Home > News > Entertainment > 'Konser Slank Bersama Shopee' Hadirkan Kolaborasi yang Super Kece!
'Konser Slank Bersama Shopee' Hadirkan Kolaborasi yang Super Kece!
01 April 2019 16:04 WIB Slank Music EntertainmentKonser Spesial Slank Bersama Shopee' berhasil digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan, Minggu (31/3/2019). Acara ini merupakan puncak perayaan kesuksesan dari program Shopee, yaitu 'Shopee 31.3 Elektronik & Digital Sale'.
Antusiasme dari para pecinta musik Tanah Air sangat luar biasa. Hal itu terbukti dengan tiket yang habis terjual dalam waktu kurang dari 1 minggu. Tiketnya pun juga terbatas, hanya untuk 9.000 undangan. Undangan tersebut diperoleh dari pembelian promo barang-barang elektronik dan merchandise Slank di Shopee.
Country Brand Manager Shopee Indonesia, Rezki Yanuar mengatakan, Slank dipilih karena kiprah mereka di dunia permusikan Indonesia sudah tidak perlu diragukan lagi.
"Slank itu adalah salah satu band yang sudah bisa bertahan sedemikian lama. Tiga puluh lima tahun. Market-nya begitu luas, siapa pun pasti kenal dengan Slank dan punya lagu favorit dari Slank. Range umur penggemar Slank itu besar. Itu sama dengan Shopee yang merupakan aplikasi yang bisa dijangkau oleh semua orang," ujar Rezki dikutip dari Merahputih.com, Minggu (31/3/2019).
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Merahputih.com, Konser Spesial Slank Bersama Shopee dimulai pada sekitar pukul 19.00 WIB. Panggung dibuka dengan penampilan firedance yang diiringi dengan musik EDM.
Setelah itu, Slank langsung menggebrak panggung lewat lagu fenomenal mereka, yaitu Mars Slankers. Para penonton pun berteriak histeris dan menyambut penampilan band yang beranggotakan Kaka, Bimbim, Ridho, Abdee, dan Ivanka itu.
Penonton yang hadir langsung menyanyikan lagu Mars Slankers. Mereka sangat menikmati penampilan dari band yang paling 'legend' di Indonesia tersebut. Setelah penampilan Slank membuat penonton berjingkrak, giliran penyanyi paling fenomenal Syahrini yang menghentak panggung. Dengan mengenakan kostum bling-bling, Syahrini menarik perhatian penonton dengan membawakan lagu 'Gubrak-Gubrak Jeng Jeng Jeng'.
Penyanyi yang biasa dipanggil Inces ini tampil begitu energik, dengan ciri khasnya yang 'manjah'. Setelah selesai membawakan lagu tersebut, kejutan pun muncul. Syahrini berkolaborasi dengan Slank membawakan lagu 'Pandangan Pertama'. Pemandangan ini pun lantas mengejutkan para penonton yang hadir. Kolaborasi antara Slank dan Syahrini sangat apik, dan menghadirkan sebuah kolaborasi yang sangat menghibur.
Kemeriahan acara ini terus berlanjut. Syahrini yang berganti kostum dengan gaun mewah berwarna emas, kembali tampil membawakan single terbarunya yang berjudul 'Restu'. Tata panggung yang mewah seperti berada di atas awan mengiringi penampilan penyanyi yang baru saja pulang bulan madu dari Swiss ini.
Setelah penampilan Syahrini, giliran kolaborasi antara Andi/ Rif dan penyanyi jebolan ajang pencarian bakat, yakni Marion Jola. Dalam kolaborasi tersebut, mereka membawakan lagu cover dari Slank yang berjudul 'Pala Lo Peyang'.
Uniknya, lagu tersebut di-mashup dengan salah satu lagu andalan dari / Rif, yaitu 'Lo Toe Ye'. Semangat dari para penonton semakin membara, mereka bernyanyi bersama saat lagu 'Lo Toe Ye' dinyanyikan. Kejutan lainnya pun kembali hadir, setelah penampilan dari Andi / Rif dan Marion Jola, Slank kembali menggebrak panggung lewat lagu 'I Miss You But I Hate You'. Tidak tampil sendiri, Slank berkolaborasi bersama Marion Jola dan Via Vallen.
Kolaborasi ketiganya tampak begitu dahsyat. Tidak heran, kalau penonton begitu bersemangat menyaksikan penampilan mereka. Lalu, Slank melanjutkan penampilan mereka dengan lagu 'Terlalu Manis'. Saat membawakan lagu itu, Slank berkolaborasi dengan Via Vallen dan rapper Iwa K.
Photo by Prassso Side.id
Untuk lagu pamungkasnya, Slank membawakan 'Tong Kosong'. Seluruh penonton bernyanyi dan berdansa lepas di konser tersebut. Setelah lagu selesai dimainkan, penonton jadi ketagihan dengan penampilan Slank. Mengingat antusiasme yang luar biasa dari penonton, Slank memberikan encore lagu 'Kamu Harus Pulang'. Alhasil, para penonton yang hadir di konser ini puas dan senang bisa menyaksikan sebuah suguhan yang luar biasa dari Slank dan penyanyi-penyanyi lainnya.
ICE (Indonesia Convention Exhibition)
Jalan BSD Grand Boulevard Raya No.1, BSD City, Pagedangan, Tangerang, Banten 15339, Tangerang, Banten, 15339
Buka pukul 08:30 - 17:30 BukaSoffi Amira P.
