Aplikasi iTangsel Resmi Diluncurkan!
26 November 2018 15:25 WIB Tangerang NewsWali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany resmi meluncurkan aplikasi iTangsel. Peluncuran aplikasi ini dilakukan di Lapangan Sunburst BSD, Tangerang Selatan pada Minggu (25/11/2018) kemarin. Peluncuran perpustakaan digital ini bertujuan untuk mewujudkan kota yang cerdas dan gerakan literasi nasional menuju Indonesia yang lebih maju.
Menurut Airin, peluncuran perpustakaan digital tersebut juga menjadi salah satu komponen dalam mewujudkan pembangunan karakter masyarakat Tangsel. Mereka bisa meningkatkan kegemarannya dalam membaca buku. “Cita-cita Kota Tangsel dalam membangun dan meningkatkan gemar membaca melalui gerakan permasyarakatan minat budaya baca di mana kegiatan ini mengajak seluruh masyarakat Tangsel, terutama para pelajar agar tahu pentingnya membaca.
Dengan diluncurkannya aplikasi iTangsel, masyarakat Tangsel bisa mudah mendapatkan informasi yang berbasis literasi,” ujar Airin dalam keterangannya. Kehadiran aplikasi iTangsel juga mendukung pembangunan gedung layanan perpustakaan Kota Tangsel yang bakal terwujud pada tahun ini. Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, Dadang Raharja menjelaskan, launching aplikasi ini dalam rangka merayakan HUT Kota Tangsel yang ke-10.
“Aplikasi iTangsel memudahkan pelayanan kepada masyarakat. Dengan hadirnya aplikasi ini memudahkan masyarakat, pelajar, dan mahasiswa yang membutuhkan buku bisa mengklik lewat aplikasi ini,” jelasnya. Dengan hadirnya perpustakaan digital ini, diharapkan bisa mendorong minat baca masyarakat Tangsel. Nah, buat kamu yang lagi cari buku bisa mencarinya lewat aplikasi iTangsel ya!
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Aplikasi iTangsel Resmi Diluncurkan!
26 November 2018 15:25 WIBTangerang News
Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany resmi meluncurkan aplikasi iTangsel. Peluncuran aplikasi ini dilakukan di Lapangan Sunburst BSD, Tangerang Selatan pada Minggu (25/11/2018) kemarin. Peluncuran perpustakaan digital ini bertujuan untuk mewujudkan kota yang cerdas dan gerakan literasi nasional menuju Indonesia yang lebih maju.
Menurut Airin, peluncuran perpustakaan digital tersebut juga menjadi salah satu komponen dalam mewujudkan pembangunan karakter masyarakat Tangsel. Mereka bisa meningkatkan kegemarannya dalam membaca buku. “Cita-cita Kota Tangsel dalam membangun dan meningkatkan gemar membaca melalui gerakan permasyarakatan minat budaya baca di mana kegiatan ini mengajak seluruh masyarakat Tangsel, terutama para pelajar agar tahu pentingnya membaca.
Dengan diluncurkannya aplikasi iTangsel, masyarakat Tangsel bisa mudah mendapatkan informasi yang berbasis literasi,” ujar Airin dalam keterangannya. Kehadiran aplikasi iTangsel juga mendukung pembangunan gedung layanan perpustakaan Kota Tangsel yang bakal terwujud pada tahun ini. Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, Dadang Raharja menjelaskan, launching aplikasi ini dalam rangka merayakan HUT Kota Tangsel yang ke-10.
“Aplikasi iTangsel memudahkan pelayanan kepada masyarakat. Dengan hadirnya aplikasi ini memudahkan masyarakat, pelajar, dan mahasiswa yang membutuhkan buku bisa mengklik lewat aplikasi ini,” jelasnya. Dengan hadirnya perpustakaan digital ini, diharapkan bisa mendorong minat baca masyarakat Tangsel. Nah, buat kamu yang lagi cari buku bisa mencarinya lewat aplikasi iTangsel ya!