Menikmati Lezatnya Serabi Legendaris Asal Solo di Pasar Modern BSD
09 July 2018 14:17 WIB FNB Kuliner Serabi NotosumanSiapa yang tidak tahu serabi Solo? Jajanan khas yang satu ini selalu menjadi buah tangan saat berkunjung ke Kota Solo, Jawa Tengah. Serabi ini menjadi salah satu makanan legendaris dan kebanggaan Kota Solo. Di Kota Solo memang banyak yang menjual jajanan khas ini, tetapi serabi yang paling terkenal di sana adalah Soerabi Notosuman.
Namanya sendiri sudah sangat melegenda di telinga masyarakat hingga saat ini. Soerabi Notosuman tidak hanya berada di Kota Solo dan berbagai daerah lainnya, mereka juga membuka gerainya di Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang. Makanan ini memang memiliki pesona yang sangat istimewa dimata masyarakat. Salah satu karyawan Soerabi Notosuman, Sriyanto mengatakan bahwa pengolahan serabi ini berbeda dari serabi pada umumnya.
Adonan serabi yang dibuat tidak bisa langsung dipanggang, tetapi harus disimpan terlebih dahulu selama satu malam. Soerabi Notosuman juga memiliki ciri khas lho, yaitu kerak yang ada dipinggiran serabinya. Rasa dan aroma dari serabi ini mampu membuat para pelanggannya jadi ketagihan. Apalagi, setiap harinya mereka tidak pernah sepi pembeli.
Kedai serabi khas Solo ini buka sejak pukul 06.00 – 19.00 WIB tergantung dengan kapasitas adonannya. Para pembeli di Soerabi Notosuman ini rela mengantre demi bisa membawa pulang serabi legendaris tersebut. Saking ramainya, pengelola Soerabi Notosuman harus menerapkan sistem waiting list agar para pembeli bisa mengantre dengan tertib.
Penggemar serabi ini pun berasal dari berbagai kalangan, mulai dari anak muda hingga orang tua. Jika kalian mencicipi serabi ini, kalian akan merasakan sensasi rasa yang tidak pernah kalian dapat dari serabi lainnya. Rasa santan yang ada di serabi ini sangat terasa ketika berada dimulut. Sambil antre, kalian bisa sambil melihat proses pembuatan dari serabi ini.
Bahan-bahan untuk membuat serabi ini cukup mudah, yaitu hanya menggunakan tepung beras dan santan yang diaduk hingga menjadi adonan kue serabi serta tidak lupa dengan resep rahasia dari Soerabi Notosuman. Lalu, adonan tersebut dimasak di atas cetakan bulat dan menggunakan tungku. Cara membuatnya pun masih tradisional, namun rasanya tidak usah ditanya lagi! Aroma dari kue serabi ini bakal menggoda selera kalian. T
erdapat dua varian rasa dari serabi ini, yaitu serabi polos dan serabi cokelat. Keduanya sama-sama nikmat dan lezat, yang membedakan hanyalah isiannya saja. Dijamin kalian bakal ketagihan ketika mencicipi serabi legendaris ini. Soerabi Notosuman berada di Pasar Modern BSD Blok R No. 72, Jl. Letnan Sutopo, Rawa Mekar Jaya, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Serabi Notosuman - Pasar Modern BSD
Pasar Modern BSD Blok R No. 72, Jl. Letnan Sutopo, Rw. Mekar Jaya, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten 15411, Tangerang Selatan, Banten, 15411
Buka pukul 08:00 - 18:00 BukaSoffi Amira P.
[email protected]
Related Listing
Serabi Notosuman - Pasar Modern BSD
Pasar Modern BSD Blok R No. 72, Jl. Letnan Sutopo, Rw. Mekar Jaya, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten 15411, Tangerang Selatan, Banten, 15411
Buka pukul 08:00 - 18:00 BukaRelated Article
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Menikmati Lezatnya Serabi Legendaris Asal Solo di Pasar Modern BSD
09 July 2018 14:17 WIBFNB Kuliner Serabi Notosuman
Siapa yang tidak tahu serabi Solo? Jajanan khas yang satu ini selalu menjadi buah tangan saat berkunjung ke Kota Solo, Jawa Tengah. Serabi ini menjadi salah satu makanan legendaris dan kebanggaan Kota Solo. Di Kota Solo memang banyak yang menjual jajanan khas ini, tetapi serabi yang paling terkenal di sana adalah Soerabi Notosuman.
Namanya sendiri sudah sangat melegenda di telinga masyarakat hingga saat ini. Soerabi Notosuman tidak hanya berada di Kota Solo dan berbagai daerah lainnya, mereka juga membuka gerainya di Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang. Makanan ini memang memiliki pesona yang sangat istimewa dimata masyarakat. Salah satu karyawan Soerabi Notosuman, Sriyanto mengatakan bahwa pengolahan serabi ini berbeda dari serabi pada umumnya.
Adonan serabi yang dibuat tidak bisa langsung dipanggang, tetapi harus disimpan terlebih dahulu selama satu malam. Soerabi Notosuman juga memiliki ciri khas lho, yaitu kerak yang ada dipinggiran serabinya. Rasa dan aroma dari serabi ini mampu membuat para pelanggannya jadi ketagihan. Apalagi, setiap harinya mereka tidak pernah sepi pembeli.
Kedai serabi khas Solo ini buka sejak pukul 06.00 – 19.00 WIB tergantung dengan kapasitas adonannya. Para pembeli di Soerabi Notosuman ini rela mengantre demi bisa membawa pulang serabi legendaris tersebut. Saking ramainya, pengelola Soerabi Notosuman harus menerapkan sistem waiting list agar para pembeli bisa mengantre dengan tertib.
Penggemar serabi ini pun berasal dari berbagai kalangan, mulai dari anak muda hingga orang tua. Jika kalian mencicipi serabi ini, kalian akan merasakan sensasi rasa yang tidak pernah kalian dapat dari serabi lainnya. Rasa santan yang ada di serabi ini sangat terasa ketika berada dimulut. Sambil antre, kalian bisa sambil melihat proses pembuatan dari serabi ini.
Bahan-bahan untuk membuat serabi ini cukup mudah, yaitu hanya menggunakan tepung beras dan santan yang diaduk hingga menjadi adonan kue serabi serta tidak lupa dengan resep rahasia dari Soerabi Notosuman. Lalu, adonan tersebut dimasak di atas cetakan bulat dan menggunakan tungku. Cara membuatnya pun masih tradisional, namun rasanya tidak usah ditanya lagi! Aroma dari kue serabi ini bakal menggoda selera kalian. T
erdapat dua varian rasa dari serabi ini, yaitu serabi polos dan serabi cokelat. Keduanya sama-sama nikmat dan lezat, yang membedakan hanyalah isiannya saja. Dijamin kalian bakal ketagihan ketika mencicipi serabi legendaris ini. Soerabi Notosuman berada di Pasar Modern BSD Blok R No. 72, Jl. Letnan Sutopo, Rawa Mekar Jaya, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten.