PEVS 2023 Resmi Ditutup, Dibanjiri 30.700 Pengunjung
24 May 2023 10:03 WIB Kendaraan Listrik Otomotif NewsPerkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) dan Dyandra Promosindo berhasil menutup gelaran PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 pada 21 Mei 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Pameran otomotif ini digelar lima hari berturut-turut, yaitu 17-21 Mei 2023. PEVS menjadi pusat pameran untuk penggemar kendaraan listrik, professional industri, dan masyarakat umum.
“PEVS bukan hanya sekadar ajang promosi, bukan ajang transaksi, tapi penyelenggaraan PEVS kedua menjadi ajang sosialisasi karena salah satu misi PERIKLINDO adalah memberikan sosialisasi kepada masyarakat,” kata Ketua Umum PERIKLINDO Moeldoko pada pada penutupan PEVS 2023 di JIExpo Kemayoran.
Baca juga: MAB Tampilkan Mobil Listrik Double Cabin di PEVS 2023
Untuk menutup rangkaian pameran kendaraan listrik, PEVS 2023 menggelar Electric Vehicle Catwalk dan Parade. Suara klakson dari puluhan motor dan mobil listrik terdengar hampir di seluruh lokasi pameran. Parade tersebut turut menghadirkan mobil Mercy Boxer W124 Full Electric.
Dalam rangkaian untuk menutup PEVS 2023, FAST juga membuat Drone Show dengan bendera yangmengerek tulisan, “SEE YOU AT PEVS 30 April - 5 Mei 2024 JIExpo Kemayoran.”
“Selama lima hari penyelenggaraan PEVS 2023, dengan bangga Dyandra Promosindo mengumumkan total transaksi Rp289 M dari 81 brand yang berpartisipasi menjadi peserta PEVS 2023,” kata Project Manager Dyandra Promosindo Rudi MF.
Ia juga mengumumkan total 30.700 pengunjung hadir pada PEVS 2023 selama lima hari untuk meramaikan dan merasakan pengalaman ekosistem hijau kendaraan listrik dalam acara ini.
Baca juga: MG4 EV Pecahkan Rekor MURI, Bisa Nyalakan Alat Musik!
PEVS menjadi media interaktif yang luar biasa bagi produsen, penjual, dan konsumen untuk berinteraksi, berbagi pengetahuan, serta eksplor terobosan terbaru dalam dunia industri otomotif kendaraan listrik. Selain itu, pengunjung PEVS 2023 juga dapat merasakan sensasi mengendarai kendaraan listrik melalui uji coba langsung. Sementara para pakar memberikan wawasan luas tentang teknologi terkini dan masa depan kendaraan listrik.
Kemeriahan seremoni penutupan PEVS 2023 dilanjutkan dengan pengumuman pemenang untuk berbagai merek yang menjadi peserta PEVS 2023.
Kategori Electric Vehicle (EV) Mobil
1. BEST BOOTH ACTIVITY dimenangkan oleh MG
2. BEST BOOTH CAR <200 SQM dimenangkan oleh MG
3. BEST BOOTH CAR >200 SQM dimenangkan oleh Wuling
4. BEST ELECTRIC CITY CAR dimenangkan oleh Wuling Air ev
5. FAVORITE EV CAR BRAND LAUNCH dimenangkan oleh Seres
6. BEST LUXURY ELECTRIC CAR dimenangkan oleh BMW iX
7. FAVORITE EV DISPLAY dimenangkan oleh Wuling Binggo
8. FAVORITE EV BUS dimenangkan oleh MAB Electric Bus MD 8E Crossx
9. FAVORITE EV PICK UP dimenangkan oleh DFSK EC31
10. FAVORITE EV TRUCK dimenangkan oleh MAB Electric Low Entry Truck Aquila
11. FAVORITE NEW COMER EV dimenangkan oleh Seres E1
12. MOST AFFORDABLE EV COMMERCIAL CAR dimenangkan oleh DFSK Gelora E
Kategori Electric Vehicle (EV) Motor
1. Best Booth Activity dimenangkan oleh Volta
2. Best Booth Motorcycle dimenangkan oleh Kymco
3. Best EV Motorcycle Promo dimenangkan oleh Davigo
4. Best EV Support dimenangkan oleh Smartby
5. Favorite EV Motorcycle Launch dimenangkan oleh Keeway Anne
6. Favorite New Comer EV Motorcycle Brand dimenangkan oleh Saige
7. Favorite Prototype EV Motorcycle dimenangkan oleh Kymco Mo One
8. Favorite Sport EV Motorcycle dimenangkan oleh Rakata NX8
9. Most Affordable EV Motorcycle dimenangkan oleh Volta 401
10. Most Functional EV Scooter dimenangkan oleh Smoot Tempur
11. Most Local EV Motorcycle Content dimenangkan oleh Gesits
12. Most Long Range EV Scooter dimenangkan oleh Selis E-Max Long Range
13. Favorite EV Scooter Classic dimenangkan oleh Greentech New VP
Kategori Supporting Industry
1. Best Outdoor Activity dimenangkan oleh EV Fire Extinguish by FAST
2. Best Booth Supporting Industry dimenangkan oleh Voltron (VCA)
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
PEVS 2023 Resmi Ditutup, Dibanjiri 30.700 Pengunjung
24 May 2023 10:03 WIBKendaraan Listrik Otomotif News
Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) dan Dyandra Promosindo berhasil menutup gelaran PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 pada 21 Mei 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Pameran otomotif ini digelar lima hari berturut-turut, yaitu 17-21 Mei 2023. PEVS menjadi pusat pameran untuk penggemar kendaraan listrik, professional industri, dan masyarakat umum.
