SHARE
Home > News > Property > Keunggulan Tinggal di Tangerang Selatan, Fasilitasnya Lengkap
Keunggulan Tinggal di Tangerang Selatan, Fasilitasnya Lengkap

Keunggulan Tinggal di Tangerang Selatan, Fasilitasnya Lengkap

20 July 2023 12:36 WIB Apartemen Rumah Properti Merahputih

Tangerang Selatan kini menjadi salah satu kawasan di Jabodetabek yang banyak diminati sebagai tempat tinggal. Hal itu dikarenakan dari banyaknya keuntungan yang dimiliki oleh kota tersebut. Lalu, apa saja keuntungan tinggal di Tangerang Selatan?

Selama beberapa waktu terakhir, Tangerang Selatan atau Tangsel menjelma menjadi kawasan yang banyak diincar oleh pencari hunian dan investor. Bukan tanpa alasan, karena Tangsel dipercaya memiliki banyak keunggulan dibanding daerah lainnya.

Baca juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Pindah ke BSD City!

Tangsel berada di lokasi yang strategis dan dilengkapi fasilitas lengkap
Tangsel berada di lokasi yang strategis dan dilengkapi fasilitas lengkap. Foto: Sinar Mas Land

Sebagai salah satu daerah penyangga Ibu Kota, Tangsel berada di lokasi yang sangat strategis dan dilengkapi berbagai fasilitas lengkap. Dikutip dari 99.co, berikut ini adalah keuntungan tinggal di Tangsel?

Keuntungan Tinggal di Tangerang Selatan

1. Lokasinya Dekat Ibukota
Pembangunan tol mempermudah akses menuju Jakarta
Pembangunan tol mempermudah akses menuju Jakarta. Foto: dok. Sinar Mas Land

Pertama, keuntungan tinggal di Tangerang Selatan adalah lokasinya. Tangsel merupakan kota penyangga yang hanya berjarak 30 km di sebelah barat Jakarta.

Bahkan, pembangunan jalan tol yang terbilang masif di Tangerang Selatan makin mempermudah akses menuju Jakarta. Jadi, tak perlu khawatir lagi mengenai akses transportasi lintas Jabodetabek ya. Hal tersebut juga yang membuat Tangsel menjadi kawasan dengan lokasi yang sangat strategis.

2. Fasilitas Publik yang Lengkap
Tangsel memiliki fasilitas publik yang lengkap
Tangsel memiliki fasilitas publik yang lengkap. Foto: dok. AEON Mall BSD City

Selanjutnya, Tangerang Selatan menyediakan berbagai fasilitas yang super lengkap. Selain transportasi, ada pula sejumlah fasilitas publik yang disediakan untuk masyarakat.

Fasilitas tersebut adalah pendidikan, kesehatan, bisnis, perbelanjaan, hingga rekreasi. Tak heran, jika masayrakat mendapatkan banyak kemudahan dan fasilitas yang menunjang.

Baca juga: Alasan Mengapa Rumah di Gading Serpong Cocok untuk Milenial

3. Nilai Investasi Properti Makin Naik
Nilai investasi properti di Tangsel meningkat setiap tahunnya
Nilai investasi properti di Tangsel meningkat setiap tahunnya. Foto: dok. Sinar Mas Land

Melalui berbagai keuntungan di atas, sangat wajar apabila pertumbuhan nilai investasi properti di Tangerang Selatan terus meningkat setiap tahunnya.

Bicara soal nvestasi jangka panjang, Tangerang Selatan sangat cocok bagi yang ingin berinvestasi di bidang properti dengan prospek cerah. Saat ini, ada banyak properti yang dibangun, mulai dari rumah tapak, apartemen, pertokoan, dan perkantoran.

Selain itu, rumah bekas di Tangerang Selatan juga memiliki nilai properti yang lebih tinggi karena berbagai keuntungan tersebut.

4. Banyak Ruang Terbuka Hijau
Ruang terbuka hijau di Tangsel hampir mencapai 20 persen pada 2019
Ruang terbuka hijau di Tangsel hampir mencapai 20 persen pada 2019. Foto: dok. Sinar Mas Land

Meski berstatus kota penyangga dan pusat bisnis, Tangerang Selatan sebenarnya juga memiliki ruang terbuka hijau (RTH) yang cukup luas.

Berdasarkan sejumlah laporan, RTH di Tangsel hampir mencapai 20 persen pada 2019 lalu. Tentunya, hal tersebut menjadi salah satu keuntungan tinggal di Tangerang Selatan yang perlu diperhatikan.

5. Kota Layak Huni di Indonesia
Tangsel dinobatkan sebagai salah kota layak huni di Indonesia
Tangsel dinobatkan sebagai salah kota layak huni di Indonesia. Foto: Sinar Mas Land

Terakhir, Tangerang Selatan dinobatkan sebagai salah satu dari tujuh kota layak huni di Indonesia pada 2019. Dalam daftar tersebut, Tangsel mengalahkan sejumlah kota besar, seperti Jakarta dan Bandung.

Hal inilah yang membuktikan, bahwa Tangerang Selatan layak dipertimbangkan sebagai tempat tinggal di masa depan.

