SHARE
Home > News > News > Jaringan 5G Indosat Rilis di Indonesia, Ini Area Cakupannya
Jaringan 5G Indosat Rilis di Indonesia, Ini Area Cakupannya

Jaringan 5G Indosat Rilis di Indonesia, Ini Area Cakupannya

23 June 2021 19:47 WIB Jaringan 5G News Indosat Ooredoo

Mengikuti jejak Telkomsel, kini masyarakat sudah bisa menikmati intermet 5G Indosat. Seperti yang diketahui, Indosat Ooredoo menjadi operator seluler kedua setelah telkomsel yang meluncurkan jaringan internet super cepat generasi kelima ini.

Mengutip dari Kompas.com, uji coba frekuensi 5G Indosat dapat dinikmati oleh pengguna layanan prabayar dan pascabayar dari Indosat Ooredoo.

Baca juga: Smartphone 5G di Indonesia yang Sudah Tersedia, Berminat?

Jika kamu ingin menikmati layanan tersebut, ada beberapa persyaratan dan ketentuan, yaitu:

Syarat Menggunakan Jaringan 5G Indosat
Indosat 5G resmi diluncurkan di Indonesia
Indosat 5G resmi diluncurkan di Indonesia. (Foto: Istimewa)

Berikut ini adalah persyaratan dan ketentuan untuk menikmati layanan 5G dari Indosat Ooredoo:

1. Menggunakan U-SIM 4G

Bagi kamu yang ingin menikmati jaringan Indosat Ooredoo 5G, maka harus memiliki kartu U-SIM yang digunakan pada jaringan 4G. Jika SIM Card kamu sudah mendukung jaringan 4G, maka tidak perlu mengganti SIM Card lagi.

2. Mendukung Band n3

Supaya kamu bisa menggunakan jaringan 5G, maka perangkat harus memenuhi persyaratan dengan dukungan band n3. Band 5G Indosat sendiri merupakan jaringan pita yang berjalan di pita frekuensi 1.800 MHz (1,8GHz).

Sebab, pita jaringan tersebut digunakan Indosat Ooredoo untuk menyelenggarakan jaringan 5G. Perangkat kamu juga harus di-unlock terlebih dahulu untuk mendukung software dan firmware pada jaringan 5G Indonesia Indosat.

3. Ada 5 Kota yang Mendapatkan 5G Indosat

Pada tahap awal, area jangkauan 5G Indosat Ooredoo masih terbatas di kota tertentu. Sayangnya, wilayah Tangerang dan Tangerang Selatan belum masuk dalam daftar uji coba jaringan 5G milik Indosat.

Baca juga: Jalan di Serpong yang Dapat Sinyal 5G Telkomsel, Cek di Sini!

Namun, kamu masih bisa mencoba jaringan ini di area Jakarta. Bagi kamu yang bekerja di Jakarta, maka bisa menikmati layanan ini di area Monumen Nasional (Monas). Kemudian, empat kota lainnya adalah Surakarta (Area Inner City), Surabaya (Area Genteng), Balikpapan (Area Gn. Bahagia), dan Makkasar (Area Pettarani).

4. Mengaktifkan Paket Internet 5G

Jika sudah memenuhi persyaratan di atas, kamu bisa mengaktifkan layanan 5G Indosat dengan berlangganan paket yang mendukung akses internet 5G.

SVP-Head of Business Planning Indosat Ooredoo, Shatya Framudia menyebutkan, selama ini paket Freedom Internet Indosat Ooredoo dibanderol dengan harga di bawah Rp 100.000.-. Namun, khusus layanan 5G akan berada pada kisaran harga Rp 100.000,- dengan pilihan kuota data sebesar 8GB dan 16GB.

5. Smartphone yang Mendukung 5G

Dikutip dari situs resmi Indosat Ooredoo, ada beberapa smartphone yang sudah mendukung jaringan miliki operator 5G di Indonesia ini, yaitu:

  • Apple (iPhone 12 Mini, iPhone 12, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max)
  • Huawei (Mate 40 Pro, P40 Pro/ Pro+, P40, Mate Xs, dan Nova 7)
  • OPPO (A74 5G, Reno5 5G, Find X2, Find X2 Pro, dan Find X3 Pro)
  • Vivo (V21 5G, X60/ X60 Pro, dan X50 Pro)
  • Samsung (Galaxy A32 5G, Galaxy S21, Galaxy S21+, dan Galaxy S21 Ultra)
  • ASUS (ROG Phone 3)
  • Xiaomi (Mi 10T 5G, Mi 10T PRO 5G, dan Mi 11)

Kini seluruh pengguna Indosat sudah bisa menikmati jaringan 5G Indosat di beberapa kota. Untuk menikmatinya, kamu hanya perlu mengunjungi lima area di atas. (PAB)

Baca juga: realme 8 5G Resmi Hadir di Indonesia, Harganya Rp 3 Jutaan!

