SHARE
Home > News > News > Trade Expo Indonesia 2019 Resmi Dibuka oleh Wapres RI Jusuf Kalla
Trade Expo Indonesia 2019 Resmi Dibuka oleh Wapres RI Jusuf Kalla

Trade Expo Indonesia 2019 Resmi Dibuka oleh Wapres RI Jusuf Kalla

16 October 2019 18:59 WIB ICE BSD Trade Expo Indonesia 2019 BSD News

Pembukaan Trade Expo Indonesia 2019 diresmikan langsung oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla yang disaksikan langsung oleh Wakil Ketua DPD RI Mahyudin, para Duta Besar Negara Sahabat dan Republik Indonesia serta Kementerian Republik Korea dan Kementerian Transportasi Filipina di Nusantara Hall, ICE BSD City, pada Rabu (16/10/2019).

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla saat meresmikan Trade Expo Indonesia 2019
Wakil Presiden RI Jusuf Kalla saat meresmikan Trade Expo Indonesia di ICE BSD, Tangerang. (Side.id/Andhika)

"Dalam Trade Expo ini, tentu hal yang paling menonjol adalah ingin menyampaikan potensi dan kualitas dari perdagangan kita kepada dunia dan juga kemajuan yang telah dicapai Indonesia dalam berbagai bidang, sehingga dapat meningkatkan ekonomi negara ini," ucap Jusuf Kalla saat meresmikan TEI Expo 2019.

Selain meresmikan TEI 2019, Jusuf Kalla juga didampingi oleh Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita saat menyerahkan penghargaan untuk 26 penerima Primaniyarta Award dan 35 penerima Primaduta Award 2019.

Primaniyarta merupakan penghargaan tertinggi kepada eksportir berprestasi sebagai bentuk apresiasi dalam meningkatkan ekspor, serta mendorong pertumbuhan ekspor dan berdaya saing di kalangan dunia usaha dan Pemerintah.

Sementara itu, Primaduta merupakan penghargaan untuk para buyers yang loyal membeli dan menyebarkan informasi dari produk indonesia, sehingga meningkatkan volume perdagangan Indonesia dengan negara mitra dagang.

Penyerahan penghargaan Primaduta Award 2019 kepada para buyers yang ikut meningkatkan produk Indonesia
Para buyers produk Indonesia saat menerima penghargaan Primaduta Award 2019. (Side.id/Andhika)

"Terimakasih dan selamat untuk yang baru saja menerima penghargaan atas pencapaian meningkatkan perdagangan kita," tambah Jusuf Kalla.

Tahun ini, TEI mengusung tema yang bertajuk “Moving Forward to Serve The World”. Pameran ini akan menampilkan berbagai produk berkualitas sekaligus menjadi ajang promosi produk Indonesia untuk pasar global.

Dalam pameran ini, TEI 2019 juga menghadirkan zonasi pameran yang terbagi menjadi dua zona, yaitu Produk Potensial dan Produk Unggulan Nasional, mulai dari Kuliner Nusantara (Nusantara Culinary) berada di Hall 1 & 10 ICE BSD, Produk Lokal Unggulan (Local Champion Product) berada di Hall 2, Produk Kreatif dan Premium (Premium & Creative Product) di Hall 3 dan 3A, Produk Manufaktur dan Jasa (Manufacturing Products dan Services) di Hall 5 dan 6, Produk Makanan dan Minuman (Food & Beverage Product) di Hall 7 & 8, serta Produk Dekorasi dan Furnitur (Furniture & Home Decor) di Hall 9.

Trade Expo 2019 menargetkan lebih dari 35.000 transaksi dari berbagai sektor perdagangan
Trade Expo Indonesia 2019 menargetkan lebih dari 35.000 transaksi dari berbagai sektor perdagangan. (Side.id/Andhika)

Pada kesempatan ini, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan, gelaran TEI 2019 menargetkan lebih dari 35.000 transaksi untuk berbagai sektor pergadangan.

“Setiap tahun, kami konsisten menyelenggarakan TEI. Tahun ini, kami menargetkan lebih dari 35.000 eksportir, importir, dan investor. Mudah-mudahan bisa mencapai total transaksi ekspor dan investasi dengan target meningkat 15% dari tahun sebelumnya,” jelas Enggartiasto Lukita.

Trade Expo Indonesia akan berlangsung pada 16-20 Oktober 2019 di Indonesia Convention Exhibition, BSD City, Tangerang. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa cek akun Instagram @tradexpoid atau melalui laman resminya http://www.tradexpoindonesia.com/.


