Pemkot Tangsel Gelar Tangsel Creative Awards Bersama Pelaku Seni
02 December 2022 16:24 WIB Pemkot Tangsel Pameran News MerahputihSemarak perayaan HUT ke-14 Tangerang Selatan masih terus berlangsung. Kali ini, Pemkot Tangsel bersama puluhan pelaku seni menggelar acara Tangsel Creative Awards (TCA).
Acara ini semakin meriah karena dibuka secara langsung oleh Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan di City Gallery, Puspemkot Tangsel, Rabu (30/11) lalu.
Baca juga: Tingkatkan Minat Baca, Wali Kota Tangsel Resmikan Taman Baca Masyarakat Perbas
Pada kesempatan tersebut, Pilar mengajak masyarakat untuk hadir ke acara Tangsel Creative Awards, yang diselenggarakan hingga 3 Desember 2022. Sebab, ada banyak berbagai penampilan seni dan hiburan lainnya, yang digelar di City Gallery Puspemkot Tangsel.
Tak hanya itu, ia juga menyampaikan kebahagiaannya atas terselenggaranya Tangsel Creative Awards. Baginya, ini adalah tahun kedua, dalam penyelenggaraan yang melibatkan para pelaku seni.
"Sebelumnya ada ArtIdentity, tahun ini Tangsel Creative Awards," kata Pilar.
Baca juga: Museum MACAN Gelar Pameran Bertajuk "Chiharu Shiota: The Soul Trembles"
Tentu saja, kolaborasi bersama pelaku seni menjadi hal penting dalam membangun sebuah kota. Terlebih, Tangsel sebagai kota baru sehingga diperlukan identitas yang kuat, dengan memaksimalkan potensi yang ada di dalamnya.
"Apabila kita mau membangun sebuah kota dengan identitas yang kuat, tentu saja kita harus melibatkan potensi yang ada. Misalkan, para pakar ekonomi, budayawan, akademisi, seniman, arsitek dan lain sebagainya," ungkap Pilar.
Hal ini penting dilakukan karena setiap profesi maupun pelaku seni yang ada tentunya memiliki karakter masing-masing. Sehingga ketika disatukan atau dikolaborasikan, Tangsel punya banyak potensi yang tidak monoton.
"Jadi membangun kota ini, ya kita bersama-sama, karena setiap orang punya potensi. Dan alhamdulillah dukungan dari teman-teman TCF, Tangsel ini bisa dibilang salah satu kota industri kreatif," jelasnya.
Hal ini juga menjadi bagian dari komitmen Pemkot Tangsel untuk membangun industri kreatif, agar kota ini memiliki nilai tambah yang membedakan dengan kota lainnya. (*)
Baca juga: Pemkot Tangsel Mulai Sosialisasikan Pengurangan Sampah Plastik
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Pemkot Tangsel Gelar Tangsel Creative Awards Bersama Pelaku Seni
02 December 2022 16:24 WIBPemkot Tangsel Pameran News Merahputih
Semarak perayaan HUT ke-14 Tangerang Selatan masih terus berlangsung. Kali ini, Pemkot Tangsel bersama puluhan pelaku seni menggelar acara Tangsel Creative Awards (TCA).
Acara ini semakin meriah karena dibuka secara langsung oleh Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan di City Gallery, Puspemkot Tangsel, Rabu (30/11) lalu.
Baca juga: Tingkatkan Minat Baca, Wali Kota Tangsel Resmikan Taman Baca Masyarakat Perbas
Pada kesempatan tersebut, Pilar mengajak masyarakat untuk hadir ke acara Tangsel Creative Awards, yang diselenggarakan hingga 3 Desember 2022. Sebab, ada banyak berbagai penampilan seni dan hiburan lainnya, yang digelar di City Gallery Puspemkot Tangsel.
Tak hanya itu, ia juga menyampaikan kebahagiaannya atas terselenggaranya Tangsel Creative Awards. Baginya, ini adalah tahun kedua, dalam penyelenggaraan yang melibatkan para pelaku seni.
"Sebelumnya ada ArtIdentity, tahun ini Tangsel Creative Awards," kata Pilar.
Baca juga: Museum MACAN Gelar Pameran Bertajuk "Chiharu Shiota: The Soul Trembles"
Tentu saja, kolaborasi bersama pelaku seni menjadi hal penting dalam membangun sebuah kota. Terlebih, Tangsel sebagai kota baru sehingga diperlukan identitas yang kuat, dengan memaksimalkan potensi yang ada di dalamnya.
"Apabila kita mau membangun sebuah kota dengan identitas yang kuat, tentu saja kita harus melibatkan potensi yang ada. Misalkan, para pakar ekonomi, budayawan, akademisi, seniman, arsitek dan lain sebagainya," ungkap Pilar.
Hal ini penting dilakukan karena setiap profesi maupun pelaku seni yang ada tentunya memiliki karakter masing-masing. Sehingga ketika disatukan atau dikolaborasikan, Tangsel punya banyak potensi yang tidak monoton.
"Jadi membangun kota ini, ya kita bersama-sama, karena setiap orang punya potensi. Dan alhamdulillah dukungan dari teman-teman TCF, Tangsel ini bisa dibilang salah satu kota industri kreatif," jelasnya.
Hal ini juga menjadi bagian dari komitmen Pemkot Tangsel untuk membangun industri kreatif, agar kota ini memiliki nilai tambah yang membedakan dengan kota lainnya. (*)
Baca juga: Pemkot Tangsel Mulai Sosialisasikan Pengurangan Sampah Plastik