SHARE
Home > News > Explore > Mau Liburan ke Pantai Tanjung Lesung? Ini Rute dan Harga Tiketnya
Mau Liburan ke Pantai Tanjung Lesung? Ini Rute dan Harga Tiketnya

Mau Liburan ke Pantai Tanjung Lesung? Ini Rute dan Harga Tiketnya

31 May 2022 10:04 WIB Pantai di Banten Tempat Wisata Explore Merahputih

Wilayah Banten dipenuhi dengan berbagai tempat wisata yang indah, salah satunya adalah Pantai Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten. Pantai ini menawarkan pemandangan laut dan angin yang sangat sejuk.

Kawasan seluas 1.500 hektar tersebut dikembangkan oleh Badan Pengembangan Pariwisata Jawa Barat (BWJ) Banten sejak 1996 lalu. Lebih tepatnya, mengikuti pola Nusa Dua Resort, Bali.

Baca juga: 5 Pantai di Banten yang Wajib Dikunjungi saat Akhir Pekan!

Buat kamu yang ingin berlibur ke pantai daerah Tanjung Lesung, maka berikut adalah informasi mengenai rute hingga harga tiketnya yang dirangkum dari berbagai sumber.

Pantai Tanjung Lesung Menjadi Kawasan Resort Pantai

Pantai Tanjung Lesung
Pantai Tanjung Lesung. Foto: Dinas Pariwisata Provinsi Banten

Sebelum mengetahui rute dan harga tiket masuknya, sebaiknya kamu ketahui dulu informasi mengenai Pantai Tanjung Lesung. Pantai ini merupakan kota wisata dengan status kawasan ekonomi khusus, yang dikembangkan oleh PT. Jababeka Tbk.

Nantinya, Pantai Tanjung Lesung akan menjadi daerah tujuan wisata internasional. Kemudian, kawasan resort pantai terbesar ini bisa diakses kendaraan dari Jakarta dan sekitarnya. Aksesnya pun sangat mudah, pengunjung bisa melewati jalan tol, bandara, hingga laut.

Selain itu, Tanjung Lesung juga menjadi titik masuk bagi wisatawan Taman Nasional Ujung Kulon dan Pulau Anak Krakatau. Tak heran, jika Tanjung Lesung merupakan kawasan yang memiliki potensial untuk dikembangkan sebagai kota wisata.

Rute Menuju Tempat Wisata Pantai Tanjung Lesung

Salah satu spot foto di Pantai Tanjung Lesung
Salah satu spot foto di Pantai Tanjung Lesung. Foto: Dinas Pariwisata Provinsi Banten

Jika kamu berangkat dari Jakarta atau Tangerang, maka bisa menempuh perjalanan dengan mobil atau bus dalam waktu 3-4 jam. Kondisi jalannya pun cukup baik dan menyuguhkan pemandangan indah di setiap titik.

  1. Kamu bisa melewati jalan Tol Jakarta-Merak, kemudian keluar di Serang Timur. Setelah melewati Serang, kamu akan menuju Pandeglang, Labuan, dan tiba di Tanjung Lesung.
  2. Alternatif lainnya, kamu bisa keluar di Cilegon. Lalu, ambil jalan ke selatan dari Pantai Utara Banten, kemudian melewati Anyer dan Pantai Carita ke arah Labuan. Jika ingin naik kendaraan umum, kamu bisa menuju Terminal Labuan. Selanjutnya, meneruskan perjalanan dengan ojek ke Tanjung Lesung.

Harga masuk Pantai Tanjung Lesung pun cukup terjangkau. Kamu akan dikenakan harga tiket sebesar Rp 25.000 (weekdays) dan Rp 40.000 (weekend). Lalu, biaya parkir di Pantai Tanjung Lesung adalah Rp 5.000 per kendaraan.

