SHARE
Home > News > Features > Velo Vellaz: Markasnya Pemenuh Kebutuhan Pencinta Sepeda Paling Friendly di Jakarta Selatan

Velo Vellaz: Markasnya Pemenuh Kebutuhan Pencinta Sepeda Paling Friendly di Jakarta Selatan

27 May 2023 18:13 WIB Feature Velo Vellaz

Membangun bisnis sesuai dengan hobi adalah hal yang paling mudah dan menyenangkan untuk dilakukan. Dengan semangat kecil yang menyala, menjadi awal untuk merajut asa yang kuat menghadapi rintangan hingga menembus keterbatasan.

Semua tidak mudah dilakukan ketika pandemi Covid-19 melanda 3 tahun ke belakang. Seakan minim kesempatan, justru Calvin Ruby memantapkan niatnya untuk mengadu nasib bermodal hobi yang selektif.

Pria yang akrab disapa Kay ini berniat membuat usaha atas dasar kebutuhan hidup dikala kehilangan mata pencahariannya pada tahun 2020 lalu. Bertepatan dengan awal pandemi Covid-19, keadaan tersebut memaksa Kay untuk menjual seluruh aset hobinya berupa sepeda MTB enduro melalui berbagai marketplace sebagai kanal penjualannya.

Velo Vellaz melayani seluruh jenis sepeda. Foto: Side.id

Beruntung, terlepas kelamnya perekonomian pandemi Covid-19 ternyata memiliki sisi positif yang bisa dimanfaatkan segelintir orang untuk giat berbisnis kecil-kecilan. Tahun 2021 ia bertemu teman-temannya dan mulai menjalankan usaha bidang sepeda khusus menjadi pemasok, penjualan aneka suku cadang sepeda fixed gear.

Baca Juga: 78 Bike Cafe: Perpaduan Kafe dan Bike Shop di Graha Raya

Sepeda menjadi hal yang paling disorot saat pandemi Covid-19, kesadaran masyarakat terhadap aktivitas berolahraga timbul diluar dugaan. Segmen hobi sepeda menjadi paling diminati, saking booming-nya hingga supply dan demand menjadi tidak seimbang.

Kondisi inilah yang menguntungkan Kay untuk menjajakan bisnis dengan toko barunya bernama Velo Vellaz.

Toko sederhana yang berada di daerah Kalibata, Jakarta Selatan tersebut dibangun Kay dengan penuh harapan dan keyakinan. Velo Vellaz tidak sendiri, model bisnis yang sama juga kian menjamur di sekitar Ibu Kota, namun Kay tetap optimis tanpa gentar dan berkomitmen membesarkan toko tersebut.

Pelayanan yang di berikan oleh Velo Vellaz dikerjakan oleh orang-orang berpengalaman di bidang sepeda. Foto: Side.id

"Gue tidak pernah merasa pusing dengan seller di luar sana, perjalanan sampai saat ini justru membuat gw lebih santai. Gw ga anggap seller lain sebagai kompetitor," pungkas Kay saat ditemui Side.id.

Berbekal mindset positif ketika berdagang, ternyata membuat Kay justru lebih leluasa mengembangkan berbagai layanan servis di Velo Vellaz. Walaupun lebih dominan untuk memenuhi kebutuhan pencinta sepeda fixed gear, toko dengan ikon kaktus berwarna hijau tersebut semakin lengkap demi memuaskan kebutuhan para pelanggannya.

Baca Juga: Inter Milan dan Cinelli Berkolaborasi Merilis Sepeda Spesial!

"Semua sepeda kita layani dengan penuh cinta. Gak pernah pilah-pilih sepeda apa yg harus kita tangani, sepeda anak, sepeda tukang siomay pun kita layani karena ada banyak yang harus gue pikirin yaitu staff bagaimana mereka tetap harus bekerja stiap hari karena kita bukan toko kalcer yang cuma ditongkrongin, kalo kita nongkrong sambil borong," ujar Kay.

Tidak hanya fixed gear, Velo Vellaz juga menyediakan frameset sepeda gravel. Foto: Side.id.

Velo Vellaz menyediakan berbagai macam frameset, suku cadang seperti crankset, seatset, wheelset, barset hingga aksesoris pendukung bersepeda seperti helm, apparel, cycling cap dll. Menariknya, Velo Vellaz juga menyediakan jasa pre order part sepeda yang dapat di import dari luar negeri.

