SHARE
Home > News > News > Pendaftaran CPNS 2018 Akan Segera Dibuka, Apa Saja yang Perlu Disiapkan?

Pendaftaran CPNS 2018 Akan Segera Dibuka, Apa Saja yang Perlu Disiapkan?

10 August 2018 13:04 WIB CPNS Lowongan Kerja

Pemerintah sebentar lagi akan membuka lowongan bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018. Rencana pembukaan lowongan tersebut masih terus disusun oleh pemerintah. Sebenarnya, rencana pembukaan lowongan CPNS ini sudah dibahas sejak awal tahun. Tetapi, pemerintah mengundur jadwal pembukaan lowongan yang telah ditunggu oleh masyarakat.

Akhirnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Asman Abnur memberi klarifikasi mengenai kejelasan waktu pendaftaran CPNS 2018. Ia menegaskan bahwa CPNS 2018 gelombang ini akan diumumkan secara resmi pada Agustus 2018 ini. Meski begitu, masyarakat diminta untuk tetap sabar menunggu pengumuman CPNS 2018.

“InsyaAllah jadi (Agustus). Sabar ya,” kata Asman dalam keterangan resminya, Rabu (8/8/2018). Saat ini, pihaknya masih terus berupaya menyelesaikan formasi dari CPNS 2018.

Lalu, apa saja dokumen yang perlu disiapkan untuk pembukaan lowongan CPNS 2018? Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian PANRB, Mudzakir mengatakan, dari sisi prosedur dan persyaratan tetap tidak jauh berbeda dengan pembukaan lowongan CPNS 2017.

“Kalau dari prosedur nanti, saya kira relatif tetap sama. Prosesnya pun juga hampir sama. Tapi nantinya akan diumumkan oleh BKN (Badan Kepegawaian Negara). Gambarannya bisa dirujuk seperti tahun kemarin,” ujar Mudzakir, Jumat (3/8/2018).

Dokumen administrasi yang diperlukan oleh pelamar CPNS 2018 tenaga profesional adalah:

  1. Fotokopi KTP
  2. Fotokopi Ijazah dan Transkrip Nilai yang Sudah Dilegalisir
  3. Surat Keterangan Akreditasi dari BAN PT
  4. Pas Foto Terbaru Ukuran 4x6 (4 lembar) – Latar Belakang Merah

Dokumen tambahan untuk lulusan D3 dan SMA/ Sederajat:

  1. Materai Rp6000
  2. Fotokopi KTP
  3. Fotokopi Ijazah/ STTB
  4. Fotokopi Ijazah SD
  5. Fotokopi Ijazah SMP
  6. Fotokopi Ijazah SMA

Buat kalian yang mau mendaftar lowongan CPNS 2018 ini, jangan lupa siapkan beberapa dokumen di atas ya!

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Pendaftaran CPNS 2018 Akan Segera Dibuka, Apa Saja yang Perlu Disiapkan?

Pendaftaran CPNS 2018 Akan Segera Dibuka, Apa Saja yang Perlu Disiapkan?

10 August 2018 13:04 WIB
CPNS Lowongan Kerja

Pemerintah sebentar lagi akan membuka lowongan bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018. Rencana pembukaan lowongan tersebut masih terus disusun oleh pemerintah. Sebenarnya, rencana pembukaan lowongan CPNS ini sudah dibahas sejak awal tahun. Tetapi, pemerintah mengundur jadwal pembukaan lowongan yang telah ditunggu oleh masyarakat.

Akhirnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Asman Abnur memberi klarifikasi mengenai kejelasan waktu pendaftaran CPNS 2018. Ia menegaskan bahwa CPNS 2018 gelombang ini akan diumumkan secara resmi pada Agustus 2018 ini. Meski begitu, masyarakat diminta untuk tetap sabar menunggu pengumuman CPNS 2018.

“InsyaAllah jadi (Agustus). Sabar ya,” kata Asman dalam keterangan resminya, Rabu (8/8/2018). Saat ini, pihaknya masih terus berupaya menyelesaikan formasi dari CPNS 2018.

Lalu, apa saja dokumen yang perlu disiapkan untuk pembukaan lowongan CPNS 2018? Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian PANRB, Mudzakir mengatakan, dari sisi prosedur dan persyaratan tetap tidak jauh berbeda dengan pembukaan lowongan CPNS 2017.

“Kalau dari prosedur nanti, saya kira relatif tetap sama. Prosesnya pun juga hampir sama. Tapi nantinya akan diumumkan oleh BKN (Badan Kepegawaian Negara). Gambarannya bisa dirujuk seperti tahun kemarin,” ujar Mudzakir, Jumat (3/8/2018).

Dokumen administrasi yang diperlukan oleh pelamar CPNS 2018 tenaga profesional adalah:

  1. Fotokopi KTP
  2. Fotokopi Ijazah dan Transkrip Nilai yang Sudah Dilegalisir
  3. Surat Keterangan Akreditasi dari BAN PT
  4. Pas Foto Terbaru Ukuran 4x6 (4 lembar) – Latar Belakang Merah

Dokumen tambahan untuk lulusan D3 dan SMA/ Sederajat:

  1. Materai Rp6000
  2. Fotokopi KTP
  3. Fotokopi Ijazah/ STTB
  4. Fotokopi Ijazah SD
  5. Fotokopi Ijazah SMP
  6. Fotokopi Ijazah SMA

Buat kalian yang mau mendaftar lowongan CPNS 2018 ini, jangan lupa siapkan beberapa dokumen di atas ya!

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!