Baca juga: Rekomendasi Penginapan di Ujung Kulon, Harganya Terjangkau

Penginapan di Pantai Tanjung Lesung
Pemandangan sunset di Pantai Tanjung Lesung
Pemandangan sunset di Pantai Tanjung Lesung. Foto: Dinas Pariwisata Provinsi Banten

Jika ingin menginap di Tanjung Lesung, maka kamu bisa memilih akomodasi penginapan yang sudah tersedia di resort tersebut. Ada tiga pilihan penginapan Tanjung Lesung yang tersedia, yaitu Villas, TL Beach Cottage, dan Backpacker Tent.

1. Villas

Hunian eksklusif dengan private swimming pool, tetapi ada juga pilihan non-private swimming pool. Kemudian, jenis kamarnya pun cukup beragam, ada pula yang fasilitasnya bisa menampung hingga 8 orang.

Lalu, kamu juga bisa menambah extra bed sebanyak dua buah. Villas menawarkan harga sewa mulai dari Rp 3.000.000 (weekdays) dan Rp 8.000.000 (weekend).

2. TL Beach Cottage

Di sini, tersedia pilihan kamar yang dapat menampung hingga 7 orang. Saat weekdays, kamu bisa menginap di TL Beach Cottage dengan harga mulai dari Rp 1.700.000 yang sudah termasuk sarapan.

3. Backpacker Tent

Bagi kamu yang menyukai alam terbuka, maka Backpacker Tent cocok jadi pilihan. Harga sewa tendanya dibanderol mulai dari Rp 500.000 yang bisa diisi dua orang.

Kemudian, ada pula fasilitas seperti free tea/coffee, Wi-Fi, kamar mandi, voucher snorkeling, dan masih banyak lainnya. Bahkan, kamu juga bisa request api unggun dan tempat tidur romantis!

Itulah informasi lengkap mengenai rute, harga tiket masuk, dan penginapan di Tanjung Lesung. Sebelum berlibur, jangan lupa jaga kesehatan dan membawa obat-obatan pribadi. (*)

Baca juga: 5 Tempat Camping di Tangerang Selatan, Enggak Perlu ke Luar Kota!

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Explore > Mau Liburan ke Pantai Tanjung Lesung? Ini Rute dan Harga Tiketnya

Mau Liburan ke Pantai Tanjung Lesung? Ini Rute dan Harga Tiketnya

31 May 2022 10:04 WIB
Pantai di Banten Tempat Wisata Explore Merahputih

Wilayah Banten dipenuhi dengan berbagai tempat wisata yang indah, salah satunya adalah Pantai Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten. Pantai ini menawarkan pemandangan laut dan angin yang sangat sejuk.

Kawasan seluas 1.500 hektar tersebut dikembangkan oleh Badan Pengembangan Pariwisata Jawa Barat (BWJ) Banten sejak 1996 lalu. Lebih tepatnya, mengikuti pola Nusa Dua Resort, Bali.

Baca juga: 5 Pantai di Banten yang Wajib Dikunjungi saat Akhir Pekan!

Buat kamu yang ingin berlibur ke pantai daerah Tanjung Lesung, maka berikut adalah informasi mengenai rute hingga harga tiketnya yang dirangkum dari berbagai sumber.

Pantai Tanjung Lesung Menjadi Kawasan Resort Pantai

Pantai Tanjung Lesung
Pantai Tanjung Lesung. Foto: Dinas Pariwisata Provinsi Banten

Sebelum mengetahui rute dan harga tiket masuknya, sebaiknya kamu ketahui dulu informasi mengenai Pantai Tanjung Lesung. Pantai ini merupakan kota wisata dengan status kawasan ekonomi khusus, yang dikembangkan oleh PT. Jababeka Tbk.

Nantinya, Pantai Tanjung Lesung akan menjadi daerah tujuan wisata internasional. Kemudian, kawasan resort pantai terbesar ini bisa diakses kendaraan dari Jakarta dan sekitarnya. Aksesnya pun sangat mudah, pengunjung bisa melewati jalan tol, bandara, hingga laut.

