SHARE
Home > News > News > Tahun 2021, Tangerang Selatan Ingin Menjadi Smart City!

Tahun 2021, Tangerang Selatan Ingin Menjadi Smart City!

04 December 2018 14:32 WIB Tangerang News

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) ingin menjadi kota pintar atau smart city pada tahun 2021 mendatang. Wakil Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie mengatakan, menjadikan Tangsel sebagai smart city diperlukan untuk memperbarui dan meningkatkan pelayanan bagi masyarakat.

“Kalau terkait dengan visi, misi, dan target 2021, makanya sejak periode pertama dan dilanjutkan periode kedua semakin gencar untuk mewujudkan smart city,” kata Benyamin dalam keterangan resminya. Untuk mewujudkan hal tersebut, pihaknya telah membuat aplikasi di hampir setiap dinas yang terintegrasi dan memudahkan pelayanan terhadap masyarakat.

Salah satunya adalah aplikasi pengaduan masyarakat yang bernama Sistem Aplikasi Pelaporan dan Penugasan (SIARAN). Dalam sebulan ada lebih dari 100 pengaduan yang dilaporkan oleh masyarakat. Pengaduan yang dilaporkan adalah fasilitas penerangan jalan umum, jalan berlubang, kemacetan, dan sampah. Setelah laporan itu masuk, dinas terkait akan segera menindaklanjuti. Nantinya, ada tanda merah jika dinas terkait tidak menanggapi laporan tersebut.

Pemkot Tangsel juga memasang 100 kamera CCTV di beberapa tempat strategis dan rawan kejahatan. Benyamin juga menjelaskan, pihaknya akan menambah jumlah CCTV agar bisa terpasang dan mengawasi keamanan di setiap persimpangan, ataupun fasilitas umum. Selain itu, Pemkot Tangsel ingin memperbanyak jaringan internet atau WiFi di taman kota, puskesmas, dan sekolah.

Mereka ingin melibatkan masyarakat agar mendukung penerapan sistem smart city. Ada kendala dalam penerapan smart city, yaitu membiasakan warga dan aparat untuk menggunakan teknologi informasi yang sudah dibuat. “Kalau teknologi bisa kami kejar, anggaran bisa diciptakan, tapi budaya kerja itu, kultur kita menggunakan teknologi informasi sebagai basis dari smart city yang harus segera dilakukan perubahan,” tambah Benyamin.

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Tahun 2021, Tangerang Selatan Ingin Menjadi Smart City!

Tahun 2021, Tangerang Selatan Ingin Menjadi Smart City!

04 December 2018 14:32 WIB
Tangerang News

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) ingin menjadi kota pintar atau smart city pada tahun 2021 mendatang. Wakil Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie mengatakan, menjadikan Tangsel sebagai smart city diperlukan untuk memperbarui dan meningkatkan pelayanan bagi masyarakat.

“Kalau terkait dengan visi, misi, dan target 2021, makanya sejak periode pertama dan dilanjutkan periode kedua semakin gencar untuk mewujudkan smart city,” kata Benyamin dalam keterangan resminya. Untuk mewujudkan hal tersebut, pihaknya telah membuat aplikasi di hampir setiap dinas yang terintegrasi dan memudahkan pelayanan terhadap masyarakat.

Salah satunya adalah aplikasi pengaduan masyarakat yang bernama Sistem Aplikasi Pelaporan dan Penugasan (SIARAN). Dalam sebulan ada lebih dari 100 pengaduan yang dilaporkan oleh masyarakat. Pengaduan yang dilaporkan adalah fasilitas penerangan jalan umum, jalan berlubang, kemacetan, dan sampah. Setelah laporan itu masuk, dinas terkait akan segera menindaklanjuti. Nantinya, ada tanda merah jika dinas terkait tidak menanggapi laporan tersebut.

Pemkot Tangsel juga memasang 100 kamera CCTV di beberapa tempat strategis dan rawan kejahatan. Benyamin juga menjelaskan, pihaknya akan menambah jumlah CCTV agar bisa terpasang dan mengawasi keamanan di setiap persimpangan, ataupun fasilitas umum. Selain itu, Pemkot Tangsel ingin memperbanyak jaringan internet atau WiFi di taman kota, puskesmas, dan sekolah.

Mereka ingin melibatkan masyarakat agar mendukung penerapan sistem smart city. Ada kendala dalam penerapan smart city, yaitu membiasakan warga dan aparat untuk menggunakan teknologi informasi yang sudah dibuat. “Kalau teknologi bisa kami kejar, anggaran bisa diciptakan, tapi budaya kerja itu, kultur kita menggunakan teknologi informasi sebagai basis dari smart city yang harus segera dilakukan perubahan,” tambah Benyamin.

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!