SHARE
Home > News > Entertainment > 2 Akun WhatsApp Kini Bisa Digunakan dalam Satu Ponsel!
2 Akun WhatsApp Kini Bisa Digunakan dalam Satu Ponsel!

2 Akun WhatsApp Kini Bisa Digunakan dalam Satu Ponsel!

20 October 2023 13:46 WIB WhatsApp Aplikasi Teknologi

WhatsApp baru saja merilis fitur baru yang memungkinkan penggunanya untuk menggunakan dua akun dalam satu aplikasi.

Jadi, kamu hanya perlu memiliki nomor telpon kedua atau ponsel yang mendukung eSIM atau SIM ganda/multiple. Lalu, kamu tidak perlu keluar dari satu akun untuk dapat mengakses akun lainnya.

Baca juga: Daftar HP yang Tidak Bisa Pakai WhatsApp per 24 Oktober

WhatsApp kini bisa digunakan untuk dua akun sekaligus
WhatsApp kini bisa digunakan untuk dua akun sekaligus. Foto: WhatsApp

Fitur ini diumumkan oleh CEO Meta, Mark Zuckerberg, melalui akun Facebook resminya, Kamis (19/10). “Beralih di antara dua akun di WhatsApp kamu akan segera dapat memiliki dua akun WhatsApp dalam satu ponsel dalam aplikasi,” tulis Zuckerberg dalam unggahannya.

Menurut Meta, perusahaan teknologi yang merupakan induk dari jejaring sosial Facebook, Instagram, dan WhatsApp, fitur baru ini ditujukan bagi pengguna yang ingin beralih ke akun berbeda, seperti profil kerja dan individu.

Melalui adanya fitur ini, pengguna tidak perlu lagi logout dan login kembali setiap berganti akun,khawatir mengirim pesan ke lokasi yang salah, atau membawa dua ponsel terpisah. Jadi fitur ini dapat menyederhanakan pengalaman email pengguna.

Baca juga: Meta Bantu Pertumbuhan Bisnis dan Industri di Indonesia, Fokus di 3 Area

Pengguna Android bisa menggunakan fitur ini dalam beberapa pekan mendatang
Pengguna Android bisa menggunakan fitur ini dalam beberapa pekan mendatang. Foto ilustrasi: Unsplash/Dimitri Karastelev

Fitur baru ini melanjutkan pembaruan sebelumnya tahun ini, di mana memberikan kamu kemampuan untuk mengakses akun kamu di seluruh perangkat. WhatsApp dulunya sangat ketat dalam hal akses akun dan membatasi kamu hanya memiliki satu akun di satu ponsel.

Mereka mulai beralih fungsionalitas lintas perangkat pada 2021 dan meluncurkan kemampuan untuk menyinkronkan satu akun hingga empat ponsel. Akun ganda WhatsApp juga memudahkan pengelolaan berbagai aspek kehidupan dengan tetap menghormati batasan.

Namun, sayangnya WhatsApp ganda ini baru bisa dinikmati bagi para pengguna android dalam beberapa pekan mendatang. Berikut adalah cara untuk mengaktifkan WhatsApp ganda:

  1. Buka WhatsApp dan ketuk tiga titik di sudut kanan atas.
  2. Ketuk “Pengaturan” lalu ketuk “Akun”.
  3. Kemudian ketuk “Tambah akun” dan ikuti petunjuk untuk menyiapkan akun kedua kamu.
  4. Setelah akun kedua disiapkan, kamu dapat beralih dari akun pertama dengan mengetuk tiga titik di sudut kanan atas aplikasi.
  5. Lalu ketuk “Akun” dan kamu sudah beralih ke akun kedua.

Para pengguna Android akan mendapatkan pembaruan baru dalam beberapa minggu mendatang, Meta juga menyarankan pengguna untuk hanya menggunakan WhatsApp resmi dan menghindari mengunduh versi tidak resmi, karena untuk menjamin privasi pesan kamu. Lalu, menghindari terjadinya kebocoran data diri kamu. (LIA)

Baca juga: WhatsApp Kini Bisa Bisukan Telepon dari Nomor Tak Dikenal

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > 2 Akun WhatsApp Kini Bisa Digunakan dalam Satu Ponsel!

