SHARE
Home > News > Features > 5 Tips Cegah Penculikan Anak, Peran Orang Tua Jadi Kunci Terpenting!

5 Tips Cegah Penculikan Anak, Peran Orang Tua Jadi Kunci Terpenting!

26 June 2023 17:10 WIB Feature Tips

Seorang anak berusia 15 tahun yang sebelumnya dikabarkan sebagai korban penculikan, kini telah ditemukan dan kembali ke rumahnya. Anak dengan inisial NA yang memiliki kebutuhan khusus tersebut, diduga diculik oleh wali kelasnya di sekolah di Pamulang, Tangerang Selatan, Rabu (21/6).

Korban ditemukan setelah tiga hari menghilang, pada Jumat (23/6), di sebuah rumah di Bogor, Jawa Barat.

Salah satu pelaku penculikan adalah GF, yang merupakan guru wali kelas di sekolah korban. Polisi menetapkan GF sebagai tersangka dan telah mengamankannya. Kasus penculikan anak ini kini ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Tangsel.

Lantas bagaimana agar terhindar dari penculikan, Edilburga seorang pakar dari UGM, membagikan sejumlah tips yang dikutip dari Detik:

Orang tua berperan penting dalam melindungi anak. Foto: VEST.

1. Orang tua perlu memberi nasihat khusus kepada anak tentang menghadapi orang asing

Orang tua harus mengajari anak cara berinteraksi dengan orang yang tidak dikenal, seperti tidak berbicara sembarangan, tidak mudah percaya, tidak tergoda oleh hadiah dari orang lain, dan tahu cara menolak ajakan orang asing.

2. Orang tua harus mengajari anak cara melindungi diri

Orang tua perlu mengajari anak cara melindungi diri, seperti belajar bela diri, berteriak meminta tolong, dan mencari bantuan dari orang yang tepat ketika berhadapan dengan orang asing yang mencurigakan atau terpisah dari keluarga.

3. Bantu anak mengenal identitas diri

Ajari anak mengingat nama, orang tua, alamat rumah, dan nomor telepon orang tua.

4. Anak harus selalu meminta izin kepada orang tua

Anak-anak perlu dibiasakan untuk selalu meminta izin kepada orang tua sebelum melakukan sesuatu, agar mereka paham apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan.

5. Berikan batasan penggunaan media sosial untuk keamanan anak

Orang tua perlu mengajari anak tentang keamanan dalam menggunakan media sosial, seperti tidak membagikan informasi pribadi. Kasus penculikan sering kali bermula dari media sosial atau bermain game, terutama pada anak praremaja dan remaja, sehingga penting untuk memberikan pendidikan terkait keamanan siber.

Baca Juga: 7.800 Satgas Siap Bantu Masyarakat Cegah Penculikan Anak di Tangerang


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Features > 5 Tips Cegah Penculikan Anak, Peran Orang Tua Jadi Kunci Terpenting!

5 Tips Cegah Penculikan Anak, Peran Orang Tua Jadi Kunci Terpenting!

26 June 2023 17:10 WIB
Feature Tips

Seorang anak berusia 15 tahun yang sebelumnya dikabarkan sebagai korban penculikan, kini telah ditemukan dan kembali ke rumahnya. Anak dengan inisial NA yang memiliki kebutuhan khusus tersebut, diduga diculik oleh wali kelasnya di sekolah di Pamulang, Tangerang Selatan, Rabu (21/6).

Korban ditemukan setelah tiga hari menghilang, pada Jumat (23/6), di sebuah rumah di Bogor, Jawa Barat.

Salah satu pelaku penculikan adalah GF, yang merupakan guru wali kelas di sekolah korban. Polisi menetapkan GF sebagai tersangka dan telah mengamankannya. Kasus penculikan anak ini kini ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Tangsel.

Lantas bagaimana agar terhindar dari penculikan, Edilburga seorang pakar dari UGM, membagikan sejumlah tips yang dikutip dari Detik:

Orang tua berperan penting dalam melindungi anak. Foto: VEST.

1. Orang tua perlu memberi nasihat khusus kepada anak tentang menghadapi orang asing

Orang tua harus mengajari anak cara berinteraksi dengan orang yang tidak dikenal, seperti tidak berbicara sembarangan, tidak mudah percaya, tidak tergoda oleh hadiah dari orang lain, dan tahu cara menolak ajakan orang asing.

2. Orang tua harus mengajari anak cara melindungi diri

Orang tua perlu mengajari anak cara melindungi diri, seperti belajar bela diri, berteriak meminta tolong, dan mencari bantuan dari orang yang tepat ketika berhadapan dengan orang asing yang mencurigakan atau terpisah dari keluarga.

3. Bantu anak mengenal identitas diri

Ajari anak mengingat nama, orang tua, alamat rumah, dan nomor telepon orang tua.

4. Anak harus selalu meminta izin kepada orang tua

Anak-anak perlu dibiasakan untuk selalu meminta izin kepada orang tua sebelum melakukan sesuatu, agar mereka paham apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan.

5. Berikan batasan penggunaan media sosial untuk keamanan anak

Orang tua perlu mengajari anak tentang keamanan dalam menggunakan media sosial, seperti tidak membagikan informasi pribadi. Kasus penculikan sering kali bermula dari media sosial atau bermain game, terutama pada anak praremaja dan remaja, sehingga penting untuk memberikan pendidikan terkait keamanan siber.

Baca Juga: 7.800 Satgas Siap Bantu Masyarakat Cegah Penculikan Anak di Tangerang

Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!