SHARE
Home > News > Entertainment > Yamisok dan Oxtrade Gelar Turnamen eSport Berhadiah Rp 500 Juta
Yamisok dan Oxtrade Gelar Turnamen eSport Berhadiah Rp 500 Juta

Yamisok dan Oxtrade Gelar Turnamen eSport Berhadiah Rp 500 Juta

23 September 2021 12:45 WIB Turnamen Esport Merahputih Games Features

Yamisok sebagai salah satu platform game pertama Indonesia akan bekerja sama dengan Oxtrade, yaitu platform trading forex yang bakal menggelar turnamen eSport. Tak main-main, total hadiah dalam turnamen ini adalah Rp 500 juta.

Terdapat lima game yang akan dipertandingkan dalam kompetisi tersebut adalah PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG), Mobile Legends Bang Bang (MLBB), Free Fire, Valorant, dan Dota 2. Bagi kamu yang tertarik untuk mengikuti kompetisi ini, maka pendaftaran telah dibuka sejak 20 September 2021 hingga 24 Oktober 2021 mendatang.

Baca juga: Kolaborasi dengan Melon Indonesia, AirConsole Hadirkan Pengalaman Gaming Baru

Tidak hanya mempertandingkan game mobile, Namun kompetisi eSport yang digelar Yamisok bersama Oxtrade ini juga mempertandingkan Games PC, yaitu Valorant dan Dota 2.

Alur Kompetisi E-Sport Yamisok x Oxtrade
Turnamen Yamisok x Oxtrade siapkan hadiah sebesar Rp 500 juta
Turnamen Yamisok x Oxtrade siapkan hadiah sebesar Rp 500 juta. (Sumber: Yamisok)

Nantinya, akan ada pertandingan yang digelar setiap harinya hingga menyisakan tim terbaik dari setiap game, yaitu 12 tim terbaik dari Free Fire, 16 tim terbaik dari PUBGM yang akan diselenggarakan secara online. Sedangkan untuk MLBB, Dota 2, dan Valorant, maka akan disaring hingga terpilih masing-masing dua tim terbaik untuk bertanding dalam Grand Final secara offline di Highgrounds Indonesia, PIK, Jakarta Utara.

"Bermain game menjadi salah satu ajang untuk melatih kreativitas dan konsentrasi yang sangat menyenangkan di zaman serba digital ini. Data menunjukkan, bahwa di Indonesia sendiri sudah ada hampir 100 juta gamers dan akan terus meningkat setiap tahunnya. Belum lagi, di masa pandemi rata rata orang menghabiskan waktunya untuk bermain games," ujar CEO Yamisok Platform Indonesia Ng Donny.

Donny menambahkan, diadakannya kompetisi bersama Oxtrade dapat menjadi wadah bagi para gamers Indonesia dalam meraih prestasi dan juga bermain. Tentunya, ia berharap para gamers di Indonesia dapat menunjukkan potensi dan skill terbaiknya dalam event ini.

"Selain teman teman gamers akan bertemu dan berbagi pengalaman dengan gamers lain, kalian juga akan mendapatkan hadiah yang cukup besar dari event turnamen ini. Kami membuka peluang sebesar besarnya untuk para gamers di indonesia agar bisa menunjukan skill dan bakat yang luar biasa dalam event turnamen ini,” kata Donny.

Baca juga: Netflix Bersiap Lebarkan Sayap ke Industri Gaming Pada Tahun 2022

CEO Oxtrade Elizabeth Breau berharap, Oxtrade turnamen menjadi satu wadah persatuan bagi para gamer yang bhineka di Indonesia, kemudian tetap bisa berkarya dan produktif di masa pandemi melihat tingginya antusias milenial akan dunia eSport.

"Hal tersebut sejalan dengan menjadikan trading sebagai salah satu alternatif baru platform eSport, yaitu untuk melatih milenial dalam melakukan perdagangan nilai tukar atau lebih banyak lagi mengetahui keadaan perekonomian dunia dan negara, melatih keahlian analisa perekonomian dan juga self control kepada pergerakan market yang ada. Oleh karena itu, Oxtrade turnamen akan menjadi wadah baru yang akan mendukung dan melahirkan bibit eSport baru di Indonesia," tambah Elizabeth.

Cara Berpartisipasi di Turnamen Yamisok x Oxtrade
Cara mengikuti turnamen Yamisok x Oxtrade
Cara mengikuti turnamen Yamisok x Oxtrade. (Sumber: Yamisok)

Turnamen ini diselenggarakan untuk mengasah kemampuan seperti menganalisis strategi, disiplin, kerja sama tim, hingga leadership para gamers di seluruh Indonesia. Kompetisi Yamisok x Oxtrade ini bisa kamu ikuti dengan mendaftarkan diri melalui http://www.yamisok.com/.

Kamu dapat lebih dahulu mendaftar melalui platform Yamisok dengan mengisi data berupa nama, username, email, dan password yang akan kamu gunakan. Selanjutnya, kamu bisa mengonfirmasi pendaftar melalui link yang dikirim ke email.

Selanjutnya, kamu dapat memilih turnamen yang ingin kamu ikuti. Jangan lupa untuk memperhatikan peraturan dan cara pendaftaran. Terakhir, kamu bisa memilih jadwal pertandingan dengan melihat slot yang tersedia. Kemudian, klik tombol join tunamen.

