SHARE
Home > News > Community > Babak Final KONCIAN, Dhani Riza Mustapha Keluar Sebagai Juara!

Babak Final KONCIAN, Dhani Riza Mustapha Keluar Sebagai Juara!

09 January 2022 22:49 WIB Beangasm People Temple

Babak final KONCIAN (Kompetisi untuk Cari Ramuan) yang diadakan Beangasm dan People Temple yang diadakan di markas People Temple Roastery, Gading Serpong, Minggu (9/1/2022), berlangsung sukses. Babak final tersebut merupakan lanjutan dari penyisihan 26 peserta pada hari pertama.

Pada babak final ini, terdapat enam peserta yaitu Akhtaufa Irfansyah, Andhika Rachmadi, Cynthia Nola, Dhani Riza Mustapha, Dhiya Ulhaq, dan Oky Rachmadian. Keenam peserta tersebut berhasil meraih nilai tertinggi dan memperebutkan gelar juaran satu pada babak final.

Pada babak final ini peraturan yang digunakan masih sama di mana peserta sama-sama tidak mengetahui beans apa yang dipakai. Namun berbeda dari babak pertama yang menggunakan beans Bali Karana Wash, pada babak final ini panitia menggunakan beans berjenis Geisha.

Babak final KONCIAN 2022. (Foto: Prassso/Side.id)

"Tentunya hari ini lebih intens dari kemarin karena dibanding kemarin, hari ini para peserta sudah lebih akrab dengan work flow-nya, kemudian beans hari ini juga berbeda dan baik peserta maupun juri tidak tahu beans-nya apa sehingga penilaiannya betul-betul fair," ujar Santoso Ardiansyah selaku Ketua Pelaksana KONCIAN 2022 kepada Side.id, Minggu (9/1/2022).

Adapun babak final KONCIAN 2022 akhirnya dimenangkan oleh Dhani Riza Mustapha dengan perolehan poin tertinggi (73,8), diikuti Akhtaufa Irfansyah pada posisi ke dua (72,3), Oky Rahmadian posisi ke tiga (71,84), Cynthia Nola posisi ke empat (71,26), Dhiya Ulhaq posisi ke lima (70,29), Andhika Rachmadi posisi ke enam (69,34).

Baca Juga : KONCIAN Hari Pertama Berlangsung Sukses, Ini Dia 6 Pemenang yang Melaju ke Babak Final

Dhani Riza Mustapha merupakan seorang karyawan swasta yang mengaku tak memiliki pengalaman sebagai barista atau bekerja di industri kopi ini Dhani mengaku cukup antusias dan tak menyangka bisa memenangkan KONCIAN 2022.

"Saya senang, ya, karena dengan biaya pendaftaran yang terbilang terjangkau tapi bisa dapat kompetisi dengan judges yang certified internasional dan juga dari Indonesia, jadi ini benar-benar pengalaman yang sangat berharga dan semoga bisa diadakan kembali," kata Dhani.

Dhani Riza Mustapha (kanan) menjuarai KONCIAN 2022. (Foto: Prassso/Side.id)

"Challengenya di KONCIAN 2022 ini juga yang menjadi seru karena kita betul-betul enggak tahu beans apa yang dipakai jadi kita harus cari kira-kira rasanya yang optimal ada di mana," ungkapnya.

Baca Juga : Benyamin Davnie: Siap Jadikan Tangsel sebagai Kota Kopi

KONCIAN 2022 juga menjadi semakin seru kala skill dan takdir dipertemukan karena pada momen penyerahan hadiah, ketiga pemenang diminta memilih kunci secara acak yang akan membuka satu buah kotak berisi hadiah untuk masing-masing pemenang.

Pemenang memilih hadiahnya secara acak. (Foto: Prassso/Side.id)

"Kalau soal jago jelas Dhani yang pertama karena dia yang menang hari ini, tapi kalau soal hoki kita enggak tahu karena di kompetisi ini lah di mana skill dan takdir dipertemukan," ungkap Aang Sunadji selaku pemilik Beangasm sekaligus salah satu juri KONCIAN 2022.

Baca Juga : Pertama di Asia, 36 Petani Kopi Tanah Air Berkompetisi di Cup of Excellence

Dhani sebagai juara pertama diberikan kesempatan pertama untuk memilih kunci mana yang ingin digunakan untuk memilih hadiah, kemudian diikuti pemenang kedua dan ketiga. Alhasil, keberuntungan ternyata memihak Oky Rachmadian yang meraih juara ketiga dengan raihan hadiah uang tunai sebesar Rp1.000.000.

Sementara Dhani sebagai juara pertama harus berpuas diri dengan raihan hadiah paling kecil yaitu uang tunai sebesar Rp300.000. Adapun juara kedua yaitu Akhtaufa Irfansyah yang mendapat hadiah 'pas' sesuai porsinya yaitu total raihan hadiah uang tunai sebesar Rp500.000. (WAF)


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Community > Babak Final KONCIAN, Dhani Riza Mustapha Keluar Sebagai Juara!