2 Akun WhatsApp Kini Bisa Digunakan dalam Satu Ponsel!

20 October 2023 13:46 WIB
WhatsApp Aplikasi Teknologi

WhatsApp baru saja merilis fitur baru yang memungkinkan penggunanya untuk menggunakan dua akun dalam satu aplikasi.

Jadi, kamu hanya perlu memiliki nomor telpon kedua atau ponsel yang mendukung eSIM atau SIM ganda/multiple. Lalu, kamu tidak perlu keluar dari satu akun untuk dapat mengakses akun lainnya.

Baca juga: Daftar HP yang Tidak Bisa Pakai WhatsApp per 24 Oktober

WhatsApp kini bisa digunakan untuk dua akun sekaligus
WhatsApp kini bisa digunakan untuk dua akun sekaligus. Foto: WhatsApp

Fitur ini diumumkan oleh CEO Meta, Mark Zuckerberg, melalui akun Facebook resminya, Kamis (19/10). “Beralih di antara dua akun di WhatsApp kamu akan segera dapat memiliki dua akun WhatsApp dalam satu ponsel dalam aplikasi,” tulis Zuckerberg dalam unggahannya.

Menurut Meta, perusahaan teknologi yang merupakan induk dari jejaring sosial Facebook, Instagram, dan WhatsApp, fitur baru ini ditujukan bagi pengguna yang ingin beralih ke akun berbeda, seperti profil kerja dan individu.

Melalui adanya fitur ini, pengguna tidak perlu lagi logout dan login kembali setiap berganti akun,khawatir mengirim pesan ke lokasi yang salah, atau membawa dua ponsel terpisah. Jadi fitur ini dapat menyederhanakan pengalaman email pengguna.

Baca juga: Meta Bantu Pertumbuhan Bisnis dan Industri di Indonesia, Fokus di 3 Area

Pengguna Android bisa menggunakan fitur ini dalam beberapa pekan mendatang
Pengguna Android bisa menggunakan fitur ini dalam beberapa pekan mendatang. Foto ilustrasi: Unsplash/Dimitri Karastelev

Fitur baru ini melanjutkan pembaruan sebelumnya tahun ini, di mana memberikan kamu kemampuan untuk mengakses akun kamu di seluruh perangkat. WhatsApp dulunya sangat ketat dalam hal akses akun dan membatasi kamu hanya memiliki satu akun di satu ponsel.

Mereka mulai beralih fungsionalitas lintas perangkat pada 2021 dan meluncurkan kemampuan untuk menyinkronkan satu akun hingga empat ponsel. Akun ganda WhatsApp juga memudahkan pengelolaan berbagai aspek kehidupan dengan tetap menghormati batasan.

Namun, sayangnya WhatsApp ganda ini baru bisa dinikmati bagi para pengguna android dalam beberapa pekan mendatang. Berikut adalah cara untuk mengaktifkan WhatsApp ganda:

  1. Buka WhatsApp dan ketuk tiga titik di sudut kanan atas.
  2. Ketuk “Pengaturan” lalu ketuk “Akun”.
  3. Kemudian ketuk “Tambah akun” dan ikuti petunjuk untuk menyiapkan akun kedua kamu.
  4. Setelah akun kedua disiapkan, kamu dapat beralih dari akun pertama dengan mengetuk tiga titik di sudut kanan atas aplikasi.
  5. Lalu ketuk “Akun” dan kamu sudah beralih ke akun kedua.

Para pengguna Android akan mendapatkan pembaruan baru dalam beberapa minggu mendatang, Meta juga menyarankan pengguna untuk hanya menggunakan WhatsApp resmi dan menghindari mengunduh versi tidak resmi, karena untuk menjamin privasi pesan kamu. Lalu, menghindari terjadinya kebocoran data diri kamu. (LIA)

Baca juga: WhatsApp Kini Bisa Bisukan Telepon dari Nomor Tak Dikenal

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 00:00 - 00:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!