SHARE
Home > News > News > SMA PGRI 109 Kota Tangerang Juarai Tangerang Futsal Competition 2023
SMA PGRI 109 Kota Tangerang Juarai Tangerang Futsal Competition 2023

SMA PGRI 109 Kota Tangerang Juarai Tangerang Futsal Competition 2023

18 December 2023 13:22 WIB Pemkot Tangerang Futsal Olahraga News

Ajang kompetisi Tangerang Futsal Competition 2023 yang memperebutkan piala Walikota Tangerang tersebut diikuti 50 tim pelajar dari berbagai SMA/SMK/MA se-Tangerang Raya. Setelah melewati babak penyisihan, kini pada final match tersebut mempertemukan SMA PGRI 109 Kota Tangerang melawan SMK Negeri 2 Kabupaten Tangerang, berlangsung di GOR Gondrong/ Kota Tangerang, Minggu (17/12/2023).

Pada final match ini hadir pula Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, didampingi Kepala Dispora Kota Tangerang, Kaonang, beserta perwakilan Asosiasi Futsal Kota Tangerang, dan Polres Metro Tangerang Kota.

"Alhamdulillah pertandingan yang paling ditunggu pelajar se-Tangerang Raya kembali digelar, sebagai ajang silaturahmi sekaligus menentukan tim futsal terbaik sekolah SMA sederajat di Tangerang Raya pada tahun 2023," ujar Rama Hardiman Getar, Ketua Pelaksana, dari Tangerang Kreatif.

Baca juga: Car Free Night Kota Tangerang Sudah Dimulai, Lebih Nyaman dan Rapi

pemkot
Pemkot Tangerang telah mengadakan Futsal Competition 2023 yang memperebutkan piala Walikota Tangerang tersebut diikuti 50 tim pelajar dari berbagai SMA/SMK/MA se-Tangerang Raya. Foto: Pemkot Tangerang

Pertandingan yang terlihat begitu sengit, memperlihatkan tim SMA PGRI 109 Kota Tangerang terus mencetak gol. Mereka mampu mengalahkan SMKN 2 Kabupaten Tangerang dengan skor akhir 2-0. Pelatih tim futsal SMA PGRI Kota Tangerang, Dudung Hermawan, mengaku puas dengan performa timnya dalam pertandingan final melawan SMKN 2 Kabupaten Tangerang.

"Tentunya ini merupakan kemenangan pertama kami di tahun ini, setelah tahun lalu berada di posisi runner up. Saya bangga dengan performa dari tim SMA PGRI 109 Kota Tangerang yang tetap mempertahankan skor unggul selama pertandingan berlangsung," ucap Dudung.

Baca juga: Sistem ATCS dan ETLE Berhasil Tertibkan Lalu Lintas di Kota Tangerang

Tangerang Futsal Competition diharapkan menjadi ajang silaturahmi antar pelajar
Tangerang Futsal Competition diharapkan menjadi ajang silaturahmi antar pelajar. Foto: dok. Pemkot Tangerang

Tangerang Futsal Competition diharapkan dapat menjadi ajang silaturahmi antar pelajar. Serta bisa menjadi agenda rutin setiap tahunnya, untuk melahirkan atlet futsal terbaik. "Pastinya diharapkan tak hanya se-Tangerang raya, namun ajang seperti ini bisa tingkat Nasional," kata Dudung.

Hasil akhir Tangerang Futsal Competition 2023, membawa SMK Negeri 2 Kabupaten Tangerang, keluar sebagai Juara 2, dan SMA Negeri 3 Kabupaten Tangerang meraih Juara 3. Tak hanya itu, penghargaan juga diberikan kepada Ilham Dwi Kurniawan, dari SMA PGRI 109 Kota Tangerang, sebagai Pemain Terbaik, lalu Raden Noval Kanafi, dari SMKN 2 Kabupaten Tangerang, sebagai pencetak gol terbanyak selama pertandingan. Serta Best supporters yang diraih Ultras Dewata dari SMA Dewantoro Kota Tangerang. (LIA)

Baca juga: Alun-alun Cibodas Dulu Tempat Kumuh, Kini Jadi Ruang Publik Favorit Masyarakat

