3 Aplikasi Komik Digital yang Bisa Kamu Baca Selama #DiRumahAja
23 April 2020 18:35 WIB Serpong #DiRumahAja Entertainment FeaturesSaat ini, komik yang diterbitkan secara digital atau webtoon sedang digemari di Indonesia. Alasannya adalah kemudahan akses hanya dengan menggunakan smartphone. Banyak orang yang membaca komik digital untuk menghilangkan kebosanan, terutama selama #DiRumahAja seperti sekarang ini.
Baca Juga: 4 Drama Korea Bertema Kesehatan yang Bisa Kamu Tonton Selama #DiRumahAja
Platform komik digital tidak hanya diisi oleh komikus dari Korea Selatan atau Jepang saja, namun juga ada komikus asal Indonesia yang sudah menerbitkan komiknya. Kali ini, Side.id akan merekomendasikan tiga aplikasi komik digital atau webtoon untuk menemani kamu selama #DiRumahAja.
1. LINE Webtoon
LINE Webtoon atau Naver Webtoon merupakan aplikasi komik digital yang cukup populer di Indonesia. Tidak hanya itu, LINE Webtoon juga sering mengadakan berbagai event menarik, seperti mendatangkan penulis untuk meet and greet, direct selling merchandise, dan lainnya.
Selain itu, LINE Webtoon juga menjadi platform yang populer bagi komikus Indonesia untuk menerbitkan karyanya sejak 2015. LINE Webtoon bisa kamu akses melalui PC, Android, dan iOS.
2. CIAYO Comics
CIAYO Comics hingga kini sudah menerbitkan lebih dari 500 judul webtoon dengan berbagai genre populer, seperti romance, komedi, horror, dan lainnya. Untuk memajukan industri komik dalam negeri, CIAYO kerap mengadakan CIAYO Comics Challenge yang kompetisinya cukup populer bagi para komikus pemula.
Judul komik yang cukup populer di CIAYO Comics adalah Blue Serenade, Dilan 1990, Between Hearts, dan masih banyak lainnya. CIAYO bisa kamu akses melalui ponsel Android, iOS, serta PC.
3. Kakao Webcomics
Platform komik digital asal Korea Selatan ini juga cukup digemari di Indonesia. Salah satu judul populer yang sudah diangkat menjadi serial drama adalah Itaewon Class. Kakao Webcomics menghadirkan aplikasi serta tampilan yang sama persis dengan layanan versi aslinya. Kamu bisa mengakses platform ini melalui smartphone Android dan iOS, serta PC. (Panji)
Baca Juga: Jangan Tertipu, Begini Cara Membedakan Kode Waffle Vans Asli dan Palsu
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
3 Aplikasi Komik Digital yang Bisa Kamu Baca Selama #DiRumahAja
23 April 2020 18:35 WIBSerpong #DiRumahAja Entertainment Features
Saat ini, komik yang diterbitkan secara digital atau webtoon sedang digemari di Indonesia. Alasannya adalah kemudahan akses hanya dengan menggunakan smartphone. Banyak orang yang membaca komik digital untuk menghilangkan kebosanan, terutama selama #DiRumahAja seperti sekarang ini.
Baca Juga: 4 Drama Korea Bertema Kesehatan yang Bisa Kamu Tonton Selama #DiRumahAja
Platform komik digital tidak hanya diisi oleh komikus dari Korea Selatan atau Jepang saja, namun juga ada komikus asal Indonesia yang sudah menerbitkan komiknya. Kali ini, Side.id akan merekomendasikan tiga aplikasi komik digital atau webtoon untuk menemani kamu selama #DiRumahAja.
1. LINE Webtoon
LINE Webtoon atau Naver Webtoon merupakan aplikasi komik digital yang cukup populer di Indonesia. Tidak hanya itu, LINE Webtoon juga sering mengadakan berbagai event menarik, seperti mendatangkan penulis untuk meet and greet, direct selling merchandise, dan lainnya.
Selain itu, LINE Webtoon juga menjadi platform yang populer bagi komikus Indonesia untuk menerbitkan karyanya sejak 2015. LINE Webtoon bisa kamu akses melalui PC, Android, dan iOS.
2. CIAYO Comics
CIAYO Comics hingga kini sudah menerbitkan lebih dari 500 judul webtoon dengan berbagai genre populer, seperti romance, komedi, horror, dan lainnya. Untuk memajukan industri komik dalam negeri, CIAYO kerap mengadakan CIAYO Comics Challenge yang kompetisinya cukup populer bagi para komikus pemula.
Judul komik yang cukup populer di CIAYO Comics adalah Blue Serenade, Dilan 1990, Between Hearts, dan masih banyak lainnya. CIAYO bisa kamu akses melalui ponsel Android, iOS, serta PC.
3. Kakao Webcomics
Platform komik digital asal Korea Selatan ini juga cukup digemari di Indonesia. Salah satu judul populer yang sudah diangkat menjadi serial drama adalah Itaewon Class. Kakao Webcomics menghadirkan aplikasi serta tampilan yang sama persis dengan layanan versi aslinya. Kamu bisa mengakses platform ini melalui smartphone Android dan iOS, serta PC. (Panji)
Baca Juga: Jangan Tertipu, Begini Cara Membedakan Kode Waffle Vans Asli dan Palsu