SHARE
Home > News > News > Kingland Avenue Berikan Bantuan untuk Para Tenaga Medis di Tangerang Raya
Kingland Avenue Berikan Bantuan untuk Para Tenaga Medis di Tangerang Raya

Kingland Avenue Berikan Bantuan untuk Para Tenaga Medis di Tangerang Raya

31 May 2020 16:11 WIB COVID-19 News Tangerang Raya

Indonesia merupakan negara yang menempati peringkat pertama dengan jumlah kasus dan kematian yang diakibatkan oleh COVID-19 di kawasan Asia Tenggara. Dengan begitu, para tenaga medis di Indonesia membutuhkan alat pelindung diri (APD) kesehatan dan masker untuk menangani pasien yang terkena penyebaran virus ini.

Kedua barang tersebut sangat dibutuhkan sebagai sarana perlengkapan pelindung utama guna mencegah kontak terhadap paparan virus dari pasien yang terkonfirmasi positif.

Baca Juga: JHL Group Terus Berikan Donasi Bagi Para Tenaga Medis di Tangerang

Menyadari kebutuhan medis yang semakin hari semakin meningkat, Kingland Avenue bekerja sama dengan AlfaLand Group dan Omega Hotel Management untuk menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) kesehatan dan masker KN95 untuk tenaga medis di Omni Hospital Alam Sutera dan Eka Hospital BSD.

1
Carin Sharma selaku HRGA Sr. Manager Kingland Avenue, Raymond Santoso selaku Sr. Sales Manager Kingland Avenue, dan perwakilan dari Omni Hospital Alam Sutera. (Sumber: Kingland Avenue)

“Saya mewakili PT Hong Kong Kingland telah melakukan kegiatan donasi (CSR), sebagai bentuk kepedulian kami terhadap kondisi pandemi Covid-19 yang telah terjadi beberapa waktu belakangan ini. Kami tidak hanya fokus kepada pembangunan proyek dan penjualan, tetapi kami juga fokus kepada apa yang bisa kami kontribusikan kepada masyarakat di kondisi seperti ini," ucap Senior Sales Manager Kingland Avenue, Raymond Santoso dalam keterangan resmi yang diterima Side.id, Sabtu (30/5/2020).

Total bantuan yang diberikan berupa 200 APD dan 200 buah masker KN95 untuk masing-masing rumah sakit. Kingland Avenue juga bekerja sama dengan AREBI Banten Care untuk memberikan bantuan kepada masyarakat di sekitar kawasan Tangerang yang terkena imbas dari pandemi COVID-19.

Pada kesempatan ini, Kingland Avenue sendiri memberikan bantuan berupa masker medis yang dibagikan ke beberapa wilayah, seperti Kecamatan Serpong dan KP3B (Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten).

Baca Juga: Pemerintah Kabupaten Tangerang Bersiap Menuju Fase New Normal

Selain itu, Kingland Avenue juga berkolaborasi dengan South City untuk berpartisipasi atas program penanggulangan wabah COVID-19 di kota Tangerang Selatan. Acara ini turut didukung penuh oleh Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Ibu Airin Rachmi Diany, dan Pemerintah kota Tangerang Selatan.

Pihak dari Kingland Avenue dan South City memberikan sumbangan berupa alat Rapid Test Corona sebanyak 2.000 unit yang langsung diserahkan kepada Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany di kantor Wali Kota Tangerang Selatan.


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Kingland Avenue Berikan Bantuan untuk Para Tenaga Medis di Tangerang Raya

Kingland Avenue Berikan Bantuan untuk Para Tenaga Medis di Tangerang Raya

31 May 2020 16:11 WIB
COVID-19 News Tangerang Raya

Indonesia merupakan negara yang menempati peringkat pertama dengan jumlah kasus dan kematian yang diakibatkan oleh COVID-19 di kawasan Asia Tenggara. Dengan begitu, para tenaga medis di Indonesia membutuhkan alat pelindung diri (APD) kesehatan dan masker untuk menangani pasien yang terkena penyebaran virus ini.

Kedua barang tersebut sangat dibutuhkan sebagai sarana perlengkapan pelindung utama guna mencegah kontak terhadap paparan virus dari pasien yang terkonfirmasi positif.

Baca Juga: JHL Group Terus Berikan Donasi Bagi Para Tenaga Medis di Tangerang

Menyadari kebutuhan medis yang semakin hari semakin meningkat, Kingland Avenue bekerja sama dengan AlfaLand Group dan Omega Hotel Management untuk menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) kesehatan dan masker KN95 untuk tenaga medis di Omni Hospital Alam Sutera dan Eka Hospital BSD.

1
Carin Sharma selaku HRGA Sr. Manager Kingland Avenue, Raymond Santoso selaku Sr. Sales Manager Kingland Avenue, dan perwakilan dari Omni Hospital Alam Sutera. (Sumber: Kingland Avenue)

“Saya mewakili PT Hong Kong Kingland telah melakukan kegiatan donasi (CSR), sebagai bentuk kepedulian kami terhadap kondisi pandemi Covid-19 yang telah terjadi beberapa waktu belakangan ini. Kami tidak hanya fokus kepada pembangunan proyek dan penjualan, tetapi kami juga fokus kepada apa yang bisa kami kontribusikan kepada masyarakat di kondisi seperti ini," ucap Senior Sales Manager Kingland Avenue, Raymond Santoso dalam keterangan resmi yang diterima Side.id, Sabtu (30/5/2020).

Total bantuan yang diberikan berupa 200 APD dan 200 buah masker KN95 untuk masing-masing rumah sakit. Kingland Avenue juga bekerja sama dengan AREBI Banten Care untuk memberikan bantuan kepada masyarakat di sekitar kawasan Tangerang yang terkena imbas dari pandemi COVID-19.

Pada kesempatan ini, Kingland Avenue sendiri memberikan bantuan berupa masker medis yang dibagikan ke beberapa wilayah, seperti Kecamatan Serpong dan KP3B (Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten).

Baca Juga: Pemerintah Kabupaten Tangerang Bersiap Menuju Fase New Normal

Selain itu, Kingland Avenue juga berkolaborasi dengan South City untuk berpartisipasi atas program penanggulangan wabah COVID-19 di kota Tangerang Selatan. Acara ini turut didukung penuh oleh Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Ibu Airin Rachmi Diany, dan Pemerintah kota Tangerang Selatan.

Pihak dari Kingland Avenue dan South City memberikan sumbangan berupa alat Rapid Test Corona sebanyak 2.000 unit yang langsung diserahkan kepada Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany di kantor Wali Kota Tangerang Selatan.

Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!