Home > News > Beauty and Health > Ikuti Imbauan Pemerintah, Eka Hospital BSD Turunkan Harga Rapid Test
Ikuti Imbauan Pemerintah, Eka Hospital BSD Turunkan Harga Rapid Test
21 July 2020 17:12 WIB COVID-19 Beauty and Health BSD NewsPandemi COVID-19 di Indonesia masih terus mengalami peningkatan, termasuk juga di wilayah Banten. Meski peningkatannya terus menurun, hingga kini Provinsi Banten sudah keluar dari kategori zona merah.
Berdasarkan pantauan Side.id, jumlah kasus COVID-19 di wilayah Tangerang Raya per 21 Juli 2020 mencapai 1.316 kasus. Total tersebut terdiri dari sebanyak 51 kasus dinyatakan meninggal dunia, 674 kasus dinyatakan sembuh, dan 162 lainnya masih dalam perawatan.
Demi menekan angka penyebaran COVID-19 tersebut, Pemerintah terus melakukan berbagai cara seperti menerapkan PSBB, imbauan protokol kesehatan, pembangunan tempat karantina, dan sebagainya.
Baru-baru ini, Pemerintah melakukan penurunan tarif rapid test sebesar Rp150.000. Hal tersebut telah tertuang dalam Surat Edaran Kementerian Kesehatan Nomor HK.02.02/I/2875/2020 yang ditandatangani oleh Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kemenkes Bambang Wibowo.
Baca juga: HUT ke-9, RS St. Carolus Summarecon Serpong Hadirkan Promo PCR Test
Mengikuti surat edaran tersebut, Eka Hospital Grup pun ikut menurunkan tarif rapid test di seluruh jaringan rumah sakitnya, termasuk Eka Hospital BSD yang beralamat di Central Business District Lot IX, Jalan Boulevard BSD Timur, Lengkong Gudang, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Saat ini, harga rapid test di Eka Hospital BSD hanya seharga Rp150.000, yaitu turun lebih dari dua kali lipat yang tadinya seharga Rp350.000.
"Saat ini, kita tidak lagi membahas untung dan rugi, karena bukan imbalan yang pantas dibahas untuk memerangi dan menuntaskan perjuangan kita semua untuk melawan COVID-19 di Indonesia," ujar COO Eka Hospital Drg. Rina Setiawati seperti yang dikutip dari halaman resmi Eka Hospital BSD.
Eka Hospital BSD berharap, bahwa penurunan tarif rapid test tersebut dapat membangkitkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan masing-masing dan membantu memerangi COVID-19.
Selain penurunan tarif rapid test, Eka Hospital BSD juga bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan untuk memberikan layanan ambulans gratis bagi para pasien BPJS Ketenagakerjaan. Hal itu berlaku untuk kasus kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja.
Baca juga: GIIAS 2020 BSD Resmi Diselenggarakan pada Oktober Mendatang!
Bagi kamu yang ingin melakukan rapid test di Eka Hospital BSD, bisa melakukan pendaftaran dengan datang langsung ke RS Eka Hospital BSD atau WhatsApp 088-8890-5555. Setelah melakukan pembayaran, kamu bisa langsung melakukan rapid test di rumah sakit atau drive-thru di RS Eka Hospital BSD. Lalu, hasilnya akan diberikan melalui e-mail.
Informasi lebih lanjut kamu bisa mengunjungi akun Instagramnya di @eka_hospital, situs resmi http://www.ekahospital.com/, dan telepon ke 021-256-555-55. (Andrew)
Soffi Amira P.
[email protected]
Related Article
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Beauty and Health > Ikuti Imbauan Pemerintah, Eka Hospital BSD Turunkan Harga Rapid Test
Ikuti Imbauan Pemerintah, Eka Hospital BSD Turunkan Harga Rapid Test
21 July 2020 17:12 WIBCOVID-19 Beauty and Health BSD News
Pandemi COVID-19 di Indonesia masih terus mengalami peningkatan, termasuk juga di wilayah Banten. Meski peningkatannya terus menurun, hingga kini Provinsi Banten sudah keluar dari kategori zona merah.
Berdasarkan pantauan Side.id, jumlah kasus COVID-19 di wilayah Tangerang Raya per 21 Juli 2020 mencapai 1.316 kasus. Total tersebut terdiri dari sebanyak 51 kasus dinyatakan meninggal dunia, 674 kasus dinyatakan sembuh, dan 162 lainnya masih dalam perawatan.
Demi menekan angka penyebaran COVID-19 tersebut, Pemerintah terus melakukan berbagai cara seperti menerapkan PSBB, imbauan protokol kesehatan, pembangunan tempat karantina, dan sebagainya.
Baru-baru ini, Pemerintah melakukan penurunan tarif rapid test sebesar Rp150.000. Hal tersebut telah tertuang dalam Surat Edaran Kementerian Kesehatan Nomor HK.02.02/I/2875/2020 yang ditandatangani oleh Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kemenkes Bambang Wibowo.
Baca juga: HUT ke-9, RS St. Carolus Summarecon Serpong Hadirkan Promo PCR Test
Mengikuti surat edaran tersebut, Eka Hospital Grup pun ikut menurunkan tarif rapid test di seluruh jaringan rumah sakitnya, termasuk Eka Hospital BSD yang beralamat di Central Business District Lot IX, Jalan Boulevard BSD Timur, Lengkong Gudang, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Saat ini, harga rapid test di Eka Hospital BSD hanya seharga Rp150.000, yaitu turun lebih dari dua kali lipat yang tadinya seharga Rp350.000.
"Saat ini, kita tidak lagi membahas untung dan rugi, karena bukan imbalan yang pantas dibahas untuk memerangi dan menuntaskan perjuangan kita semua untuk melawan COVID-19 di Indonesia," ujar COO Eka Hospital Drg. Rina Setiawati seperti yang dikutip dari halaman resmi Eka Hospital BSD.
Eka Hospital BSD berharap, bahwa penurunan tarif rapid test tersebut dapat membangkitkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan masing-masing dan membantu memerangi COVID-19.
Selain penurunan tarif rapid test, Eka Hospital BSD juga bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan untuk memberikan layanan ambulans gratis bagi para pasien BPJS Ketenagakerjaan. Hal itu berlaku untuk kasus kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja.
Baca juga: GIIAS 2020 BSD Resmi Diselenggarakan pada Oktober Mendatang!
Bagi kamu yang ingin melakukan rapid test di Eka Hospital BSD, bisa melakukan pendaftaran dengan datang langsung ke RS Eka Hospital BSD atau WhatsApp 088-8890-5555. Setelah melakukan pembayaran, kamu bisa langsung melakukan rapid test di rumah sakit atau drive-thru di RS Eka Hospital BSD. Lalu, hasilnya akan diberikan melalui e-mail.
Informasi lebih lanjut kamu bisa mengunjungi akun Instagramnya di @eka_hospital, situs resmi http://www.ekahospital.com/, dan telepon ke 021-256-555-55. (Andrew)