Twelve Bottles, Tempat Minum Wine Paling Lengkap di The Breeze BSD!
30 July 2019 15:38 WIB Twelve Bottles The Breeze BSDWine merupakan minuman yang terbuat dari 100 persen fermentasi anggur. Minuman wine sendiri sangat cocok dinikmati untuk berbagai momen, seperti makan malam atau sekadar ngobrol santai.
Wine sendiri terbagi dalam beberapa jenis, mulai dari Red Wine, White Wine, Rose Wine, dan Port Wine. Bagi kamu yang penasaran sama minuman yang satu ini, bisa datang ke Twelve Bottles yang berada di The Breeze BSD.
“Twelve Bottles merupakan toko yang menjual Wine dan Spirits. Berbeda dengan toko lainnya, di sini kita menyajikan konsep toko yang memiliki fasilitas lounge,” jelas salah satu pemilik Twelve Bottles, Brigitta Lisa kepada Side.id, Senin (29/7/2019).
Selain itu, Twelve Bottles merupakan toko pertama di BSD tepatnya di The Breeze yang memiliki 2.000 koleksi minuman wine dan spirits dari berbagai negara, di antaranya adalah Indonesia, Australia, Prancis, Italia, Spanyol, Portugal, California, Chile, Afrika Selatan, hingga New Zealand.
Buat kamu yang pengen tahu lebih dalam soal wine, Twelve Bottles menghadirkan program edukasi yang tak bisa didapat dari penjual wine lainnya di Indonesia. Selain itu, ternyata wine memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan lho.
“Wine itu dasarnya dari buah anggur, yaitu buah yang banyak mengandung antioksidan dan 100 persen murni tidak ditambahkan pemanis, gula atau apapun. Sehingga, baik untuk kesehatan kulit, jantung, sampai meningkatkan daya ingat,” ucapnya.
Lisa juga menambahkan, dirinya tidak mengklaim bahwa minum wine 100 persen sehat. Namun, kamu juga harus memperhatikan pola hidup. Selain baik untuk kesehatan, wine ternyata juga bisa membuat pikiran dan otot menjadi rileks, sehingga dapat menjaga kualitas tidur.
Kisaran harganya pun cukup variatif, yaitu mulai dari Rp280.000 hingga Rp1.800.000. Lisa juga memberikan sedikit tips bagaimana cara yang benar dalam meminum wine.
Biasanya, gelas yang digunakan untuk minum wine menggunakan gelas khusus yang terbuat dari kaca bening serta memilik tangkai. Pertama, peganglah gelas tersebut pada tangkainya. Kemudian, miringkan gelas wine tersebut agar dapat mengamati warna wine.
Selanjutnya, lakukan aerasi atau proses memutar wine untuk mengeluarkan aroma khas dari wine tersebut. Hirup aromanya, lalu minumlah wine seperti menyeruput cairan dan sebarkan ke seluruh lidah agar membangkitkan rasanya.
Kalau kamu masih penasaran, langsung saja datang ke Twelve Bottles yang berada di The Breeze, BSD City, Serpong, Tangerang. Buka setiap Senin – Jumat (10:00 – 22:00 WIB) dan Sabtu – Minggu (10:00 – 23:00 WIB). Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa follow Instagramnya di @twelve.bottles.id.
Febrian Adi
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Twelve Bottles, Tempat Minum Wine Paling Lengkap di The Breeze BSD!
30 July 2019 15:38 WIBTwelve Bottles The Breeze BSD
Wine merupakan minuman yang terbuat dari 100 persen fermentasi anggur. Minuman wine sendiri sangat cocok dinikmati untuk berbagai momen, seperti makan malam atau sekadar ngobrol santai.
Wine sendiri terbagi dalam beberapa jenis, mulai dari Red Wine, White Wine, Rose Wine, dan Port Wine. Bagi kamu yang penasaran sama minuman yang satu ini, bisa datang ke Twelve Bottles yang berada di The Breeze BSD.
“Twelve Bottles merupakan toko yang menjual Wine dan Spirits. Berbeda dengan toko lainnya, di sini kita menyajikan konsep toko yang memiliki fasilitas lounge,” jelas salah satu pemilik Twelve Bottles, Brigitta Lisa kepada Side.id, Senin (29/7/2019).
Selain itu, Twelve Bottles merupakan toko pertama di BSD tepatnya di The Breeze yang memiliki 2.000 koleksi minuman wine dan spirits dari berbagai negara, di antaranya adalah Indonesia, Australia, Prancis, Italia, Spanyol, Portugal, California, Chile, Afrika Selatan, hingga New Zealand.
Buat kamu yang pengen tahu lebih dalam soal wine, Twelve Bottles menghadirkan program edukasi yang tak bisa didapat dari penjual wine lainnya di Indonesia. Selain itu, ternyata wine memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan lho.
“Wine itu dasarnya dari buah anggur, yaitu buah yang banyak mengandung antioksidan dan 100 persen murni tidak ditambahkan pemanis, gula atau apapun. Sehingga, baik untuk kesehatan kulit, jantung, sampai meningkatkan daya ingat,” ucapnya.
Lisa juga menambahkan, dirinya tidak mengklaim bahwa minum wine 100 persen sehat. Namun, kamu juga harus memperhatikan pola hidup. Selain baik untuk kesehatan, wine ternyata juga bisa membuat pikiran dan otot menjadi rileks, sehingga dapat menjaga kualitas tidur.
Kisaran harganya pun cukup variatif, yaitu mulai dari Rp280.000 hingga Rp1.800.000. Lisa juga memberikan sedikit tips bagaimana cara yang benar dalam meminum wine.
Biasanya, gelas yang digunakan untuk minum wine menggunakan gelas khusus yang terbuat dari kaca bening serta memilik tangkai. Pertama, peganglah gelas tersebut pada tangkainya. Kemudian, miringkan gelas wine tersebut agar dapat mengamati warna wine.
Selanjutnya, lakukan aerasi atau proses memutar wine untuk mengeluarkan aroma khas dari wine tersebut. Hirup aromanya, lalu minumlah wine seperti menyeruput cairan dan sebarkan ke seluruh lidah agar membangkitkan rasanya.
Kalau kamu masih penasaran, langsung saja datang ke Twelve Bottles yang berada di The Breeze, BSD City, Serpong, Tangerang. Buka setiap Senin – Jumat (10:00 – 22:00 WIB) dan Sabtu – Minggu (10:00 – 23:00 WIB). Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa follow Instagramnya di @twelve.bottles.id.