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > SMA PGRI 109 Kota Tangerang Juarai Tangerang Futsal Competition 2023

SMA PGRI 109 Kota Tangerang Juarai Tangerang Futsal Competition 2023

18 December 2023 13:22 WIB
Pemkot Tangerang Futsal Olahraga News

Ajang kompetisi Tangerang Futsal Competition 2023 yang memperebutkan piala Walikota Tangerang tersebut diikuti 50 tim pelajar dari berbagai SMA/SMK/MA se-Tangerang Raya. Setelah melewati babak penyisihan, kini pada final match tersebut mempertemukan SMA PGRI 109 Kota Tangerang melawan SMK Negeri 2 Kabupaten Tangerang, berlangsung di GOR Gondrong/ Kota Tangerang, Minggu (17/12/2023).

Pada final match ini hadir pula Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, didampingi Kepala Dispora Kota Tangerang, Kaonang, beserta perwakilan Asosiasi Futsal Kota Tangerang, dan Polres Metro Tangerang Kota.

"Alhamdulillah pertandingan yang paling ditunggu pelajar se-Tangerang Raya kembali digelar, sebagai ajang silaturahmi sekaligus menentukan tim futsal terbaik sekolah SMA sederajat di Tangerang Raya pada tahun 2023," ujar Rama Hardiman Getar, Ketua Pelaksana, dari Tangerang Kreatif.

Baca juga: Car Free Night Kota Tangerang Sudah Dimulai, Lebih Nyaman dan Rapi

pemkot
Pemkot Tangerang telah mengadakan Futsal Competition 2023 yang memperebutkan piala Walikota Tangerang tersebut diikuti 50 tim pelajar dari berbagai SMA/SMK/MA se-Tangerang Raya. Foto: Pemkot Tangerang

Pertandingan yang terlihat begitu sengit, memperlihatkan tim SMA PGRI 109 Kota Tangerang terus mencetak gol. Mereka mampu mengalahkan SMKN 2 Kabupaten Tangerang dengan skor akhir 2-0. Pelatih tim futsal SMA PGRI Kota Tangerang, Dudung Hermawan, mengaku puas dengan performa timnya dalam pertandingan final melawan SMKN 2 Kabupaten Tangerang.

"Tentunya ini merupakan kemenangan pertama kami di tahun ini, setelah tahun lalu berada di posisi runner up. Saya bangga dengan performa dari tim SMA PGRI 109 Kota Tangerang yang tetap mempertahankan skor unggul selama pertandingan berlangsung," ucap Dudung.

Baca juga: Sistem ATCS dan ETLE Berhasil Tertibkan Lalu Lintas di Kota Tangerang

Tangerang Futsal Competition diharapkan menjadi ajang silaturahmi antar pelajar
Tangerang Futsal Competition diharapkan menjadi ajang silaturahmi antar pelajar. Foto: dok. Pemkot Tangerang

Tangerang Futsal Competition diharapkan dapat menjadi ajang silaturahmi antar pelajar. Serta bisa menjadi agenda rutin setiap tahunnya, untuk melahirkan atlet futsal terbaik. "Pastinya diharapkan tak hanya se-Tangerang raya, namun ajang seperti ini bisa tingkat Nasional," kata Dudung.

Hasil akhir Tangerang Futsal Competition 2023, membawa SMK Negeri 2 Kabupaten Tangerang, keluar sebagai Juara 2, dan SMA Negeri 3 Kabupaten Tangerang meraih Juara 3. Tak hanya itu, penghargaan juga diberikan kepada Ilham Dwi Kurniawan, dari SMA PGRI 109 Kota Tangerang, sebagai Pemain Terbaik, lalu Raden Noval Kanafi, dari SMKN 2 Kabupaten Tangerang, sebagai pencetak gol terbanyak selama pertandingan. Serta Best supporters yang diraih Ultras Dewata dari SMA Dewantoro Kota Tangerang. (LIA)

Baca juga: Alun-alun Cibodas Dulu Tempat Kumuh, Kini Jadi Ruang Publik Favorit Masyarakat

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!