Baca Juga: Brompton Rilis Sepeda Terbaru Edisi ke-4 Bersama CHPT 3

"Gue selalu melihat demand, sebagai toko kecil kami menyediakan barang yang sedang di butuhkan konsumen saat ini. Setidaknya apa yang konsumen butuhkan kami dapat membantu mereka untuk menyediakan barang yang mereka cari," paparnya.

Berbagai macam suku cadang sepeda tersedia dengan harga yang terjangkau. Foto: Side.id.

Untuk menjadi sebuah one stop shop, Velo Vellaz menyediakan jasa unggulan lainnya seperti bike spa mulai dari Rp.100 ribuan. Layanan unggulan kedua yaitu jasa rakit wheelset yang dibanderol mulai dari Rp.180 ribu. Sedangkan rakit sepeda dan perbaikannya seharga Rp.30 ribu sampai Rp.500 ribu.

Baca Juga: Adidas Velosamba Sepatu Sepeda Paling Kasual Favorit Kaum Urban

Dilandasi kecintaannya terhadap sepeda membuat Kay peduli akan skena sepeda fixed gear itu sendiri dengan membuat event Alley For Fun bersama Laminggi dan Rude Ride pada Maret lalu. Event yang dihadiri oleh 200 pesepeda ini berlangsung kompetitif dan meriah.

Merchandise Alley For Fun juga tersedia di Velo Vellaz. Foto: Side.id

"Jujur gue paham dan mulai mempelajari fixie di tahun 2020. 2010 hanya sedikit memperhatikan tapi belum paham keseruan dari skena ini, melihat event-event yang sekarang mereka buat gw kagum sih. Sdikit banyaknya kita pernah bantu support event di fixie dan alley for fun ini adalah acara perdana kami," ujarnya.

Baca Juga: Alley For Fun Jadi Ajang Ketangkasan Serta Adu Cepat Para Pencinta Sepeda Fixed Gear

Seperti motonya we came, we spun, we conquered Kay dan Velo Vellaz yakin atas soliditas timnya saat ini. Ia percaya bisnis dan komunitas yang ia jaga akan terus berkembang. Tidak lupa, ia juga berharap event sepeda harus terus tersedia dengan tingkatan level dan genre yang berbeda.

"Pakai sepedanya terus, jangan cuma buang uang habis itu dijual murah, pakai terus sepedanya dan tetap semangat," tutupnya.


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Features > Velo Vellaz: Markasnya Pemenuh Kebutuhan Pencinta Sepeda Paling Friendly di Jakarta Selatan

Velo Vellaz: Markasnya Pemenuh Kebutuhan Pencinta Sepeda Paling Friendly di Jakarta Selatan

27 May 2023 18:13 WIB
Feature Velo Vellaz

Membangun bisnis sesuai dengan hobi adalah hal yang paling mudah dan menyenangkan untuk dilakukan. Dengan semangat kecil yang menyala, menjadi awal untuk merajut asa yang kuat menghadapi rintangan hingga menembus keterbatasan.

Semua tidak mudah dilakukan ketika pandemi Covid-19 melanda 3 tahun ke belakang. Seakan minim kesempatan, justru Calvin Ruby memantapkan niatnya untuk mengadu nasib bermodal hobi yang selektif.

Pria yang akrab disapa Kay ini berniat membuat usaha atas dasar kebutuhan hidup dikala kehilangan mata pencahariannya pada tahun 2020 lalu. Bertepatan dengan awal pandemi Covid-19, keadaan tersebut memaksa Kay untuk menjual seluruh aset hobinya berupa sepeda MTB enduro melalui berbagai marketplace sebagai kanal penjualannya.

Velo Vellaz melayani seluruh jenis sepeda. Foto: Side.id

Beruntung, terlepas kelamnya perekonomian pandemi Covid-19 ternyata memiliki sisi positif yang bisa dimanfaatkan segelintir orang untuk giat berbisnis kecil-kecilan. Tahun 2021 ia bertemu teman-temannya dan mulai menjalankan usaha bidang sepeda khusus menjadi pemasok, penjualan aneka suku cadang sepeda fixed gear.

Baca Juga: 78 Bike Cafe: Perpaduan Kafe dan Bike Shop di Graha Raya

Sepeda menjadi hal yang paling disorot saat pandemi Covid-19, kesadaran masyarakat terhadap aktivitas berolahraga timbul diluar dugaan. Segmen hobi sepeda menjadi paling diminati, saking booming-nya hingga supply dan demand menjadi tidak seimbang.

Kondisi inilah yang menguntungkan Kay untuk menjajakan bisnis dengan toko barunya bernama Velo Vellaz.

