Pemkot Tangerang Gelar Virtual Job Fair Edisi Sumpah Pemuda
13 October 2022 13:15 WIB Pemkot Tangerang Lowongan Kerja News MerahputihPemkot Tangerang kembali menggelar kegiatan rutin bulanan Virtual Job Fair edisi Sumpah Pemuda ke-26 pada Oktober 2022. Agenda rutin bulanan ini menghadirkan 20 perusahaan dengan jumlah 1.441 lowongan pekerjaan, pada Kamis (13/10).
Direktur Bina PTKDN Kemenaker RI Dr. Nora Kartika Setyaningrum, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemkot Tangerang yang telah menyelenggarakan kegaiatan Virtual Job Fair bagi pencari kerja di Kota Tangerang hingga luar Kota Tangerang.
"Saya selaku Direktur Bina PTKDN terima kasih dan apresiasi setinggi - tingginya kepada Wali Kota Tangerang dan Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini bagi pencari kerja," ucap Nora.
Baca juga: Pemkab Tangerang Gelar Pelatihan Kerja Gratis, Ini Jurusannya
"Semoga dengan adanya Virtual Jobfair ini para pencaker bisa bertemu dengan pemberi pekerja, raihlah pekerjaan sesuai dengan bakat minat yang dimiliki," sambungnya.
Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah mengungkapkan, bahwa selain pelaksanaan Job Fair, Pemkot Tangerang juga gencar melakukan penyebaran informasi pasar kerja dan informasi kegiatan pelatihan kerja melalui Aplikasi WhatsApp Blasting kepada para pencaker yang terdaftar di Disnaker.
"Kami juga memiliki Aplikasi Tangerang Cakap Kerja yang dilengkapi dengan berbagai fitur layanan ketenagakerjaan dan masyarakat bisa ikut mendaftar berbagai pelatihan secara gratis, tujuannya memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat Kota Tangerang," jelas Arief.
Baca juga: 5 Tips untuk Mewujudkan Work Life Balance yang Maksimal
Arief juga mengajak para Ketua dan Pengurus KNPI serta organisasi kepemudaan di Kota Tangerang untuk terus besinergi salam menanggulangi angka pengangguran di Kota Tangerang.
"Mari jadikan momentum Hari Sumpah Pemuda ini menjadi bagian langkah kongkrit kita dalam membangun dan memajukan kesejahteraan masyarakat Kota Tangerang," tutupnya.
Sebagai informasi, Virtual Job Fair edisi Sumpah Pemuda ini menghadirkan 20 Perusahaan dengan jumlah formasi jabatan sebanyak 76 dan 1.1441 lowongan pekerjaan dengan kualifikasi pendidikan S1, D3 dan SMA/SMK bagi pencari kerja di Kota Tangerang dan luar Kota Tangerang khusus edisi Sumpah Pemuda. (*)
Baca juga: Produksi Air Bersih Terganggu, Wali Kota Tangerang Temui Menteri PUPR
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Pemkot Tangerang Gelar Virtual Job Fair Edisi Sumpah Pemuda
13 October 2022 13:15 WIBPemkot Tangerang Lowongan Kerja News Merahputih
Pemkot Tangerang kembali menggelar kegiatan rutin bulanan Virtual Job Fair edisi Sumpah Pemuda ke-26 pada Oktober 2022. Agenda rutin bulanan ini menghadirkan 20 perusahaan dengan jumlah 1.441 lowongan pekerjaan, pada Kamis (13/10).
Direktur Bina PTKDN Kemenaker RI Dr. Nora Kartika Setyaningrum, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemkot Tangerang yang telah menyelenggarakan kegaiatan Virtual Job Fair bagi pencari kerja di Kota Tangerang hingga luar Kota Tangerang.
"Saya selaku Direktur Bina PTKDN terima kasih dan apresiasi setinggi - tingginya kepada Wali Kota Tangerang dan Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini bagi pencari kerja," ucap Nora.
Baca juga: Pemkab Tangerang Gelar Pelatihan Kerja Gratis, Ini Jurusannya
"Semoga dengan adanya Virtual Jobfair ini para pencaker bisa bertemu dengan pemberi pekerja, raihlah pekerjaan sesuai dengan bakat minat yang dimiliki," sambungnya.
Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah mengungkapkan, bahwa selain pelaksanaan Job Fair, Pemkot Tangerang juga gencar melakukan penyebaran informasi pasar kerja dan informasi kegiatan pelatihan kerja melalui Aplikasi WhatsApp Blasting kepada para pencaker yang terdaftar di Disnaker.
"Kami juga memiliki Aplikasi Tangerang Cakap Kerja yang dilengkapi dengan berbagai fitur layanan ketenagakerjaan dan masyarakat bisa ikut mendaftar berbagai pelatihan secara gratis, tujuannya memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat Kota Tangerang," jelas Arief.
Baca juga: 5 Tips untuk Mewujudkan Work Life Balance yang Maksimal
Arief juga mengajak para Ketua dan Pengurus KNPI serta organisasi kepemudaan di Kota Tangerang untuk terus besinergi salam menanggulangi angka pengangguran di Kota Tangerang.
"Mari jadikan momentum Hari Sumpah Pemuda ini menjadi bagian langkah kongkrit kita dalam membangun dan memajukan kesejahteraan masyarakat Kota Tangerang," tutupnya.
Sebagai informasi, Virtual Job Fair edisi Sumpah Pemuda ini menghadirkan 20 Perusahaan dengan jumlah formasi jabatan sebanyak 76 dan 1.1441 lowongan pekerjaan dengan kualifikasi pendidikan S1, D3 dan SMA/SMK bagi pencari kerja di Kota Tangerang dan luar Kota Tangerang khusus edisi Sumpah Pemuda. (*)
Baca juga: Produksi Air Bersih Terganggu, Wali Kota Tangerang Temui Menteri PUPR