Home > News > News > Bupati Tangerang Persiapkan Atlet Peraih Medali Emas untuk PON 2020 Mewakili Banten
Bupati Tangerang Persiapkan Atlet Peraih Medali Emas untuk PON 2020 Mewakili Banten
27 December 2018 19:26 WIB Tangerang NewsBupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar memberikan arahan kepada para atlet yang meraih medali emas dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Ke-5 Banten tahun 2018 untuk mempersiapkan dirinya pada Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2020.
Atlet-atlet peraih medali emas ini nantinya akan dipersiapkan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten untuk Pra-PON dan PON 2020 mewakili Provinsi Banten. Selain itu dalam memperingati Hari Ulang Tahun Ke-75, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) memberikan bonus kepada para atlet peraih medali emas dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Ke-5 Banten tahun 2018.
Zaki menjelaskan proses pencairan bonus tersebut diberikan melalui rekening masing-masing atlet. “Mulai hari ini sampai tanggal 30 di transfer ke rekening masing-masing,” ucapnya. Penyerahan bonus kepada para atlet diserahkan secara simbolis oleh Bupati Tangerang yang didampingi oleh Wakil Bupati Tangerang, Sekda Kabupaten Tangerang, dan Pimpinan DPRD Kabupaten Tangerang.
Febrian Adi
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Bupati Tangerang Persiapkan Atlet Peraih Medali Emas untuk PON 2020 Mewakili Banten
Bupati Tangerang Persiapkan Atlet Peraih Medali Emas untuk PON 2020 Mewakili Banten
27 December 2018 19:26 WIBTangerang News
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar memberikan arahan kepada para atlet yang meraih medali emas dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Ke-5 Banten tahun 2018 untuk mempersiapkan dirinya pada Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2020.
Atlet-atlet peraih medali emas ini nantinya akan dipersiapkan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten untuk Pra-PON dan PON 2020 mewakili Provinsi Banten. Selain itu dalam memperingati Hari Ulang Tahun Ke-75, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) memberikan bonus kepada para atlet peraih medali emas dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Ke-5 Banten tahun 2018.
Zaki menjelaskan proses pencairan bonus tersebut diberikan melalui rekening masing-masing atlet. “Mulai hari ini sampai tanggal 30 di transfer ke rekening masing-masing,” ucapnya. Penyerahan bonus kepada para atlet diserahkan secara simbolis oleh Bupati Tangerang yang didampingi oleh Wakil Bupati Tangerang, Sekda Kabupaten Tangerang, dan Pimpinan DPRD Kabupaten Tangerang.