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Jaringan 5G Indosat Rilis di Indonesia, Ini Area Cakupannya

Jaringan 5G Indosat Rilis di Indonesia, Ini Area Cakupannya

23 June 2021 19:47 WIB
Jaringan 5G News Indosat Ooredoo

Mengikuti jejak Telkomsel, kini masyarakat sudah bisa menikmati intermet 5G Indosat. Seperti yang diketahui, Indosat Ooredoo menjadi operator seluler kedua setelah telkomsel yang meluncurkan jaringan internet super cepat generasi kelima ini.

Mengutip dari Kompas.com, uji coba frekuensi 5G Indosat dapat dinikmati oleh pengguna layanan prabayar dan pascabayar dari Indosat Ooredoo.

Baca juga: Smartphone 5G di Indonesia yang Sudah Tersedia, Berminat?

Jika kamu ingin menikmati layanan tersebut, ada beberapa persyaratan dan ketentuan, yaitu:

Syarat Menggunakan Jaringan 5G Indosat
Indosat 5G resmi diluncurkan di Indonesia
Indosat 5G resmi diluncurkan di Indonesia. (Foto: Istimewa)

Berikut ini adalah persyaratan dan ketentuan untuk menikmati layanan 5G dari Indosat Ooredoo:

1. Menggunakan U-SIM 4G

Bagi kamu yang ingin menikmati jaringan Indosat Ooredoo 5G, maka harus memiliki kartu U-SIM yang digunakan pada jaringan 4G. Jika SIM Card kamu sudah mendukung jaringan 4G, maka tidak perlu mengganti SIM Card lagi.

2. Mendukung Band n3

Supaya kamu bisa menggunakan jaringan 5G, maka perangkat harus memenuhi persyaratan dengan dukungan band n3. Band 5G Indosat sendiri merupakan jaringan pita yang berjalan di pita frekuensi 1.800 MHz (1,8GHz).

Sebab, pita jaringan tersebut digunakan Indosat Ooredoo untuk menyelenggarakan jaringan 5G. Perangkat kamu juga harus di-unlock terlebih dahulu untuk mendukung software dan firmware pada jaringan 5G Indonesia Indosat.

3. Ada 5 Kota yang Mendapatkan 5G Indosat

Pada tahap awal, area jangkauan 5G Indosat Ooredoo masih terbatas di kota tertentu. Sayangnya, wilayah Tangerang dan Tangerang Selatan belum masuk dalam daftar uji coba jaringan 5G milik Indosat.

Baca juga: Jalan di Serpong yang Dapat Sinyal 5G Telkomsel, Cek di Sini!

Namun, kamu masih bisa mencoba jaringan ini di area Jakarta. Bagi kamu yang bekerja di Jakarta, maka bisa menikmati layanan ini di area Monumen Nasional (Monas). Kemudian, empat kota lainnya adalah Surakarta (Area Inner City), Surabaya (Area Genteng), Balikpapan (Area Gn. Bahagia), dan Makkasar (Area Pettarani).

4. Mengaktifkan Paket Internet 5G

Jika sudah memenuhi persyaratan di atas, kamu bisa mengaktifkan layanan 5G Indosat dengan berlangganan paket yang mendukung akses internet 5G.

SVP-Head of Business Planning Indosat Ooredoo, Shatya Framudia menyebutkan, selama ini paket Freedom Internet Indosat Ooredoo dibanderol dengan harga di bawah Rp 100.000.-. Namun, khusus layanan 5G akan berada pada kisaran harga Rp 100.000,- dengan pilihan kuota data sebesar 8GB dan 16GB.

5. Smartphone yang Mendukung 5G

Dikutip dari situs resmi Indosat Ooredoo, ada beberapa smartphone yang sudah mendukung jaringan miliki operator 5G di Indonesia ini, yaitu:

  • Apple (iPhone 12 Mini, iPhone 12, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max)
  • Huawei (Mate 40 Pro, P40 Pro/ Pro+, P40, Mate Xs, dan Nova 7)
  • OPPO (A74 5G, Reno5 5G, Find X2, Find X2 Pro, dan Find X3 Pro)
  • Vivo (V21 5G, X60/ X60 Pro, dan X50 Pro)
  • Samsung (Galaxy A32 5G, Galaxy S21, Galaxy S21+, dan Galaxy S21 Ultra)
  • ASUS (ROG Phone 3)
  • Xiaomi (Mi 10T 5G, Mi 10T PRO 5G, dan Mi 11)

Kini seluruh pengguna Indosat sudah bisa menikmati jaringan 5G Indosat di beberapa kota. Untuk menikmatinya, kamu hanya perlu mengunjungi lima area di atas. (PAB)

Baca juga: realme 8 5G Resmi Hadir di Indonesia, Harganya Rp 3 Jutaan!

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!