5 Tips untuk Mewujudkan Work Life Balance yang Maksimal
02 September 2022 15:13 WIB Tips Kerja Features MerahputihKebanyakan orang tentunya sering merasa lelah akibat beban kerja yang berat setiap harinya. Kelelahan di tempat kerja menjadi salah satu masalah utama yang bisa berdampak negatif bagi diri sendiri dan orang lain di sekitarnya.
Salah satu penyebab dari hal tersebut adalah tidak adanya keseimbangan antara kehidupan dan pekerjaan. Istilah ini biasa disebut dengan Work Life Balance. Nyatanya, semua hal harus dijalankan sesuai porsinya. Jika kamu ingin mewujudkan Work Life Balance, maka berikut ini adalah tips yang bisa kamu lakukan:
Baca juga: 4 Situs Lowongan Kerja Terpercaya Selain LinkedIn yang Bisa Kamu Coba!
5 Tips untuk Menjalankan Work Life Balance
1. Bekerja Sesuai dengan Waktunya
Perubahan zaman mempengaruhi pola kerja banyak orang. Belum lagi, adanya tren WFA (Work From Anywhere) saat pandemi COVID-19 melanda. Tren tersebut pun mengubah cara kita bekerja, karena membuat kita merasa “bebas”. Hal itu harus diperbaiki dan tetap berkomitmen pada jam kerja.
Meski WFA, jam kerja harus tetap sama. Mulai dari waktu kerja, istirahat, dan menyelesaikan pekerjaan tepat waktu. Jangan sampai kamu mencuri waktu kerja untuk kegiatan di luar pekerjaan dan mencuri waktu luang untuk bekerja.
2. Bangun Pagi dan Tidur Lebih Awal
Pastikan kamu selalu bangun pagi hari untuk berolahraga dan bekerja. Lalu, jangan tunda waktu bangun tidur kamu. Kemudian, kerjakan semuanya dengan tepat dan secepat yang kamu bisa pada jam kerja agar waktu untuk aktivitas lain tidak tersita. Beberapa perusahaan memang membebaskan karyawannya untuk mulai bekerja pada jam berapa pun.
Baca juga: Work From Anywhere Bisa Tingkatkan Efisiensi Kerja, Apa Benar?
3. Atur Skala Prioritas Setiap Harinya
Kamu dapat memprioritaskan dengan membuat poin-poin di ponsel, catatan tempel, atau mengingatkan diri sendiri. Kamu juga dapat membuat tujuan harian, sehingga memudahkan mengatur apa yang perlu dilakukan terlebih dahulu.
Prioritas ini akan membantu kamu terbiasa menyelesaikan sesuatu secara teratur dan tepat waktu. Menetapkan prioritas adalah salah satu cara untuk mengatur waktu kamu.
4. Buat Kegiatan Cadangan untuk Bersenang-senang
Selanjutnya, kamu bisa melakukan aktivitas menyenangkan lainnya yang memberikan energi positif. Selalu simpan cadangan aktivitas untuk kesenangan kamu.
Tujuannya adalah supaya akhir pekan lebih berwarna dan aktivitas yang kurang rutin seperti hari biasa. Senin hingga Jumat kita telah mengatur dan memaksa diri untuk fokus bekerja. Setelah Jumat sore, kamu bisa melegakan pikiran.
5. Komitmen dengan Diri Sendiri
Tips terakhir adalah berkomitmen dengan diri sendiri. Hal ini memang cukup sulit, karena kamu diberi begitu banyak kelonggaran. Cobalah tips 1 dan 4 selama 2-3 minggu untuk membiasakannya. Kamu perlu mengajak dan membiasakan diri dengan manajemen waktu.
