Serpong 2019

Untuk menikmati seluruh kuliner di FKS 2019, kamu hanya cukup menukarkan uang dengan kartu makan yang berisi saldo. Kartu tersebut bisa digunakan di seluruh tenant yang ada di FKS 2019.

Buka Juga: Ada Promo Spesial di GoFood Festival Tangerang, Buruan Datang!

Selain itu, kamu juga akan dihibur oleh penampilan khas Sumatera: alunan musik khas Melayu yang dibawakan oleh Harmoni Deli, musik khas Minang oleh Alkawi Musik, musik tradisional oleh Senandung Orquesta, dan lantunan musik khas Batak oleh Trio Batak RNB. Pertunjukan musik dan tarian tradisional dari Pulau Sumatera juga akan meramaikan suasana FKS 2019 setiap akhir pekan.

Festival Kuliner Serpong 2019

All Photos by Prassso Side.id

"Kami berharap FKS tidak hanya hadir untuk memuaskan kerinduan akan makanan tradisional Indonesia, namun juga menambah wawasan dan kepedlian untuk ikut melestarikan kebudayaan nusantara. Tidak hanya melalui kekayaan kuliner, tetapi juga memperkenalkan ragam budaya seni tradisional daerah," tambah Willy.

Buat kamu yang ingin menikmati beragam kuliner khas Sumatera, langsung saja datang ke FKS 2019 yang berada di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong, Gading Serpong, Tangerang. FKS 2019 buka setiap Senin - Kamis (16.00 - 22.00 WIB), Jumat (14.00 - 23.00 WIB), Sabtu (11.00 - 23.00 WIB), dan Minggu (11.00 - 22.00 WIB). (Andreas)

Buka Juga: Festival Kuliner 2019 Sudah Digelar, Ada Banyak Kegiatan Seru yang Bisa Kamu Ikuti!

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > F & B > Festival Kuliner Serpong 2019: Keindahan Pulau Sumatera dalam Pesona Kuliner

Festival Kuliner Serpong 2019: Keindahan Pulau Sumatera dalam Pesona Kuliner

15 August 2019 19:09 WIB
Festival Kuliner Serpong 2019 Summarecon Mall Serpong

Festival Kuliner Serpong (FKS) merupakan salah satu event tahunan yang digelar oleh Summarecon Mall Serpong (SMS). Festival kuliner yang rutin digelar sejak 2011 ini, menyuguhkan beragam pesona kebudayaan nusantara, khususnya dunia kuliner.

Festival Kuliner Serpong 2019

Memasuki tahun ke-9, FKS 2019 mengangkat keindahan Pulau Sumatera dalam tajuk "Pesona Bumi Andalas" yang berlangsung selama satu bulan, yaitu 8 Agustus - 8 September 2019. FKS didekorasi penuh dengan sentuhan kebudayaan Pulau Sumatera, mulai dari kedai pedagang, panggung, hingga replika jam gadang dari Kota Padang yang menjadi ikon FKS 2019.

Center Director Summarecon Mall Serpong, Willy Effendy mengatakan, bahwa acara ini menjadi suatu kebanggaan bagi Summarecon Mall Serpong (SMS). FKS tetap konsisten untuk selalu mengangkat kekayaan dan budaya nusantara.

Baca Juga: Bulan Ramadhan, Jam Operasional Tempat Hiburan dan Kuliner di Tangsel Bakal Diatur

“Tahun ini, FKS menghadirkan kekayaan kuliner dan budaya khas Bumi Andalas, yaitu Pulau Sumatera yang terkenal dengan cita rasa rempahnya yang kaya. Sajian makanan yang dihadirkan adalah makanan otentik yang dibawa langsung dari daerah asalnya," ujar Willy saat ditemui di Summarecon Mall Serpong, Rabu (14/8/2019).

Festival Kuliner Serpong 2019

Dalam FKS 2019 kali ini, SMS memperkenalkan beragam budaya Bumi Andalas melalui kuliner yang disuguhkan dengan ragam cita rasa yang khas, mulai dari Aceh, Padang, Medan, Palembang, hingga Lampung.

Baca Juga: Nikmati Ragam Kuliner dari Go-Food Festival di The Flavor Bliss Alam Sutera

Kamu juga bisa menikmati kuliner otentik, seperti Pempek Beringin asli Palembang, Keripik Balado Christine Hakim, Nasi Kapau Bukit Tinggi, Mie Belitung ATEP, Sate Padang Pariaman, Soto Medan, Bihun Kari Medan, BPK Sinabung, Ayam Tangkap Atjeh, dan masih banyak lainnya.

Festival Kuliner Serpong 2019

Festival Kuliner Serpong 2019

Untuk menikmati seluruh kuliner di FKS 2019, kamu hanya cukup menukarkan uang dengan kartu makan yang berisi saldo. Kartu tersebut bisa digunakan di seluruh tenant yang ada di FKS 2019.

Buka Juga: Ada Promo Spesial di GoFood Festival Tangerang, Buruan Datang!

Selain itu, kamu juga akan dihibur oleh penampilan khas Sumatera: alunan musik khas Melayu yang dibawakan oleh Harmoni Deli, musik khas Minang oleh Alkawi Musik, musik tradisional oleh Senandung Orquesta, dan lantunan musik khas Batak oleh Trio Batak RNB. Pertunjukan musik dan tarian tradisional dari Pulau Sumatera juga akan meramaikan suasana FKS 2019 setiap akhir pekan.

Festival Kuliner Serpong 2019

All Photos by Prassso Side.id

"Kami berharap FKS tidak hanya hadir untuk memuaskan kerinduan akan makanan tradisional Indonesia, namun juga menambah wawasan dan kepedlian untuk ikut melestarikan kebudayaan nusantara. Tidak hanya melalui kekayaan kuliner, tetapi juga memperkenalkan ragam budaya seni tradisional daerah," tambah Willy.

Buat kamu yang ingin menikmati beragam kuliner khas Sumatera, langsung saja datang ke FKS 2019 yang berada di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong, Gading Serpong, Tangerang. FKS 2019 buka setiap Senin - Kamis (16.00 - 22.00 WIB), Jumat (14.00 - 23.00 WIB), Sabtu (11.00 - 23.00 WIB), dan Minggu (11.00 - 22.00 WIB). (Andreas)

Buka Juga: Festival Kuliner 2019 Sudah Digelar, Ada Banyak Kegiatan Seru yang Bisa Kamu Ikuti!

Soffi Amira P.
[email protected]
Related Article
17 February 2023 Summarecon Mall Serpong

GRWB Duathlon Championship Hadir di SMS, Buruan Daftar!

Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!