Tingkatkan Layanan, PT KAI Luncurkan 5 KA Baru
01 June 2023 13:05 WIB PT KAI News MerahputihPT KAI (Persero) meluncurkan lima kereta api baru secara serentak pada Kamis (1/6). Lima KA tersebut diresmikan di empat stasiun, yaitu Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Stasiun Solo Balapan, Stasiun Surabaya Gubeng, dan Stasiun Jember. Peresmian dilakukan oleh direksi KAI bersama pejabat kewilayahan masing-masing daerah.
Rinciannya, peluncuran KA Argo Merbabu relasi Semarang Tawang Bank Jateng - Gambir pp dan KA Banyubiru relasi Semarang Tawang Bank Jateng - Solo Balapan pp diresmikan di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, peluncuran KA Manahan relasi Solo Balapan - Gambir pp diresmikan di Stasiun Solo Balapan, peluncuran KA Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng - Gambir pp diresmikan di Stasiun Surabaya Gubeng, dan peluncuran KA Pandalungan relasi Jember - Gambir pp diresmikan di Stasiun Jember.
Baca juga: 1 Juni 2023, KAI Tambah 4 Perjalanan Baru dari Stasiun Gambir
Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo mengatakan, peluncuran lima kereta api baru ini merupakan implementasi peningkatan pelayanan KAI seiring pemberlakuan Gapeka 2023 yang berlaku terhitung mulai 1 Juni 2023. Banyak kereta api yang mengalami percepatan waktu tempuh dan perubahan jadwal keberangkatan.
Selain itu, hadirnya lima KA baru ini juga merupakan wujud dari komitmen KAI yang adaptif dalam memenuhi permintaan pelanggan dan terus melakukan inovasi untuk peningkatan layanan transportasi berbasis rel.
“Semoga dengan adanya launching lima KA baru ini dapat membawa manfaat dan pertumbuhan ekonomi di wilayah-wilayah yang dilalui kereta api. Sekaligus meningkatkan animo masyarakat untuk menggunakan transportasi kereta api yang aman, nyaman, dan sehat,” kata Didiek saat meresmikan peluncuran kereta api di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Kamis (1/6).
Didiek menambahkan, KAI terus melakukan adaptasi dan memberikan solusi-solusi melalui kolaborasi dengan berbagai pihak. Perwujudan ketepatan waktu perjalanan kereta api tidak bisa tercapai tanpa dukungan pemerintah dalam hal ini Kementerian Perhubungan yang terus membangun prasarana kereta api lebih baik lagi.
Baca juga: KAI Bakal Tambah 56 Perjalanan Commuter Line Basoetta
Penamaan KA Argo Merbabu terinspirasi dari Gunung Merbabu yang terletak di Jawa Tengah. Pengambilan nama ini didasarkan pada keindahan dan prestise yang melekat pada Gunung Merbabu. Adapun filosofi pengambilan nama KA Banyubiru berasal dari nama Kecamatan Banyubiru di Kabupaten Semarang yang memiliki keunikan dan pesona alam memikat.
Nama KA Pandalungan diambil dari nama sub suku yang mendiami daerah Tapal Kuda di Jawa Timur. Sementara KA Argo Semeru tentunya terinspirasi dari gunung tertinggi di Pulau Jawa. Adapun filosofi pengambilan nama KA Manahan mencerminkan identitas serta warisan budaya masyarakat Kelurahan Manahan, Kota Surakarta.
Saat ini, KA Pandalungan, KA Argo Merbabu, dan KA Manahan terdiri dari 8gerbong eksekutif berkapasitas 400 tempat duduk, KA Argo Semeru terdiri dari 9 gerbong eksekutif berkapasitas 450 tempat duduk, serta KA Banyubiru terdiri dari 4 gerbong eksekutif, dan 3 gerbong ekonomi berkapasitas 432 tempat duduk, atau 3 gerbong eksekutif dan 6 gerbong ekonomi berkapasitas 630 tempat duduk.
Pada tahap awal atau selama Juni 2023, KA Pandalungan beroperasi pada hari Kamis-Senin, KA Banyubiru beroperasi pada hari Kamis-Minggu, serta KA Argo Semeru dan KA Argo Merbabu akan beroperasi setiap hari. Adapun KA Manahan beroperasi secara fakultatif, disesuaikan dengan permintaan pangsa pasar (pelanggan dapat melihat jadwalnya di aplikasi KAI Access, web kai.id, atau channel eksternal resmi yang bekerja sama dengan KAI).
KAI menawarkan tarif promo dengan jumlah terbatas pada KA Pandalungan seharga Rp300.000, KA Argo Semeru seharga Rp250.000, KA Argo Merbabu Rp200.000, KA Manahan seharga Rp200.000, serta KA Banyubiru kelas eksekutif Rp30.000 dan kelas ekonomi Rp20.000. Tarif promo ini berlangsung pada Juni 2023.
Masyarakat dapat membeli tiket KA baru tersebut pada aplikasi KAI Access, web kai.id, atau chanel eksternal resmi yang bekerja sama dengan KAI. Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi Customer Service KAI di Stasiun atau Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai. id, atau media sosial KAI121. (*)
Baca juga: Per 1 Juni, KAI Persingkat Waktu Tempuh 140 KA Jarak Jauh
Soffi Amira P.