Toko sederhana yang berada di daerah Kalibata, Jakarta Selatan tersebut dibangun Kay dengan penuh harapan dan keyakinan. Velo Vellaz tidak sendiri, model bisnis yang sama juga kian menjamur di sekitar Ibu Kota, namun Kay tetap optimis tanpa gentar dan berkomitmen membesarkan toko tersebut.

Pelayanan yang di berikan oleh Velo Vellaz dikerjakan oleh orang-orang berpengalaman di bidang sepeda. Foto: Side.id

"Gue tidak pernah merasa pusing dengan seller di luar sana, perjalanan sampai saat ini justru membuat gw lebih santai. Gw ga anggap seller lain sebagai kompetitor," pungkas Kay saat ditemui Side.id.

Berbekal mindset positif ketika berdagang, ternyata membuat Kay justru lebih leluasa mengembangkan berbagai layanan servis di Velo Vellaz. Walaupun lebih dominan untuk memenuhi kebutuhan pencinta sepeda fixed gear, toko dengan ikon kaktus berwarna hijau tersebut semakin lengkap demi memuaskan kebutuhan para pelanggannya.

Baca Juga: Inter Milan dan Cinelli Berkolaborasi Merilis Sepeda Spesial!

"Semua sepeda kita layani dengan penuh cinta. Gak pernah pilah-pilih sepeda apa yg harus kita tangani, sepeda anak, sepeda tukang siomay pun kita layani karena ada banyak yang harus gue pikirin yaitu staff bagaimana mereka tetap harus bekerja stiap hari karena kita bukan toko kalcer yang cuma ditongkrongin, kalo kita nongkrong sambil borong," ujar Kay.

Tidak hanya fixed gear, Velo Vellaz juga menyediakan frameset sepeda gravel. Foto: Side.id.

Velo Vellaz menyediakan berbagai macam frameset, suku cadang seperti crankset, seatset, wheelset, barset hingga aksesoris pendukung bersepeda seperti helm, apparel, cycling cap dll. Menariknya, Velo Vellaz juga menyediakan jasa pre order part sepeda yang dapat di import dari luar negeri.

Baca Juga: Brompton Rilis Sepeda Terbaru Edisi ke-4 Bersama CHPT 3

"Gue selalu melihat demand, sebagai toko kecil kami menyediakan barang yang sedang di butuhkan konsumen saat ini. Setidaknya apa yang konsumen butuhkan kami dapat membantu mereka untuk menyediakan barang yang mereka cari," paparnya.

Berbagai macam suku cadang sepeda tersedia dengan harga yang terjangkau. Foto: Side.id.

Untuk menjadi sebuah one stop shop, Velo Vellaz menyediakan jasa unggulan lainnya seperti bike spa mulai dari Rp.100 ribuan. Layanan unggulan kedua yaitu jasa rakit wheelset yang dibanderol mulai dari Rp.180 ribu. Sedangkan rakit sepeda dan perbaikannya seharga Rp.30 ribu sampai Rp.500 ribu.

Baca Juga: Adidas Velosamba Sepatu Sepeda Paling Kasual Favorit Kaum Urban

Dilandasi kecintaannya terhadap sepeda membuat Kay peduli akan skena sepeda fixed gear itu sendiri dengan membuat event Alley For Fun bersama Laminggi dan Rude Ride pada Maret lalu. Event yang dihadiri oleh 200 pesepeda ini berlangsung kompetitif dan meriah.

Merchandise Alley For Fun juga tersedia di Velo Vellaz. Foto: Side.id

"Jujur gue paham dan mulai mempelajari fixie di tahun 2020. 2010 hanya sedikit memperhatikan tapi belum paham keseruan dari skena ini, melihat event-event yang sekarang mereka buat gw kagum sih. Sdikit banyaknya kita pernah bantu support event di fixie dan alley for fun ini adalah acara perdana kami," ujarnya.

Baca Juga: Alley For Fun Jadi Ajang Ketangkasan Serta Adu Cepat Para Pencinta Sepeda Fixed Gear

Seperti motonya we came, we spun, we conquered Kay dan Velo Vellaz yakin atas soliditas timnya saat ini. Ia percaya bisnis dan komunitas yang ia jaga akan terus berkembang. Tidak lupa, ia juga berharap event sepeda harus terus tersedia dengan tingkatan level dan genre yang berbeda.

"Pakai sepedanya terus, jangan cuma buang uang habis itu dijual murah, pakai terus sepedanya dan tetap semangat," tutupnya.

Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!