Itulah lima tips manajemen waktu yang dapat kamu coba. Semoga dengan ini hidup kita menjadi lebih teratur dan bisa Work Life Balance. (FMR)
Baca juga: 4 Kesalahan Karier yang Harus Dihindari saat Usia 30-an
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
5 Tips untuk Mewujudkan Work Life Balance yang Maksimal
02 September 2022 15:13 WIBTips Kerja Features Merahputih
Kebanyakan orang tentunya sering merasa lelah akibat beban kerja yang berat setiap harinya. Kelelahan di tempat kerja menjadi salah satu masalah utama yang bisa berdampak negatif bagi diri sendiri dan orang lain di sekitarnya.
Salah satu penyebab dari hal tersebut adalah tidak adanya keseimbangan antara kehidupan dan pekerjaan. Istilah ini biasa disebut dengan Work Life Balance. Nyatanya, semua hal harus dijalankan sesuai porsinya. Jika kamu ingin mewujudkan Work Life Balance, maka berikut ini adalah tips yang bisa kamu lakukan:
Baca juga: 4 Situs Lowongan Kerja Terpercaya Selain LinkedIn yang Bisa Kamu Coba!
5 Tips untuk Menjalankan Work Life Balance
1. Bekerja Sesuai dengan Waktunya
Perubahan zaman mempengaruhi pola kerja banyak orang. Belum lagi, adanya tren WFA (Work From Anywhere) saat pandemi COVID-19 melanda. Tren tersebut pun mengubah cara kita bekerja, karena membuat kita merasa “bebas”. Hal itu harus diperbaiki dan tetap berkomitmen pada jam kerja.
Meski WFA, jam kerja harus tetap sama. Mulai dari waktu kerja, istirahat, dan menyelesaikan pekerjaan tepat waktu. Jangan sampai kamu mencuri waktu kerja untuk kegiatan di luar pekerjaan dan mencuri waktu luang untuk bekerja.
2. Bangun Pagi dan Tidur Lebih Awal
Pastikan kamu selalu bangun pagi hari untuk berolahraga dan bekerja. Lalu, jangan tunda waktu bangun tidur kamu. Kemudian, kerjakan semuanya dengan tepat dan secepat yang kamu bisa pada jam kerja agar waktu untuk aktivitas lain tidak tersita. Beberapa perusahaan memang membebaskan karyawannya untuk mulai bekerja pada jam berapa pun.
Baca juga: Work From Anywhere Bisa Tingkatkan Efisiensi Kerja, Apa Benar?
3. Atur Skala Prioritas Setiap Harinya
Kamu dapat memprioritaskan dengan membuat poin-poin di ponsel, catatan tempel, atau mengingatkan diri sendiri. Kamu juga dapat membuat tujuan harian, sehingga memudahkan mengatur apa yang perlu dilakukan terlebih dahulu.
Prioritas ini akan membantu kamu terbiasa menyelesaikan sesuatu secara teratur dan tepat waktu. Menetapkan prioritas adalah salah satu cara untuk mengatur waktu kamu.
4. Buat Kegiatan Cadangan untuk Bersenang-senang
Selanjutnya, kamu bisa melakukan aktivitas menyenangkan lainnya yang memberikan energi positif. Selalu simpan cadangan aktivitas untuk kesenangan kamu.
Tujuannya adalah supaya akhir pekan lebih berwarna dan aktivitas yang kurang rutin seperti hari biasa. Senin hingga Jumat kita telah mengatur dan memaksa diri untuk fokus bekerja. Setelah Jumat sore, kamu bisa melegakan pikiran.
5. Komitmen dengan Diri Sendiri
Tips terakhir adalah berkomitmen dengan diri sendiri. Hal ini memang cukup sulit, karena kamu diberi begitu banyak kelonggaran. Cobalah tips 1 dan 4 selama 2-3 minggu untuk membiasakannya. Kamu perlu mengajak dan membiasakan diri dengan manajemen waktu.
Itulah lima tips manajemen waktu yang dapat kamu coba. Semoga dengan ini hidup kita menjadi lebih teratur dan bisa Work Life Balance. (FMR)
Baca juga: 4 Kesalahan Karier yang Harus Dihindari saat Usia 30-an