Ketum IWbA Aang Sunadji Pilih Letjen Richard Tampubolon Jadi Dewan Penasehat
17 March 2023 12:02 WIB Olahraga NewsKetua Umum Pengurus Besar Indonesia Woodball Association (PB IWbA), Aang Sunadji, kembali melakukan gebrakan untuk memajukan olahraga yang dipimpinnya itu.
Kali ini, Aang menemui Letnan Jenderal Richard Tampubolon di Markas Besar TNI AD, Kamis (16/3). Dalam pertemuan itu, Aang membeberkan visi misi woodball Indonesia untuk empat tahun ke depan. Termasuk salah satunya untuk mensosialisasikan olahraga woodball ke seluruh lapisan masyarakat.
"Beliau sangat hangat menyambut kedatangan kami dan langsung mencoba untuk bermain woodball. Beliau juga mendukung sekali untuk olahraga ini," kata Aang dalam keterangan persnya.
Baca juga: Aang Sunadji Terpilih Jadi Ketua Umum PB IWbA Periode 2023-2027
Richard memang sangat dekat dengan olahraga. Pada era 2011, ia pernah menjabat sebagai Komandan Latihan Satlak Prima Utama yang menyiapkan atlet ke SEA Games di Jakarta-Palembang, sehingga sangat paham dengan pembinaan prestasi atlet.
Sebab itu, ketika Aang meminta Richard untuk menjadi Dewan Penasehat IWbA. Mendengar ajakan Aang, Richard sangat antusias dan bersedia menerima pinangannya.
Richard melihat woodball Indonesia punya potensi untuk mendapat banyak prestasi. Sebut saja atlet woodball Indonesia Ahris Sumariyanto yang pernah lima kali menempati peringkat satu dunia, yakni pada 2010, 2011, 2016, 2017 dan 2018. Ahris juga merupakan juara dunia woodball 2012.
Baca juga: Yayasan Merah Putih Peduli Beri Perhatian pada Pensiunan Atlet Indonesia
"Beliau masih punya keinginan untuk mengabdi di dunia olahraga, sehingga bersedia untuk masuk sebagai ketua dewan penasehat untuk memberikan banyak masukan mengenai pembinaan atlet woodball," ujar Aang.
Menurut Aang, mantan Pangdam Pattimura itu sependapat dengan visi misinya dalam memajukan olahraga woodball di tanah air.
"Apa yang beliau tekankan juga segaris dengan keinginan saya yakni pengurus hanya perlunya fokus kepada atlet. Jangan berpolitik dan ribut berorganisasi sehingga mengorbankan prestasi atlet," jelas Aang.
Sementara itu, PB IWbA juga telah merampungkan susunan kepengurusan baru untuk masa kerja 2023-2027. Salah satu agenda terdekat adalah Indonesia Open yang rencananya akan digelar di Bali pada Agustus mendatang serta babak kualifikasi PON 2024 Aceh-Sumatera Utara. Setelah terpilih, Aang memang langsung tancap gas mempersiapkan semuanya.
"Karena waktunya sempit untuk mempersiapkan Indonesia Open di Bali kualifikasi PON pertama untuk woodball di 2024 nanti," tutup Aang. (KNU)
Artikel ini sudah tayang di Merahputih.com dengan Judul "Ketum IWbA Pilih Letjen Richard Tampubolon Jadi Dewan Penasehat"
Baca juga: Lexyndo Hakim Ditunjuk sebagai CdM SEA Games 2023 Kamboja
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Ketum IWbA Aang Sunadji Pilih Letjen Richard Tampubolon Jadi Dewan Penasehat
17 March 2023 12:02 WIBOlahraga News
Ketua Umum Pengurus Besar Indonesia Woodball Association (PB IWbA), Aang Sunadji, kembali melakukan gebrakan untuk memajukan olahraga yang dipimpinnya itu.
Kali ini, Aang menemui Letnan Jenderal Richard Tampubolon di Markas Besar TNI AD, Kamis (16/3). Dalam pertemuan itu, Aang membeberkan visi misi woodball Indonesia untuk empat tahun ke depan. Termasuk salah satunya untuk mensosialisasikan olahraga woodball ke seluruh lapisan masyarakat.
"Beliau sangat hangat menyambut kedatangan kami dan langsung mencoba untuk bermain woodball. Beliau juga mendukung sekali untuk olahraga ini," kata Aang dalam keterangan persnya.
Baca juga: Aang Sunadji Terpilih Jadi Ketua Umum PB IWbA Periode 2023-2027
Richard memang sangat dekat dengan olahraga. Pada era 2011, ia pernah menjabat sebagai Komandan Latihan Satlak Prima Utama yang menyiapkan atlet ke SEA Games di Jakarta-Palembang, sehingga sangat paham dengan pembinaan prestasi atlet.
Sebab itu, ketika Aang meminta Richard untuk menjadi Dewan Penasehat IWbA. Mendengar ajakan Aang, Richard sangat antusias dan bersedia menerima pinangannya.
Richard melihat woodball Indonesia punya potensi untuk mendapat banyak prestasi. Sebut saja atlet woodball Indonesia Ahris Sumariyanto yang pernah lima kali menempati peringkat satu dunia, yakni pada 2010, 2011, 2016, 2017 dan 2018. Ahris juga merupakan juara dunia woodball 2012.
Baca juga: Yayasan Merah Putih Peduli Beri Perhatian pada Pensiunan Atlet Indonesia
"Beliau masih punya keinginan untuk mengabdi di dunia olahraga, sehingga bersedia untuk masuk sebagai ketua dewan penasehat untuk memberikan banyak masukan mengenai pembinaan atlet woodball," ujar Aang.
Menurut Aang, mantan Pangdam Pattimura itu sependapat dengan visi misinya dalam memajukan olahraga woodball di tanah air.
"Apa yang beliau tekankan juga segaris dengan keinginan saya yakni pengurus hanya perlunya fokus kepada atlet. Jangan berpolitik dan ribut berorganisasi sehingga mengorbankan prestasi atlet," jelas Aang.
Sementara itu, PB IWbA juga telah merampungkan susunan kepengurusan baru untuk masa kerja 2023-2027. Salah satu agenda terdekat adalah Indonesia Open yang rencananya akan digelar di Bali pada Agustus mendatang serta babak kualifikasi PON 2024 Aceh-Sumatera Utara. Setelah terpilih, Aang memang langsung tancap gas mempersiapkan semuanya.
"Karena waktunya sempit untuk mempersiapkan Indonesia Open di Bali kualifikasi PON pertama untuk woodball di 2024 nanti," tutup Aang. (KNU)
Artikel ini sudah tayang di Merahputih.com dengan Judul "Ketum IWbA Pilih Letjen Richard Tampubolon Jadi Dewan Penasehat"
Baca juga: Lexyndo Hakim Ditunjuk sebagai CdM SEA Games 2023 Kamboja