Selain itu, Tanjung Lesung juga menjadi titik masuk bagi wisatawan Taman Nasional Ujung Kulon dan Pulau Anak Krakatau. Tak heran, jika Tanjung Lesung merupakan kawasan yang memiliki potensial untuk dikembangkan sebagai kota wisata.

Rute Menuju Tempat Wisata Pantai Tanjung Lesung

Salah satu spot foto di Pantai Tanjung Lesung
Salah satu spot foto di Pantai Tanjung Lesung. Foto: Dinas Pariwisata Provinsi Banten

Jika kamu berangkat dari Jakarta atau Tangerang, maka bisa menempuh perjalanan dengan mobil atau bus dalam waktu 3-4 jam. Kondisi jalannya pun cukup baik dan menyuguhkan pemandangan indah di setiap titik.

  1. Kamu bisa melewati jalan Tol Jakarta-Merak, kemudian keluar di Serang Timur. Setelah melewati Serang, kamu akan menuju Pandeglang, Labuan, dan tiba di Tanjung Lesung.
  2. Alternatif lainnya, kamu bisa keluar di Cilegon. Lalu, ambil jalan ke selatan dari Pantai Utara Banten, kemudian melewati Anyer dan Pantai Carita ke arah Labuan. Jika ingin naik kendaraan umum, kamu bisa menuju Terminal Labuan. Selanjutnya, meneruskan perjalanan dengan ojek ke Tanjung Lesung.

Harga masuk Pantai Tanjung Lesung pun cukup terjangkau. Kamu akan dikenakan harga tiket sebesar Rp 25.000 (weekdays) dan Rp 40.000 (weekend). Lalu, biaya parkir di Pantai Tanjung Lesung adalah Rp 5.000 per kendaraan.

Baca juga: Rekomendasi Penginapan di Ujung Kulon, Harganya Terjangkau

Penginapan di Pantai Tanjung Lesung
Pemandangan sunset di Pantai Tanjung Lesung
Pemandangan sunset di Pantai Tanjung Lesung. Foto: Dinas Pariwisata Provinsi Banten

Jika ingin menginap di Tanjung Lesung, maka kamu bisa memilih akomodasi penginapan yang sudah tersedia di resort tersebut. Ada tiga pilihan penginapan Tanjung Lesung yang tersedia, yaitu Villas, TL Beach Cottage, dan Backpacker Tent.

1. Villas

Hunian eksklusif dengan private swimming pool, tetapi ada juga pilihan non-private swimming pool. Kemudian, jenis kamarnya pun cukup beragam, ada pula yang fasilitasnya bisa menampung hingga 8 orang.

Lalu, kamu juga bisa menambah extra bed sebanyak dua buah. Villas menawarkan harga sewa mulai dari Rp 3.000.000 (weekdays) dan Rp 8.000.000 (weekend).

2. TL Beach Cottage

Di sini, tersedia pilihan kamar yang dapat menampung hingga 7 orang. Saat weekdays, kamu bisa menginap di TL Beach Cottage dengan harga mulai dari Rp 1.700.000 yang sudah termasuk sarapan.

3. Backpacker Tent

Bagi kamu yang menyukai alam terbuka, maka Backpacker Tent cocok jadi pilihan. Harga sewa tendanya dibanderol mulai dari Rp 500.000 yang bisa diisi dua orang.

Kemudian, ada pula fasilitas seperti free tea/coffee, Wi-Fi, kamar mandi, voucher snorkeling, dan masih banyak lainnya. Bahkan, kamu juga bisa request api unggun dan tempat tidur romantis!

Itulah informasi lengkap mengenai rute, harga tiket masuk, dan penginapan di Tanjung Lesung. Sebelum berlibur, jangan lupa jaga kesehatan dan membawa obat-obatan pribadi. (*)

Baca juga: 5 Tempat Camping di Tangerang Selatan, Enggak Perlu ke Luar Kota!

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!