Disdukcapil Kota Tangsel Bakal Siapkan Kartu Identitas Anak Online
03 December 2018 16:26 WIB Tangerang NewsDinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) akan melakukan beberapa hal yang terkait dengan pemohon Kartu Identitas Anak (KIA) yang mencapai 300 orang per hari. Salah satu hal yang akan dilakukan adalah dioperasikannya KIA online pada pertengahan bulan Desember nanti.
Kepala Disdukcapil Kota Tangsel, Dedi Budiawan menjelaskan, pihaknya akan segera melakukan pelayanan pembuatan KIA online. Saat ini, pihaknya juga akan melakukan sosialisasi. “Pertengahan bulan ini pembuatan KIA online sudah dioperasikan. Nanti sosialisasikan di sekolah, kelurahan, dan kecamatan,” kata Dedi dikutip dari Banten Hits.
Dengan pelayanan online ini, diharapkan orang tua yang ingin membuat KIA online tidak perlu lagi mengantre, karena sudah dilakukan secara online. Sementara itu, pihak Disdukcapil Kota Tangsel membuat area khusus di belakang kantornya untuk pembuatan KIA.
“Nanti mungkin bisa di website www.disdukcapiltangsel.go.id, isi formulir tinggal bawa ke Disdukcapil Kota Tangsel untuk pengambilan kartunya,” jelasnya.
Soffi Amira P.
[email protected]
Related Article
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Disdukcapil Kota Tangsel Bakal Siapkan Kartu Identitas Anak Online
03 December 2018 16:26 WIBTangerang News
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) akan melakukan beberapa hal yang terkait dengan pemohon Kartu Identitas Anak (KIA) yang mencapai 300 orang per hari. Salah satu hal yang akan dilakukan adalah dioperasikannya KIA online pada pertengahan bulan Desember nanti.
Kepala Disdukcapil Kota Tangsel, Dedi Budiawan menjelaskan, pihaknya akan segera melakukan pelayanan pembuatan KIA online. Saat ini, pihaknya juga akan melakukan sosialisasi. “Pertengahan bulan ini pembuatan KIA online sudah dioperasikan. Nanti sosialisasikan di sekolah, kelurahan, dan kecamatan,” kata Dedi dikutip dari Banten Hits.
Dengan pelayanan online ini, diharapkan orang tua yang ingin membuat KIA online tidak perlu lagi mengantre, karena sudah dilakukan secara online. Sementara itu, pihak Disdukcapil Kota Tangsel membuat area khusus di belakang kantornya untuk pembuatan KIA.
“Nanti mungkin bisa di website www.disdukcapiltangsel.go.id, isi formulir tinggal bawa ke Disdukcapil Kota Tangsel untuk pengambilan kartunya,” jelasnya.