SHARE
Home > News > News > Pemkab Tangerang Bakal Kelola Wisata Telaga Biru Cigaru

Pemkab Tangerang Bakal Kelola Wisata Telaga Biru Cigaru

18 April 2019 16:11 WIB Tangerang News

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Pemuda Olah Raga, Budaya, dan Pariwisata (Disporabudpar) menyebutkan, pengelolaan obyek wisata Telaga Biru Cigaru di Kampung Cigaru, Desa Cisoka, Kecamatan Cisoka masih kurang optimal. Hal ini dikarenakan obyek wisata danau yang terbentuk dari bekas galian pasir itu masih dikelola oleh pemilik lahan.

Kepala Disporabudpar Kabupaten Tangerang, Ahmad Taufik mengatakan, obyek wisata danau Cigaru memiliki keindahan air yang berwarna biru. Jika obyek wisata ini dikelola dengan baik, maka bisa menarik kunjungan wisatawan luar kota dan mancanegara. Namun, obyek wisata Danau Cigaru hanya dikelola secara amatiran oleh pemilik lahan, sehingga wisatawan yang berkunjung kebanyakan adalah penduduk lokal.

“Kami sudah menghubungi pengelola itu agar mereka bersedia untuk bekerja sama dengan Pemkab. Hingga saat ini belum ada jawaban,” kata Ahmad dalam keterangan resminya, Kamis (18/4/2019). Jika ingin bekerja sama, Pemkab Tangerang akan menggandeng pihak swasta untuk menata obyek wisata tersebut agar bisa menarik kunjungan dari wisatawan luar kota dan mancanegara. Keinginan Pemkab Tangerang untuk mengoptimalkan potensi obyek wisata di Kabupaten Tangerang cukup tinggi.

Ahmad berharap, pengelola khususnya pengelola obyek wisata danau Cigaru agar mau bekerja sama dengan Pemkab Tangerang untuk mengoptimalkan potensi obyek wisata yang satu ini. Sementara itu, Pengelola Obyek Wisata Cigaru, Sudirman Indra menjelaskan, rencana Pemda tersebut merupakan langkah yang positif.

Tetapi, pihaknya tidak ingin menghilangkan dan mempertahankan kearifan lokal dari obyek wisata Cigaru. “Kami juga berharap, bila Pemkab mau bekerjasama mengelola, harus mempekerjakan warga setempat,” jelasnya.

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Pemkab Tangerang Bakal Kelola Wisata Telaga Biru Cigaru

Pemkab Tangerang Bakal Kelola Wisata Telaga Biru Cigaru

18 April 2019 16:11 WIB
Tangerang News

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Pemuda Olah Raga, Budaya, dan Pariwisata (Disporabudpar) menyebutkan, pengelolaan obyek wisata Telaga Biru Cigaru di Kampung Cigaru, Desa Cisoka, Kecamatan Cisoka masih kurang optimal. Hal ini dikarenakan obyek wisata danau yang terbentuk dari bekas galian pasir itu masih dikelola oleh pemilik lahan.

Kepala Disporabudpar Kabupaten Tangerang, Ahmad Taufik mengatakan, obyek wisata danau Cigaru memiliki keindahan air yang berwarna biru. Jika obyek wisata ini dikelola dengan baik, maka bisa menarik kunjungan wisatawan luar kota dan mancanegara. Namun, obyek wisata Danau Cigaru hanya dikelola secara amatiran oleh pemilik lahan, sehingga wisatawan yang berkunjung kebanyakan adalah penduduk lokal.

“Kami sudah menghubungi pengelola itu agar mereka bersedia untuk bekerja sama dengan Pemkab. Hingga saat ini belum ada jawaban,” kata Ahmad dalam keterangan resminya, Kamis (18/4/2019). Jika ingin bekerja sama, Pemkab Tangerang akan menggandeng pihak swasta untuk menata obyek wisata tersebut agar bisa menarik kunjungan dari wisatawan luar kota dan mancanegara. Keinginan Pemkab Tangerang untuk mengoptimalkan potensi obyek wisata di Kabupaten Tangerang cukup tinggi.

Ahmad berharap, pengelola khususnya pengelola obyek wisata danau Cigaru agar mau bekerja sama dengan Pemkab Tangerang untuk mengoptimalkan potensi obyek wisata yang satu ini. Sementara itu, Pengelola Obyek Wisata Cigaru, Sudirman Indra menjelaskan, rencana Pemda tersebut merupakan langkah yang positif.

Tetapi, pihaknya tidak ingin menghilangkan dan mempertahankan kearifan lokal dari obyek wisata Cigaru. “Kami juga berharap, bila Pemkab mau bekerjasama mengelola, harus mempekerjakan warga setempat,” jelasnya.

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!