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Trade Expo Indonesia 2019 Resmi Dibuka oleh Wapres RI Jusuf Kalla

Trade Expo Indonesia 2019 Resmi Dibuka oleh Wapres RI Jusuf Kalla

16 October 2019 18:59 WIB
ICE BSD Trade Expo Indonesia 2019 BSD News

Pembukaan Trade Expo Indonesia 2019 diresmikan langsung oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla yang disaksikan langsung oleh Wakil Ketua DPD RI Mahyudin, para Duta Besar Negara Sahabat dan Republik Indonesia serta Kementerian Republik Korea dan Kementerian Transportasi Filipina di Nusantara Hall, ICE BSD City, pada Rabu (16/10/2019).

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla saat meresmikan Trade Expo Indonesia 2019
Wakil Presiden RI Jusuf Kalla saat meresmikan Trade Expo Indonesia di ICE BSD, Tangerang. (Side.id/Andhika)

"Dalam Trade Expo ini, tentu hal yang paling menonjol adalah ingin menyampaikan potensi dan kualitas dari perdagangan kita kepada dunia dan juga kemajuan yang telah dicapai Indonesia dalam berbagai bidang, sehingga dapat meningkatkan ekonomi negara ini," ucap Jusuf Kalla saat meresmikan TEI Expo 2019.

Selain meresmikan TEI 2019, Jusuf Kalla juga didampingi oleh Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita saat menyerahkan penghargaan untuk 26 penerima Primaniyarta Award dan 35 penerima Primaduta Award 2019.

Primaniyarta merupakan penghargaan tertinggi kepada eksportir berprestasi sebagai bentuk apresiasi dalam meningkatkan ekspor, serta mendorong pertumbuhan ekspor dan berdaya saing di kalangan dunia usaha dan Pemerintah.

Sementara itu, Primaduta merupakan penghargaan untuk para buyers yang loyal membeli dan menyebarkan informasi dari produk indonesia, sehingga meningkatkan volume perdagangan Indonesia dengan negara mitra dagang.

Penyerahan penghargaan Primaduta Award 2019 kepada para buyers yang ikut meningkatkan produk Indonesia
Para buyers produk Indonesia saat menerima penghargaan Primaduta Award 2019. (Side.id/Andhika)

"Terimakasih dan selamat untuk yang baru saja menerima penghargaan atas pencapaian meningkatkan perdagangan kita," tambah Jusuf Kalla.

Tahun ini, TEI mengusung tema yang bertajuk “Moving Forward to Serve The World”. Pameran ini akan menampilkan berbagai produk berkualitas sekaligus menjadi ajang promosi produk Indonesia untuk pasar global.

Dalam pameran ini, TEI 2019 juga menghadirkan zonasi pameran yang terbagi menjadi dua zona, yaitu Produk Potensial dan Produk Unggulan Nasional, mulai dari Kuliner Nusantara (Nusantara Culinary) berada di Hall 1 & 10 ICE BSD, Produk Lokal Unggulan (Local Champion Product) berada di Hall 2, Produk Kreatif dan Premium (Premium & Creative Product) di Hall 3 dan 3A, Produk Manufaktur dan Jasa (Manufacturing Products dan Services) di Hall 5 dan 6, Produk Makanan dan Minuman (Food & Beverage Product) di Hall 7 & 8, serta Produk Dekorasi dan Furnitur (Furniture & Home Decor) di Hall 9.

Trade Expo 2019 menargetkan lebih dari 35.000 transaksi dari berbagai sektor perdagangan
Trade Expo Indonesia 2019 menargetkan lebih dari 35.000 transaksi dari berbagai sektor perdagangan. (Side.id/Andhika)

Pada kesempatan ini, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan, gelaran TEI 2019 menargetkan lebih dari 35.000 transaksi untuk berbagai sektor pergadangan.

“Setiap tahun, kami konsisten menyelenggarakan TEI. Tahun ini, kami menargetkan lebih dari 35.000 eksportir, importir, dan investor. Mudah-mudahan bisa mencapai total transaksi ekspor dan investasi dengan target meningkat 15% dari tahun sebelumnya,” jelas Enggartiasto Lukita.

Trade Expo Indonesia akan berlangsung pada 16-20 Oktober 2019 di Indonesia Convention Exhibition, BSD City, Tangerang. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa cek akun Instagram @tradexpoid atau melalui laman resminya http://www.tradexpoindonesia.com/.

Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!