[email protected]
Related Listing
ICE (Indonesia Convention Exhibition)
Jalan BSD Grand Boulevard Raya No.1, BSD City, Pagedangan, Tangerang, Banten 15339, Tangerang, Banten, 15339
Buka pukul 08:30 - 17:30 BukaRelated Article
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > 'Konser Slank Bersama Shopee' Hadirkan Kolaborasi yang Super Kece!
'Konser Slank Bersama Shopee' Hadirkan Kolaborasi yang Super Kece!
01 April 2019 16:04 WIBSlank Music Entertainment
Konser Spesial Slank Bersama Shopee' berhasil digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan, Minggu (31/3/2019). Acara ini merupakan puncak perayaan kesuksesan dari program Shopee, yaitu 'Shopee 31.3 Elektronik & Digital Sale'.
Antusiasme dari para pecinta musik Tanah Air sangat luar biasa. Hal itu terbukti dengan tiket yang habis terjual dalam waktu kurang dari 1 minggu. Tiketnya pun juga terbatas, hanya untuk 9.000 undangan. Undangan tersebut diperoleh dari pembelian promo barang-barang elektronik dan merchandise Slank di Shopee.
Country Brand Manager Shopee Indonesia, Rezki Yanuar mengatakan, Slank dipilih karena kiprah mereka di dunia permusikan Indonesia sudah tidak perlu diragukan lagi.
"Slank itu adalah salah satu band yang sudah bisa bertahan sedemikian lama. Tiga puluh lima tahun. Market-nya begitu luas, siapa pun pasti kenal dengan Slank dan punya lagu favorit dari Slank. Range umur penggemar Slank itu besar. Itu sama dengan Shopee yang merupakan aplikasi yang bisa dijangkau oleh semua orang," ujar Rezki dikutip dari Merahputih.com, Minggu (31/3/2019).
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Merahputih.com, Konser Spesial Slank Bersama Shopee dimulai pada sekitar pukul 19.00 WIB. Panggung dibuka dengan penampilan firedance yang diiringi dengan musik EDM.
Setelah itu, Slank langsung menggebrak panggung lewat lagu fenomenal mereka, yaitu Mars Slankers. Para penonton pun berteriak histeris dan menyambut penampilan band yang beranggotakan Kaka, Bimbim, Ridho, Abdee, dan Ivanka itu.
Penonton yang hadir langsung menyanyikan lagu Mars Slankers. Mereka sangat menikmati penampilan dari band yang paling 'legend' di Indonesia tersebut. Setelah penampilan Slank membuat penonton berjingkrak, giliran penyanyi paling fenomenal Syahrini yang menghentak panggung. Dengan mengenakan kostum bling-bling, Syahrini menarik perhatian penonton dengan membawakan lagu 'Gubrak-Gubrak Jeng Jeng Jeng'.
Penyanyi yang biasa dipanggil Inces ini tampil begitu energik, dengan ciri khasnya yang 'manjah'. Setelah selesai membawakan lagu tersebut, kejutan pun muncul. Syahrini berkolaborasi dengan Slank membawakan lagu 'Pandangan Pertama'. Pemandangan ini pun lantas mengejutkan para penonton yang hadir. Kolaborasi antara Slank dan Syahrini sangat apik, dan menghadirkan sebuah kolaborasi yang sangat menghibur.
Kemeriahan acara ini terus berlanjut. Syahrini yang berganti kostum dengan gaun mewah berwarna emas, kembali tampil membawakan single terbarunya yang berjudul 'Restu'. Tata panggung yang mewah seperti berada di atas awan mengiringi penampilan penyanyi yang baru saja pulang bulan madu dari Swiss ini.
Setelah penampilan Syahrini, giliran kolaborasi antara Andi/ Rif dan penyanyi jebolan ajang pencarian bakat, yakni Marion Jola. Dalam kolaborasi tersebut, mereka membawakan lagu cover dari Slank yang berjudul 'Pala Lo Peyang'.
Uniknya, lagu tersebut di-mashup dengan salah satu lagu andalan dari / Rif, yaitu 'Lo Toe Ye'. Semangat dari para penonton semakin membara, mereka bernyanyi bersama saat lagu 'Lo Toe Ye' dinyanyikan. Kejutan lainnya pun kembali hadir, setelah penampilan dari Andi / Rif dan Marion Jola, Slank kembali menggebrak panggung lewat lagu 'I Miss You But I Hate You'. Tidak tampil sendiri, Slank berkolaborasi bersama Marion Jola dan Via Vallen.
Kolaborasi ketiganya tampak begitu dahsyat. Tidak heran, kalau penonton begitu bersemangat menyaksikan penampilan mereka. Lalu, Slank melanjutkan penampilan mereka dengan lagu 'Terlalu Manis'. Saat membawakan lagu itu, Slank berkolaborasi dengan Via Vallen dan rapper Iwa K.
Photo by Prassso Side.id
Untuk lagu pamungkasnya, Slank membawakan 'Tong Kosong'. Seluruh penonton bernyanyi dan berdansa lepas di konser tersebut. Setelah lagu selesai dimainkan, penonton jadi ketagihan dengan penampilan Slank. Mengingat antusiasme yang luar biasa dari penonton, Slank memberikan encore lagu 'Kamu Harus Pulang'. Alhasil, para penonton yang hadir di konser ini puas dan senang bisa menyaksikan sebuah suguhan yang luar biasa dari Slank dan penyanyi-penyanyi lainnya.