Gerai Pelayanan Publik Mall Ciputra Resmi Dibuka
02 September 2023 23:54 WIB Samsat Pemkab Tangerang Mal Pelayanan Publik NewsSide.id - Pemkab Tangerang resmi membuka Gerai Pelayanan Publik Kabupaten Tangerang, Rabu (30/8). Kehadiran GPP bertujuan untuk memaksimalkan pelayanan masyarakat. Pembukaan GPP Kabupaten Tangerang diresmikan oleh Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, dalam Seremoni Peresmian di Mall Ciputra, Kabupaten Tangerang.
Dalam sambutannya, Bupati Zaki mengatakan, Mal Pelayanan Publik ini bertujuan untuk mendekatkan pelayanan pelayanan dasar kepada masyarakat yang berlokasi jauh dari Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang.
"Tujuan gerai ini adalah memberikan pelayanan kepada masyarakat lebih cepat lebih mudah terjangkau nyaman dan juga aman dalam mengurus berbagai macam keperluan administratif," kata Bupati Zaki.
Baca juga: Mal Pelayanan Publik Kota Tangsel Sudah Resmi Beroperasi
Mal Pelayanan Publik Kabupaten Tangerang ditujukan bagi masyarakat, terutama yang tempat tinggalnya jauh dari pusat pelayanan. Jadi, prosesnya bisa dilakukan lebih cepat, mudah, terjangkau, nyaman, dan aman. Nantinya, masyarakat dapat mengurus berbagai keperluan administrasi yang diperlukan.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Soma Atmaja mengatakan, Gerai Pelayanan Publik akan hadir di berbagai mal di Kabupaten Tangerang. Pemkab Tangerang juga ingin mendekatkan diri kepada masyarakat secara langsung melalui pelayanan publik di mal.
“Gerai Pelayanan Publik di sini merupakan replika dari Gerai Pelayanan Publik ditempat lain, Insya Allah dengan semangat para OPD dan Instansi seperti BPJS, Samsat dan Disdukcapil bisa membantu perencanaan GPP diberbagai Mall di Kabupaten Tangerang yang kedepannya akan dibuka,” ujarnya.
Baca juga: Pemkab Tangerang Luncurkan Pembayaran QRIS dan Virtual Account untuk Pajak
Soma juga menjelaskan, masyarakat yang membutuhkan pelayanan di hari libur bisa datang ke GPP Mall Ciputra. Sebab, beberapa pelayanan tetap beroperasi pada hari libur sesuai jam operasional mal, yakni mulai pukul 10.00-21.00 WIB, kecuali pelayanan DPMPTSP yang hanya buka selama lima hari saat hari kerja.
“Di gerai ini ada 7 jenis pelayanan, yakni pelayanan administrasi kependudukan dari Disdukcapil, lalu ada pelayanan Samsat, BPN, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, pelayanan perizinan dari DPMPTSP dan pelayanan perpajakan dari Bapenda,” jelasnya.
Sementara itu, Managing Director Ciputra Grup, Budiarsa Sastrawinata mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Tangerang dan seluruh jajaran atas dukungan kepercayaan menghadirkan Mal Pelayanan Publik di Ciputra.
Dia berharap, kerja sama antara Mall Ciputra Tangerang dengan Pemkab Tangerang melalui Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPST) Kabupaten Tangerang, dapat berjalan dengan baik dan saling mendukung.
"Saya ucapkan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan dari semua pihak dalam proyek ini, semoga Mall Pelayanan Publik ini dapat memberikan manfaat yang luas dan besar bagi masyarakat dan lingkungan sekitarnya," ucapnya. (SOF)
Baca juga: Super Apps Tangerang LIVE Mudahkan Masyarakat untuk Mengakses Layanan Publik
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Gerai Pelayanan Publik Mall Ciputra Resmi Dibuka
02 September 2023 23:54 WIBSamsat Pemkab Tangerang Mal Pelayanan Publik News
Side.id - Pemkab Tangerang resmi membuka Gerai Pelayanan Publik Kabupaten Tangerang, Rabu (30/8). Kehadiran GPP bertujuan untuk memaksimalkan pelayanan masyarakat. Pembukaan GPP Kabupaten Tangerang diresmikan oleh Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, dalam Seremoni Peresmian di Mall Ciputra, Kabupaten Tangerang.
Dalam sambutannya, Bupati Zaki mengatakan, Mal Pelayanan Publik ini bertujuan untuk mendekatkan pelayanan pelayanan dasar kepada masyarakat yang berlokasi jauh dari Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang.
"Tujuan gerai ini adalah memberikan pelayanan kepada masyarakat lebih cepat lebih mudah terjangkau nyaman dan juga aman dalam mengurus berbagai macam keperluan administratif," kata Bupati Zaki.
Baca juga: Mal Pelayanan Publik Kota Tangsel Sudah Resmi Beroperasi
Mal Pelayanan Publik Kabupaten Tangerang ditujukan bagi masyarakat, terutama yang tempat tinggalnya jauh dari pusat pelayanan. Jadi, prosesnya bisa dilakukan lebih cepat, mudah, terjangkau, nyaman, dan aman. Nantinya, masyarakat dapat mengurus berbagai keperluan administrasi yang diperlukan.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Soma Atmaja mengatakan, Gerai Pelayanan Publik akan hadir di berbagai mal di Kabupaten Tangerang. Pemkab Tangerang juga ingin mendekatkan diri kepada masyarakat secara langsung melalui pelayanan publik di mal.
“Gerai Pelayanan Publik di sini merupakan replika dari Gerai Pelayanan Publik ditempat lain, Insya Allah dengan semangat para OPD dan Instansi seperti BPJS, Samsat dan Disdukcapil bisa membantu perencanaan GPP diberbagai Mall di Kabupaten Tangerang yang kedepannya akan dibuka,” ujarnya.
Baca juga: Pemkab Tangerang Luncurkan Pembayaran QRIS dan Virtual Account untuk Pajak
Soma juga menjelaskan, masyarakat yang membutuhkan pelayanan di hari libur bisa datang ke GPP Mall Ciputra. Sebab, beberapa pelayanan tetap beroperasi pada hari libur sesuai jam operasional mal, yakni mulai pukul 10.00-21.00 WIB, kecuali pelayanan DPMPTSP yang hanya buka selama lima hari saat hari kerja.
“Di gerai ini ada 7 jenis pelayanan, yakni pelayanan administrasi kependudukan dari Disdukcapil, lalu ada pelayanan Samsat, BPN, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, pelayanan perizinan dari DPMPTSP dan pelayanan perpajakan dari Bapenda,” jelasnya.
Sementara itu, Managing Director Ciputra Grup, Budiarsa Sastrawinata mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Tangerang dan seluruh jajaran atas dukungan kepercayaan menghadirkan Mal Pelayanan Publik di Ciputra.
Dia berharap, kerja sama antara Mall Ciputra Tangerang dengan Pemkab Tangerang melalui Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPST) Kabupaten Tangerang, dapat berjalan dengan baik dan saling mendukung.
"Saya ucapkan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan dari semua pihak dalam proyek ini, semoga Mall Pelayanan Publik ini dapat memberikan manfaat yang luas dan besar bagi masyarakat dan lingkungan sekitarnya," ucapnya. (SOF)
Baca juga: Super Apps Tangerang LIVE Mudahkan Masyarakat untuk Mengakses Layanan Publik