Babak Final KONCIAN, Dhani Riza Mustapha Keluar Sebagai Juara!

09 January 2022 22:49 WIB
Beangasm People Temple

Babak final KONCIAN (Kompetisi untuk Cari Ramuan) yang diadakan Beangasm dan People Temple yang diadakan di markas People Temple Roastery, Gading Serpong, Minggu (9/1/2022), berlangsung sukses. Babak final tersebut merupakan lanjutan dari penyisihan 26 peserta pada hari pertama.

Pada babak final ini, terdapat enam peserta yaitu Akhtaufa Irfansyah, Andhika Rachmadi, Cynthia Nola, Dhani Riza Mustapha, Dhiya Ulhaq, dan Oky Rachmadian. Keenam peserta tersebut berhasil meraih nilai tertinggi dan memperebutkan gelar juaran satu pada babak final.

Pada babak final ini peraturan yang digunakan masih sama di mana peserta sama-sama tidak mengetahui beans apa yang dipakai. Namun berbeda dari babak pertama yang menggunakan beans Bali Karana Wash, pada babak final ini panitia menggunakan beans berjenis Geisha.

Babak final KONCIAN 2022. (Foto: Prassso/Side.id)

"Tentunya hari ini lebih intens dari kemarin karena dibanding kemarin, hari ini para peserta sudah lebih akrab dengan work flow-nya, kemudian beans hari ini juga berbeda dan baik peserta maupun juri tidak tahu beans-nya apa sehingga penilaiannya betul-betul fair," ujar Santoso Ardiansyah selaku Ketua Pelaksana KONCIAN 2022 kepada Side.id, Minggu (9/1/2022).

Adapun babak final KONCIAN 2022 akhirnya dimenangkan oleh Dhani Riza Mustapha dengan perolehan poin tertinggi (73,8), diikuti Akhtaufa Irfansyah pada posisi ke dua (72,3), Oky Rahmadian posisi ke tiga (71,84), Cynthia Nola posisi ke empat (71,26), Dhiya Ulhaq posisi ke lima (70,29), Andhika Rachmadi posisi ke enam (69,34).

Baca Juga : KONCIAN Hari Pertama Berlangsung Sukses, Ini Dia 6 Pemenang yang Melaju ke Babak Final

Dhani Riza Mustapha merupakan seorang karyawan swasta yang mengaku tak memiliki pengalaman sebagai barista atau bekerja di industri kopi ini Dhani mengaku cukup antusias dan tak menyangka bisa memenangkan KONCIAN 2022.

"Saya senang, ya, karena dengan biaya pendaftaran yang terbilang terjangkau tapi bisa dapat kompetisi dengan judges yang certified internasional dan juga dari Indonesia, jadi ini benar-benar pengalaman yang sangat berharga dan semoga bisa diadakan kembali," kata Dhani.

Dhani Riza Mustapha (kanan) menjuarai KONCIAN 2022. (Foto: Prassso/Side.id)

"Challengenya di KONCIAN 2022 ini juga yang menjadi seru karena kita betul-betul enggak tahu beans apa yang dipakai jadi kita harus cari kira-kira rasanya yang optimal ada di mana," ungkapnya.

Baca Juga : Benyamin Davnie: Siap Jadikan Tangsel sebagai Kota Kopi

KONCIAN 2022 juga menjadi semakin seru kala skill dan takdir dipertemukan karena pada momen penyerahan hadiah, ketiga pemenang diminta memilih kunci secara acak yang akan membuka satu buah kotak berisi hadiah untuk masing-masing pemenang.

Pemenang memilih hadiahnya secara acak. (Foto: Prassso/Side.id)

"Kalau soal jago jelas Dhani yang pertama karena dia yang menang hari ini, tapi kalau soal hoki kita enggak tahu karena di kompetisi ini lah di mana skill dan takdir dipertemukan," ungkap Aang Sunadji selaku pemilik Beangasm sekaligus salah satu juri KONCIAN 2022.

Baca Juga : Pertama di Asia, 36 Petani Kopi Tanah Air Berkompetisi di Cup of Excellence

Dhani sebagai juara pertama diberikan kesempatan pertama untuk memilih kunci mana yang ingin digunakan untuk memilih hadiah, kemudian diikuti pemenang kedua dan ketiga. Alhasil, keberuntungan ternyata memihak Oky Rachmadian yang meraih juara ketiga dengan raihan hadiah uang tunai sebesar Rp1.000.000.

Sementara Dhani sebagai juara pertama harus berpuas diri dengan raihan hadiah paling kecil yaitu uang tunai sebesar Rp300.000. Adapun juara kedua yaitu Akhtaufa Irfansyah yang mendapat hadiah 'pas' sesuai porsinya yaitu total raihan hadiah uang tunai sebesar Rp500.000. (WAF)

Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!