Ini Dia Tiga Program Dari Kemenpora untuk Dispora Tangsel
21 February 2019 16:27 WIB Tangerang NewsKementrian Negara Pemuda dan Olahraga memberikan tiga program untuk disosialisasikan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangsel pada (20/2/2019). Ketiga program yang dilaksanakan secara nasional tersebut yaitu, Bhakti Pemuda Antar Provinsi (BPAP), Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) dan Kapal Pemuda Nusantara (KPN).
Seperti Dilansir dari beritatangerangselatan.go.id Kadispora Tangsel E. Wiwi Martawijaya menjelaskan, kegiatan yang dihadiri oleh Perwakilan Deputi Pemberdayaan Kemenpora ini dalam rangka program pengembangan peran serta kepemudaan di Kota Tangerang Selatan.
“Sebagai generasi muda, tentunya adalah harapan keluarga dan bangsa yang dapat merubah pandangan, ide ataupun gagasan yang berilmu. Berdasarkan norma yang berlaku di masyarakat,” ucapnya. Selain itu pengembangan wawasan juga diharapkan bisa meningkatkan kreatifitas yang berkesinambungan.
Sehingga potensinya dapat diakomodir untuk lebih berkembang. “Salah satunya melalui BPAP, PPAN dan KPN . Tahun 2015 lalu, duta pemuda Kota Tangsel telah mewakili program PPAN ke Australia, KPN ke Sail Tomoni dan BPAP ke Kepulauan Bangka Belitung,” lanjutnya. Wiwi juga berharap supaya tahun ini para pemuda mampu mewujudkan harapan dalam meningkatkan revolusi mental kepemudaan di Tangsel khususnya.
Febrian Adi
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Ini Dia Tiga Program Dari Kemenpora untuk Dispora Tangsel
21 February 2019 16:27 WIBTangerang News
Kementrian Negara Pemuda dan Olahraga memberikan tiga program untuk disosialisasikan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangsel pada (20/2/2019). Ketiga program yang dilaksanakan secara nasional tersebut yaitu, Bhakti Pemuda Antar Provinsi (BPAP), Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) dan Kapal Pemuda Nusantara (KPN).
Seperti Dilansir dari beritatangerangselatan.go.id Kadispora Tangsel E. Wiwi Martawijaya menjelaskan, kegiatan yang dihadiri oleh Perwakilan Deputi Pemberdayaan Kemenpora ini dalam rangka program pengembangan peran serta kepemudaan di Kota Tangerang Selatan.
“Sebagai generasi muda, tentunya adalah harapan keluarga dan bangsa yang dapat merubah pandangan, ide ataupun gagasan yang berilmu. Berdasarkan norma yang berlaku di masyarakat,” ucapnya. Selain itu pengembangan wawasan juga diharapkan bisa meningkatkan kreatifitas yang berkesinambungan.
Sehingga potensinya dapat diakomodir untuk lebih berkembang. “Salah satunya melalui BPAP, PPAN dan KPN . Tahun 2015 lalu, duta pemuda Kota Tangsel telah mewakili program PPAN ke Australia, KPN ke Sail Tomoni dan BPAP ke Kepulauan Bangka Belitung,” lanjutnya. Wiwi juga berharap supaya tahun ini para pemuda mampu mewujudkan harapan dalam meningkatkan revolusi mental kepemudaan di Tangsel khususnya.