“PEVS bukan hanya sekadar ajang promosi, bukan ajang transaksi, tapi penyelenggaraan PEVS kedua menjadi ajang sosialisasi karena salah satu misi PERIKLINDO adalah memberikan sosialisasi kepada masyarakat,” kata Ketua Umum PERIKLINDO Moeldoko pada pada penutupan PEVS 2023 di JIExpo Kemayoran.
Baca juga: MAB Tampilkan Mobil Listrik Double Cabin di PEVS 2023
Untuk menutup rangkaian pameran kendaraan listrik, PEVS 2023 menggelar Electric Vehicle Catwalk dan Parade. Suara klakson dari puluhan motor dan mobil listrik terdengar hampir di seluruh lokasi pameran. Parade tersebut turut menghadirkan mobil Mercy Boxer W124 Full Electric.
Dalam rangkaian untuk menutup PEVS 2023, FAST juga membuat Drone Show dengan bendera yangmengerek tulisan, “SEE YOU AT PEVS 30 April - 5 Mei 2024 JIExpo Kemayoran.”
“Selama lima hari penyelenggaraan PEVS 2023, dengan bangga Dyandra Promosindo mengumumkan total transaksi Rp289 M dari 81 brand yang berpartisipasi menjadi peserta PEVS 2023,” kata Project Manager Dyandra Promosindo Rudi MF.
Ia juga mengumumkan total 30.700 pengunjung hadir pada PEVS 2023 selama lima hari untuk meramaikan dan merasakan pengalaman ekosistem hijau kendaraan listrik dalam acara ini.
Baca juga: MG4 EV Pecahkan Rekor MURI, Bisa Nyalakan Alat Musik!
PEVS menjadi media interaktif yang luar biasa bagi produsen, penjual, dan konsumen untuk berinteraksi, berbagi pengetahuan, serta eksplor terobosan terbaru dalam dunia industri otomotif kendaraan listrik. Selain itu, pengunjung PEVS 2023 juga dapat merasakan sensasi mengendarai kendaraan listrik melalui uji coba langsung. Sementara para pakar memberikan wawasan luas tentang teknologi terkini dan masa depan kendaraan listrik.
Kemeriahan seremoni penutupan PEVS 2023 dilanjutkan dengan pengumuman pemenang untuk berbagai merek yang menjadi peserta PEVS 2023.
Kategori Electric Vehicle (EV) Mobil
1. BEST BOOTH ACTIVITY dimenangkan oleh MG
2. BEST BOOTH CAR <200 SQM dimenangkan oleh MG
3. BEST BOOTH CAR >200 SQM dimenangkan oleh Wuling
4. BEST ELECTRIC CITY CAR dimenangkan oleh Wuling Air ev
5. FAVORITE EV CAR BRAND LAUNCH dimenangkan oleh Seres
6. BEST LUXURY ELECTRIC CAR dimenangkan oleh BMW iX
7. FAVORITE EV DISPLAY dimenangkan oleh Wuling Binggo
8. FAVORITE EV BUS dimenangkan oleh MAB Electric Bus MD 8E Crossx
9. FAVORITE EV PICK UP dimenangkan oleh DFSK EC31
10. FAVORITE EV TRUCK dimenangkan oleh MAB Electric Low Entry Truck Aquila
11. FAVORITE NEW COMER EV dimenangkan oleh Seres E1
12. MOST AFFORDABLE EV COMMERCIAL CAR dimenangkan oleh DFSK Gelora E
Kategori Electric Vehicle (EV) Motor
1. Best Booth Activity dimenangkan oleh Volta
2. Best Booth Motorcycle dimenangkan oleh Kymco
3. Best EV Motorcycle Promo dimenangkan oleh Davigo
4. Best EV Support dimenangkan oleh Smartby
5. Favorite EV Motorcycle Launch dimenangkan oleh Keeway Anne
6. Favorite New Comer EV Motorcycle Brand dimenangkan oleh Saige
7. Favorite Prototype EV Motorcycle dimenangkan oleh Kymco Mo One
8. Favorite Sport EV Motorcycle dimenangkan oleh Rakata NX8
9. Most Affordable EV Motorcycle dimenangkan oleh Volta 401
10. Most Functional EV Scooter dimenangkan oleh Smoot Tempur
11. Most Local EV Motorcycle Content dimenangkan oleh Gesits
12. Most Long Range EV Scooter dimenangkan oleh Selis E-Max Long Range
13. Favorite EV Scooter Classic dimenangkan oleh Greentech New VP
Kategori Supporting Industry
1. Best Outdoor Activity dimenangkan oleh EV Fire Extinguish by FAST
2. Best Booth Supporting Industry dimenangkan oleh Voltron (VCA)