SHARE
Home > News > Education > Siswa SMA Buat Makanan Berbahan Dasar Leunca dan Daun Pepaya di Food Explore 11

Siswa SMA Buat Makanan Berbahan Dasar Leunca dan Daun Pepaya di Food Explore 11

06 November 2018 21:36 WIB Sekolah Event Food Explore 11

Dalam rangkaian kegiatan Food Explore 11 yang digelar oleh Program Studi (Prodi) Teknologi Pangan Universitas Pelita Harapan (UPH), siswa SMA juga ikut memeriahkan lomba inovasi dengan konsep membuat makanan dari bahan dasar leunca dan daun pepaya. Food Explore tahun ini mengusung tema yang bertajuk “Food Local Wisdom & Global Trends”.

Para peserta lomba inovasi ini terdiri dari kelompok yang beranggotakan lima orang. Lomba ini diikuti oleh 6 sekolah di Jabodetabek yang menampilkan 9 produk inovasi buatan mereka sendiri. Para pengunjung juga bisa datang ke Food Explore 11 dan melihat pameran yang dibuka pada pukul 10.00 – 14.30 WIB. Selain mencicipi makanan, para pengunjung bisa mendapatkan penjelasan mengenai masing-masing makanan, mulai dari proses pembuatan, komposisi bahan, hingga manfaat dari makanan tersebut.

Salah satu peserta dari Bina Nusantara School Tangerang (Team B), Yip San menjelaskan, mereka membuat inovasi makanan yang bernama Papaylicious. Makanan ini menggabungkan daun pepaya sebagai bahan pangan tradisional dengan salted egg yang berkonsep kekinian. Mereka juga membuat sendiri salted egg tersebut, sehingga bebas dari bahan-bahan kimia. “Kami memakai kuning telur dari telur asin. Pertama-tama kuning telur tersebut dimasukkan ke dalam oven sampai kering, setelah itu kami jadikan bubuk. Selanjutnya, kami merebus daun pepaya untuk menghilangkan rasa pahitnya.

Lalu, daun tersebut kami oven dengan suhu 150 derajat selama 5-10 menit. Daun ini tidak digoreng untuk mengurangi penggunaan minyak. Setelah selesai, daun pepaya kami taburi dengan bubuk salted egg tadi,” kata Yip San. Berikut ini merupakan daftar sekolah dan nama produk inovasi dalam Lomba Inovasi Bersyarat Food Explore 11:

  1. 1. Chips Daun Pepaya Telur Asin (Papaylicious), Bina Nusantara School Serpong (Team B)
  2. 2. Freely (Permen Leunca), SMA Tarakanita Gading Serpong (3)
  3. 3. R.E.S.E.P, Sekolah Citra Berkat
  4. 4. PapaFan (Chee Cheong Fan Daun Pepaya), SMA Tarakanita Gading Serpong (2)
  5. 5. Keripik Daun Pepaya, Jakarta Nanyang School
  6. 6. Ice Cream & Cookie (Le Unca), SMA Atisa Dipamkara
  7. 7. Rendang Bola Daun Pepaya, Bina Nusantara School Serpong (A)
  8. 8. Papechi (Mochi Daun Pepaya), SMA Tarakanita Gading Serpong (1)
  9. 9. MeatPapz (Bakso Sapi dengan Daun Pepaya), SMA Tarsisius 1

Daftar para pemenang Lomba Inovasi Bersyarat Food Explore 11: ·

  • Juara 1: SMA Tarakanita Gading Serpong (3) – Freely
  • Juara 2: SMA Tarsisius I Jakarta – MeatPapz
  • Juara 3: SMA Tarakanita Gading Serpong (1) – Papechi
  • Best Video: SMA Atisa Dipamkara – Ice Cream & Cookie
  • Juara Favorit: SMA Atisa Dipamkara – Ice Cream & Cookie
Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Education > Siswa SMA Buat Makanan Berbahan Dasar Leunca dan Daun Pepaya di Food Explore 11

Siswa SMA Buat Makanan Berbahan Dasar Leunca dan Daun Pepaya di Food Explore 11

06 November 2018 21:36 WIB
Sekolah Event Food Explore 11

Dalam rangkaian kegiatan Food Explore 11 yang digelar oleh Program Studi (Prodi) Teknologi Pangan Universitas Pelita Harapan (UPH), siswa SMA juga ikut memeriahkan lomba inovasi dengan konsep membuat makanan dari bahan dasar leunca dan daun pepaya. Food Explore tahun ini mengusung tema yang bertajuk “Food Local Wisdom & Global Trends”.

Para peserta lomba inovasi ini terdiri dari kelompok yang beranggotakan lima orang. Lomba ini diikuti oleh 6 sekolah di Jabodetabek yang menampilkan 9 produk inovasi buatan mereka sendiri. Para pengunjung juga bisa datang ke Food Explore 11 dan melihat pameran yang dibuka pada pukul 10.00 – 14.30 WIB. Selain mencicipi makanan, para pengunjung bisa mendapatkan penjelasan mengenai masing-masing makanan, mulai dari proses pembuatan, komposisi bahan, hingga manfaat dari makanan tersebut.

Salah satu peserta dari Bina Nusantara School Tangerang (Team B), Yip San menjelaskan, mereka membuat inovasi makanan yang bernama Papaylicious. Makanan ini menggabungkan daun pepaya sebagai bahan pangan tradisional dengan salted egg yang berkonsep kekinian. Mereka juga membuat sendiri salted egg tersebut, sehingga bebas dari bahan-bahan kimia. “Kami memakai kuning telur dari telur asin. Pertama-tama kuning telur tersebut dimasukkan ke dalam oven sampai kering, setelah itu kami jadikan bubuk. Selanjutnya, kami merebus daun pepaya untuk menghilangkan rasa pahitnya.

Lalu, daun tersebut kami oven dengan suhu 150 derajat selama 5-10 menit. Daun ini tidak digoreng untuk mengurangi penggunaan minyak. Setelah selesai, daun pepaya kami taburi dengan bubuk salted egg tadi,” kata Yip San. Berikut ini merupakan daftar sekolah dan nama produk inovasi dalam Lomba Inovasi Bersyarat Food Explore 11:

  1. 1. Chips Daun Pepaya Telur Asin (Papaylicious), Bina Nusantara School Serpong (Team B)
  2. 2. Freely (Permen Leunca), SMA Tarakanita Gading Serpong (3)
  3. 3. R.E.S.E.P, Sekolah Citra Berkat
  4. 4. PapaFan (Chee Cheong Fan Daun Pepaya), SMA Tarakanita Gading Serpong (2)
  5. 5. Keripik Daun Pepaya, Jakarta Nanyang School
  6. 6. Ice Cream & Cookie (Le Unca), SMA Atisa Dipamkara
  7. 7. Rendang Bola Daun Pepaya, Bina Nusantara School Serpong (A)
  8. 8. Papechi (Mochi Daun Pepaya), SMA Tarakanita Gading Serpong (1)
  9. 9. MeatPapz (Bakso Sapi dengan Daun Pepaya), SMA Tarsisius 1

Daftar para pemenang Lomba Inovasi Bersyarat Food Explore 11: ·

  • Juara 1: SMA Tarakanita Gading Serpong (3) – Freely
  • Juara 2: SMA Tarsisius I Jakarta – MeatPapz
  • Juara 3: SMA Tarakanita Gading Serpong (1) – Papechi
  • Best Video: SMA Atisa Dipamkara – Ice Cream & Cookie
  • Juara Favorit: SMA Atisa Dipamkara – Ice Cream & Cookie
Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!