[email protected]
Related Article
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Tingkatkan Layanan, PT KAI Luncurkan 5 KA Baru
01 June 2023 13:05 WIBPT KAI News Merahputih
PT KAI (Persero) meluncurkan lima kereta api baru secara serentak pada Kamis (1/6). Lima KA tersebut diresmikan di empat stasiun, yaitu Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Stasiun Solo Balapan, Stasiun Surabaya Gubeng, dan Stasiun Jember. Peresmian dilakukan oleh direksi KAI bersama pejabat kewilayahan masing-masing daerah.
Rinciannya, peluncuran KA Argo Merbabu relasi Semarang Tawang Bank Jateng - Gambir pp dan KA Banyubiru relasi Semarang Tawang Bank Jateng - Solo Balapan pp diresmikan di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, peluncuran KA Manahan relasi Solo Balapan - Gambir pp diresmikan di Stasiun Solo Balapan, peluncuran KA Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng - Gambir pp diresmikan di Stasiun Surabaya Gubeng, dan peluncuran KA Pandalungan relasi Jember - Gambir pp diresmikan di Stasiun Jember.
Baca juga: 1 Juni 2023, KAI Tambah 4 Perjalanan Baru dari Stasiun Gambir
Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo mengatakan, peluncuran lima kereta api baru ini merupakan implementasi peningkatan pelayanan KAI seiring pemberlakuan Gapeka 2023 yang berlaku terhitung mulai 1 Juni 2023. Banyak kereta api yang mengalami percepatan waktu tempuh dan perubahan jadwal keberangkatan.
Selain itu, hadirnya lima KA baru ini juga merupakan wujud dari komitmen KAI yang adaptif dalam memenuhi permintaan pelanggan dan terus melakukan inovasi untuk peningkatan layanan transportasi berbasis rel.
“Semoga dengan adanya launching lima KA baru ini dapat membawa manfaat dan pertumbuhan ekonomi di wilayah-wilayah yang dilalui kereta api. Sekaligus meningkatkan animo masyarakat untuk menggunakan transportasi kereta api yang aman, nyaman, dan sehat,” kata Didiek saat meresmikan peluncuran kereta api di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Kamis (1/6).
Didiek menambahkan, KAI terus melakukan adaptasi dan memberikan solusi-solusi melalui kolaborasi dengan berbagai pihak. Perwujudan ketepatan waktu perjalanan kereta api tidak bisa tercapai tanpa dukungan pemerintah dalam hal ini Kementerian Perhubungan yang terus membangun prasarana kereta api lebih baik lagi.
Baca juga: KAI Bakal Tambah 56 Perjalanan Commuter Line Basoetta
Penamaan KA Argo Merbabu terinspirasi dari Gunung Merbabu yang terletak di Jawa Tengah. Pengambilan nama ini didasarkan pada keindahan dan prestise yang melekat pada Gunung Merbabu. Adapun filosofi pengambilan nama KA Banyubiru berasal dari nama Kecamatan Banyubiru di Kabupaten Semarang yang memiliki keunikan dan pesona alam memikat.
Nama KA Pandalungan diambil dari nama sub suku yang mendiami daerah Tapal Kuda di Jawa Timur. Sementara KA Argo Semeru tentunya terinspirasi dari gunung tertinggi di Pulau Jawa. Adapun filosofi pengambilan nama KA Manahan mencerminkan identitas serta warisan budaya masyarakat Kelurahan Manahan, Kota Surakarta.
Saat ini, KA Pandalungan, KA Argo Merbabu, dan KA Manahan terdiri dari 8gerbong eksekutif berkapasitas 400 tempat duduk, KA Argo Semeru terdiri dari 9 gerbong eksekutif berkapasitas 450 tempat duduk, serta KA Banyubiru terdiri dari 4 gerbong eksekutif, dan 3 gerbong ekonomi berkapasitas 432 tempat duduk, atau 3 gerbong eksekutif dan 6 gerbong ekonomi berkapasitas 630 tempat duduk.
Pada tahap awal atau selama Juni 2023, KA Pandalungan beroperasi pada hari Kamis-Senin, KA Banyubiru beroperasi pada hari Kamis-Minggu, serta KA Argo Semeru dan KA Argo Merbabu akan beroperasi setiap hari. Adapun KA Manahan beroperasi secara fakultatif, disesuaikan dengan permintaan pangsa pasar (pelanggan dapat melihat jadwalnya di aplikasi KAI Access, web kai.id, atau channel eksternal resmi yang bekerja sama dengan KAI).
KAI menawarkan tarif promo dengan jumlah terbatas pada KA Pandalungan seharga Rp300.000, KA Argo Semeru seharga Rp250.000, KA Argo Merbabu Rp200.000, KA Manahan seharga Rp200.000, serta KA Banyubiru kelas eksekutif Rp30.000 dan kelas ekonomi Rp20.000. Tarif promo ini berlangsung pada Juni 2023.
Masyarakat dapat membeli tiket KA baru tersebut pada aplikasi KAI Access, web kai.id, atau chanel eksternal resmi yang bekerja sama dengan KAI. Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi Customer Service KAI di Stasiun atau Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai. id, atau media sosial KAI121. (*)
Baca juga: Per 1 Juni, KAI Persingkat Waktu Tempuh 140 KA Jarak Jauh