Oculus Quest, Headset VR yang Bisa Dipakai Main Game Tanpa PC!
30 September 2018 21:33 WIB Gadget Oculust QuestBaru-baru ini, Facebook sebagai pemilik dari Oculus telah mengumumkan headset Virtual Reality (VR) standalone yang bernama Oculus Quest.
Sebagai headset stand-alone, Quest bisa digunakan tanpa harus terhubung ke PC dan konsol game! Oculus Quest sendiri sudah menjalankan aplikasi VR ke dalam satu kemasan, termasuk dengan unit baterai dan komputer. Quest pun bisa langsung dikenakan di kepala kalian.
Photo by The Verge
Headset VR ini sudah dibekali dengan motion controller yang bernama Touch. Terdapat empat kamera wide-angle yang melacak posisi secara tiga dimensi, sehingga penggunanya bisa berjalan-jalan di lingkungan virtual. Rencananya, Quest akan meluncur dengan 50 judul aplikasi virtual reality, termasuk beberapa game yang populer, yaitu The Climb dan Moss.
President of VR Oculus, Hugo Barra mengatakan, Quest dibuat khusus untuk menjalankan game VR. Berbeda dengan headset lainnya, Oculus lebih difokuskan untuk video.
“Kami akan berinvestasi secara signifikan di platform baru ini,” kata Barra dikutip dari The Verge, Jumat (28/9/2018). Facebook rencananya bakal menjual headset VR ini pada awal tahun depan dan dibanderol dengan harga 399 Dollar AS atau sekitar Rp6 juta. Kalian tertarik untuk memiliki headset VR ini?
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Oculus Quest, Headset VR yang Bisa Dipakai Main Game Tanpa PC!
30 September 2018 21:33 WIBGadget Oculust Quest
Baru-baru ini, Facebook sebagai pemilik dari Oculus telah mengumumkan headset Virtual Reality (VR) standalone yang bernama Oculus Quest.
Sebagai headset stand-alone, Quest bisa digunakan tanpa harus terhubung ke PC dan konsol game! Oculus Quest sendiri sudah menjalankan aplikasi VR ke dalam satu kemasan, termasuk dengan unit baterai dan komputer. Quest pun bisa langsung dikenakan di kepala kalian.
Photo by The Verge
Headset VR ini sudah dibekali dengan motion controller yang bernama Touch. Terdapat empat kamera wide-angle yang melacak posisi secara tiga dimensi, sehingga penggunanya bisa berjalan-jalan di lingkungan virtual. Rencananya, Quest akan meluncur dengan 50 judul aplikasi virtual reality, termasuk beberapa game yang populer, yaitu The Climb dan Moss.
President of VR Oculus, Hugo Barra mengatakan, Quest dibuat khusus untuk menjalankan game VR. Berbeda dengan headset lainnya, Oculus lebih difokuskan untuk video.
“Kami akan berinvestasi secara signifikan di platform baru ini,” kata Barra dikutip dari The Verge, Jumat (28/9/2018). Facebook rencananya bakal menjual headset VR ini pada awal tahun depan dan dibanderol dengan harga 399 Dollar AS atau sekitar Rp6 juta. Kalian tertarik untuk memiliki headset VR ini?