Itulah lima keunggulan jika kamu tinggal di Tangerang Selatan. Saat ini, Tangsel menjadi salah satu kota yang diminati sebagai tempat tinggal. (*)

Baca juga: 6 Kelebihan Membeli Properti di Kawasan Alam Sutera

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Property > Keunggulan Tinggal di Tangerang Selatan, Fasilitasnya Lengkap

Keunggulan Tinggal di Tangerang Selatan, Fasilitasnya Lengkap

20 July 2023 12:36 WIB
Apartemen Rumah Properti Merahputih

Tangerang Selatan kini menjadi salah satu kawasan di Jabodetabek yang banyak diminati sebagai tempat tinggal. Hal itu dikarenakan dari banyaknya keuntungan yang dimiliki oleh kota tersebut. Lalu, apa saja keuntungan tinggal di Tangerang Selatan?

Selama beberapa waktu terakhir, Tangerang Selatan atau Tangsel menjelma menjadi kawasan yang banyak diincar oleh pencari hunian dan investor. Bukan tanpa alasan, karena Tangsel dipercaya memiliki banyak keunggulan dibanding daerah lainnya.

Baca juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Pindah ke BSD City!

Tangsel berada di lokasi yang strategis dan dilengkapi fasilitas lengkap
Tangsel berada di lokasi yang strategis dan dilengkapi fasilitas lengkap. Foto: Sinar Mas Land

Sebagai salah satu daerah penyangga Ibu Kota, Tangsel berada di lokasi yang sangat strategis dan dilengkapi berbagai fasilitas lengkap. Dikutip dari 99.co, berikut ini adalah keuntungan tinggal di Tangsel?

Keuntungan Tinggal di Tangerang Selatan

1. Lokasinya Dekat Ibukota
Pembangunan tol mempermudah akses menuju Jakarta
Pembangunan tol mempermudah akses menuju Jakarta. Foto: dok. Sinar Mas Land

Pertama, keuntungan tinggal di Tangerang Selatan adalah lokasinya. Tangsel merupakan kota penyangga yang hanya berjarak 30 km di sebelah barat Jakarta.

Bahkan, pembangunan jalan tol yang terbilang masif di Tangerang Selatan makin mempermudah akses menuju Jakarta. Jadi, tak perlu khawatir lagi mengenai akses transportasi lintas Jabodetabek ya. Hal tersebut juga yang membuat Tangsel menjadi kawasan dengan lokasi yang sangat strategis.

2. Fasilitas Publik yang Lengkap
Tangsel memiliki fasilitas publik yang lengkap
Tangsel memiliki fasilitas publik yang lengkap. Foto: dok. AEON Mall BSD City

Selanjutnya, Tangerang Selatan menyediakan berbagai fasilitas yang super lengkap. Selain transportasi, ada pula sejumlah fasilitas publik yang disediakan untuk masyarakat.

Fasilitas tersebut adalah pendidikan, kesehatan, bisnis, perbelanjaan, hingga rekreasi. Tak heran, jika masayrakat mendapatkan banyak kemudahan dan fasilitas yang menunjang.

Baca juga: Alasan Mengapa Rumah di Gading Serpong Cocok untuk Milenial

3. Nilai Investasi Properti Makin Naik
Nilai investasi properti di Tangsel meningkat setiap tahunnya
Nilai investasi properti di Tangsel meningkat setiap tahunnya. Foto: dok. Sinar Mas Land

Melalui berbagai keuntungan di atas, sangat wajar apabila pertumbuhan nilai investasi properti di Tangerang Selatan terus meningkat setiap tahunnya.

Bicara soal nvestasi jangka panjang, Tangerang Selatan sangat cocok bagi yang ingin berinvestasi di bidang properti dengan prospek cerah. Saat ini, ada banyak properti yang dibangun, mulai dari rumah tapak, apartemen, pertokoan, dan perkantoran.

Selain itu, rumah bekas di Tangerang Selatan juga memiliki nilai properti yang lebih tinggi karena berbagai keuntungan tersebut.

4. Banyak Ruang Terbuka Hijau
Ruang terbuka hijau di Tangsel hampir mencapai 20 persen pada 2019
Ruang terbuka hijau di Tangsel hampir mencapai 20 persen pada 2019. Foto: dok. Sinar Mas Land

Meski berstatus kota penyangga dan pusat bisnis, Tangerang Selatan sebenarnya juga memiliki ruang terbuka hijau (RTH) yang cukup luas.

Berdasarkan sejumlah laporan, RTH di Tangsel hampir mencapai 20 persen pada 2019 lalu. Tentunya, hal tersebut menjadi salah satu keuntungan tinggal di Tangerang Selatan yang perlu diperhatikan.

5. Kota Layak Huni di Indonesia
Tangsel dinobatkan sebagai salah kota layak huni di Indonesia
Tangsel dinobatkan sebagai salah kota layak huni di Indonesia. Foto: Sinar Mas Land

Terakhir, Tangerang Selatan dinobatkan sebagai salah satu dari tujuh kota layak huni di Indonesia pada 2019. Dalam daftar tersebut, Tangsel mengalahkan sejumlah kota besar, seperti Jakarta dan Bandung.

Hal inilah yang membuktikan, bahwa Tangerang Selatan layak dipertimbangkan sebagai tempat tinggal di masa depan.

Itulah lima keunggulan jika kamu tinggal di Tangerang Selatan. Saat ini, Tangsel menjadi salah satu kota yang diminati sebagai tempat tinggal. (*)

Baca juga: 6 Kelebihan Membeli Properti di Kawasan Alam Sutera

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!