Nantinya, setiap tim yang bertanding akan memperebutkan tiket ke Grand Final dan hadiah utama dengan total Rp 500 Juta. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa cek akun Instagram @yamisok. (PAB)

Baca juga: Daftar Perwakilan Tiap Provinsi yang Berangkat ke PON XX Papua 2021

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > Yamisok dan Oxtrade Gelar Turnamen eSport Berhadiah Rp 500 Juta

Yamisok dan Oxtrade Gelar Turnamen eSport Berhadiah Rp 500 Juta

23 September 2021 12:45 WIB
Turnamen Esport Merahputih Games Features

Yamisok sebagai salah satu platform game pertama Indonesia akan bekerja sama dengan Oxtrade, yaitu platform trading forex yang bakal menggelar turnamen eSport. Tak main-main, total hadiah dalam turnamen ini adalah Rp 500 juta.

Terdapat lima game yang akan dipertandingkan dalam kompetisi tersebut adalah PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG), Mobile Legends Bang Bang (MLBB), Free Fire, Valorant, dan Dota 2. Bagi kamu yang tertarik untuk mengikuti kompetisi ini, maka pendaftaran telah dibuka sejak 20 September 2021 hingga 24 Oktober 2021 mendatang.

Baca juga: Kolaborasi dengan Melon Indonesia, AirConsole Hadirkan Pengalaman Gaming Baru

Tidak hanya mempertandingkan game mobile, Namun kompetisi eSport yang digelar Yamisok bersama Oxtrade ini juga mempertandingkan Games PC, yaitu Valorant dan Dota 2.

Alur Kompetisi E-Sport Yamisok x Oxtrade
Turnamen Yamisok x Oxtrade siapkan hadiah sebesar Rp 500 juta
Turnamen Yamisok x Oxtrade siapkan hadiah sebesar Rp 500 juta. (Sumber: Yamisok)

Nantinya, akan ada pertandingan yang digelar setiap harinya hingga menyisakan tim terbaik dari setiap game, yaitu 12 tim terbaik dari Free Fire, 16 tim terbaik dari PUBGM yang akan diselenggarakan secara online. Sedangkan untuk MLBB, Dota 2, dan Valorant, maka akan disaring hingga terpilih masing-masing dua tim terbaik untuk bertanding dalam Grand Final secara offline di Highgrounds Indonesia, PIK, Jakarta Utara.

"Bermain game menjadi salah satu ajang untuk melatih kreativitas dan konsentrasi yang sangat menyenangkan di zaman serba digital ini. Data menunjukkan, bahwa di Indonesia sendiri sudah ada hampir 100 juta gamers dan akan terus meningkat setiap tahunnya. Belum lagi, di masa pandemi rata rata orang menghabiskan waktunya untuk bermain games," ujar CEO Yamisok Platform Indonesia Ng Donny.

Donny menambahkan, diadakannya kompetisi bersama Oxtrade dapat menjadi wadah bagi para gamers Indonesia dalam meraih prestasi dan juga bermain. Tentunya, ia berharap para gamers di Indonesia dapat menunjukkan potensi dan skill terbaiknya dalam event ini.

"Selain teman teman gamers akan bertemu dan berbagi pengalaman dengan gamers lain, kalian juga akan mendapatkan hadiah yang cukup besar dari event turnamen ini. Kami membuka peluang sebesar besarnya untuk para gamers di indonesia agar bisa menunjukan skill dan bakat yang luar biasa dalam event turnamen ini,” kata Donny.

Baca juga: Netflix Bersiap Lebarkan Sayap ke Industri Gaming Pada Tahun 2022

CEO Oxtrade Elizabeth Breau berharap, Oxtrade turnamen menjadi satu wadah persatuan bagi para gamer yang bhineka di Indonesia, kemudian tetap bisa berkarya dan produktif di masa pandemi melihat tingginya antusias milenial akan dunia eSport.

"Hal tersebut sejalan dengan menjadikan trading sebagai salah satu alternatif baru platform eSport, yaitu untuk melatih milenial dalam melakukan perdagangan nilai tukar atau lebih banyak lagi mengetahui keadaan perekonomian dunia dan negara, melatih keahlian analisa perekonomian dan juga self control kepada pergerakan market yang ada. Oleh karena itu, Oxtrade turnamen akan menjadi wadah baru yang akan mendukung dan melahirkan bibit eSport baru di Indonesia," tambah Elizabeth.

Cara Berpartisipasi di Turnamen Yamisok x Oxtrade
Cara mengikuti turnamen Yamisok x Oxtrade
Cara mengikuti turnamen Yamisok x Oxtrade. (Sumber: Yamisok)

Turnamen ini diselenggarakan untuk mengasah kemampuan seperti menganalisis strategi, disiplin, kerja sama tim, hingga leadership para gamers di seluruh Indonesia. Kompetisi Yamisok x Oxtrade ini bisa kamu ikuti dengan mendaftarkan diri melalui http://www.yamisok.com/.

Kamu dapat lebih dahulu mendaftar melalui platform Yamisok dengan mengisi data berupa nama, username, email, dan password yang akan kamu gunakan. Selanjutnya, kamu bisa mengonfirmasi pendaftar melalui link yang dikirim ke email.

Selanjutnya, kamu dapat memilih turnamen yang ingin kamu ikuti. Jangan lupa untuk memperhatikan peraturan dan cara pendaftaran. Terakhir, kamu bisa memilih jadwal pertandingan dengan melihat slot yang tersedia. Kemudian, klik tombol join tunamen.

Nantinya, setiap tim yang bertanding akan memperebutkan tiket ke Grand Final dan hadiah utama dengan total Rp 500 Juta. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa cek akun Instagram @yamisok. (PAB)

Baca juga: Daftar Perwakilan Tiap Provinsi yang Berangkat ke PON XX Papua 2021

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!