SHARE
Home > News > Explore > Yuk, Berburu Takjil Enak di Kawasan Gading Serpong!

Yuk, Berburu Takjil Enak di Kawasan Gading Serpong!

12 May 2019 16:38 WIB Gading Serpong Explore

Untuk mencari menu berbuka puasa, kamu bisa mendatangi banyak pusat jajanan takjil yang digelar secara dadakan. Aneka takjil manis dan gurih dijual dengan harga yang murah meriah.

Di Gading Serpong, ada beberapa pusat jajanan yang tidak boleh kamu lewatkan lho! Di pusat jajanan takjil ini, kamu bisa berburu aneka gorengan, kue manis, bubur sumsum hingga aneka es untuk melepas dahaga. Yuk, ngabuburit sambil berburu takjil di tempat ini!

Belakang Summarecon Mall Serpong (SMS)
Kalau kamu tinggal di Gading Serpong, pasti sudah tahu tempat ini. Pusat jajanan takjil yang berada di Jalan Cibogo Wetan ini banyak dikunjungi oleh para pemburu takjil.

Di sini ada aneka jajanan mulai dari gorengan, kolak, bubur sum-sum, es teler hingga otak-otak. Para pedagang di sini mulai membuka lapaknya sejak pukul 15.30 WIB hingga setelah Maghrib.

Kalau kamu masih bingung, pusat jajanan takjil ini letaknya sebelum Gedung Parkir Motor SMS. Letaknya juga dekat dengan Masjid Asmaul Husna Gading Serpong.

Sutet Summarecon Mall Serpong (SMS)
Setiap malam, tempat ini memang dipenuhi oleh kuliner kaki lima yang menggoda. Khusus di Bulan Ramadhan, akan banyak penjual takjil yang menggelar meja di sepanjang jalan ini.

Pilihan menu berbuka puasa yang ditawarkan juga variatif, yaitu lontong isi, aneka gorengan, onde-onde, mie ayam hingga aneka makanan berat lainnya. Tempat ini juga akan berlanjut hingga tengah malam dengan sajian makanan berat yang bisa jadi menu makan malam kamu.

Pusat jajanan takjil ini letaknya di Jalan Kepala Gading Selatan atau bundaran sutet di dekat SMS. Kalau kamu sering main di Gading Serpong, pasti tahu banget tempat ini!

Jalan Gading Golf Boulevard
Di kawasan ini, juga ada banyak penjual takjil yang bisa kamu kunjungi. Sebab, kamu akan menemukan banyak sekali pilihan dan pedagang yang berjualan di satu gang ini. Letaknya berada di Jalan KH Musa, dekat dengan Jalan Gading Golf Boulevard.

Photo by Prassso Side.id

Kalau kamu ingin mencari takjil di sini, usahakan mengendarai sepeda motor ya. Karena, gang ini agak sulit untuk dilewati kendaraan mobil. Kamu bisa menemukan beraneka gorengan, lontong, es buah, es koktail hingga makanan berat di gang ini.

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Explore > Yuk, Berburu Takjil Enak di Kawasan Gading Serpong!

Yuk, Berburu Takjil Enak di Kawasan Gading Serpong!

12 May 2019 16:38 WIB
Gading Serpong Explore

Untuk mencari menu berbuka puasa, kamu bisa mendatangi banyak pusat jajanan takjil yang digelar secara dadakan. Aneka takjil manis dan gurih dijual dengan harga yang murah meriah.

Di Gading Serpong, ada beberapa pusat jajanan yang tidak boleh kamu lewatkan lho! Di pusat jajanan takjil ini, kamu bisa berburu aneka gorengan, kue manis, bubur sumsum hingga aneka es untuk melepas dahaga. Yuk, ngabuburit sambil berburu takjil di tempat ini!

Belakang Summarecon Mall Serpong (SMS)
Kalau kamu tinggal di Gading Serpong, pasti sudah tahu tempat ini. Pusat jajanan takjil yang berada di Jalan Cibogo Wetan ini banyak dikunjungi oleh para pemburu takjil.

Di sini ada aneka jajanan mulai dari gorengan, kolak, bubur sum-sum, es teler hingga otak-otak. Para pedagang di sini mulai membuka lapaknya sejak pukul 15.30 WIB hingga setelah Maghrib.

Kalau kamu masih bingung, pusat jajanan takjil ini letaknya sebelum Gedung Parkir Motor SMS. Letaknya juga dekat dengan Masjid Asmaul Husna Gading Serpong.

Sutet Summarecon Mall Serpong (SMS)
Setiap malam, tempat ini memang dipenuhi oleh kuliner kaki lima yang menggoda. Khusus di Bulan Ramadhan, akan banyak penjual takjil yang menggelar meja di sepanjang jalan ini.

Pilihan menu berbuka puasa yang ditawarkan juga variatif, yaitu lontong isi, aneka gorengan, onde-onde, mie ayam hingga aneka makanan berat lainnya. Tempat ini juga akan berlanjut hingga tengah malam dengan sajian makanan berat yang bisa jadi menu makan malam kamu.

Pusat jajanan takjil ini letaknya di Jalan Kepala Gading Selatan atau bundaran sutet di dekat SMS. Kalau kamu sering main di Gading Serpong, pasti tahu banget tempat ini!

Jalan Gading Golf Boulevard
Di kawasan ini, juga ada banyak penjual takjil yang bisa kamu kunjungi. Sebab, kamu akan menemukan banyak sekali pilihan dan pedagang yang berjualan di satu gang ini. Letaknya berada di Jalan KH Musa, dekat dengan Jalan Gading Golf Boulevard.

Photo by Prassso Side.id

Kalau kamu ingin mencari takjil di sini, usahakan mengendarai sepeda motor ya. Karena, gang ini agak sulit untuk dilewati kendaraan mobil. Kamu bisa menemukan beraneka gorengan, lontong, es buah, es koktail hingga makanan berat di gang ini.

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!