SHARE
Home > News > News > Soekarno-Hatta Jadi Bandara Terbaik se-Asia Tenggara Selama Pandemi COVID-19
Soekarno-Hatta Jadi Bandara Terbaik se-Asia Tenggara Selama Pandemi COVID-19

Soekarno-Hatta Jadi Bandara Terbaik se-Asia Tenggara Selama Pandemi COVID-19

11 May 2022 13:03 WIB Bandara Soekarno-Hatta COVID-19 News

Bandara Internasional Soekarno-Hatta menjadi yang teraman se-Asia Tenggara selama pandemi COVID-19. Capaian tersebut berdasarkan penilaian dari Lembaga Global Safe Travel Barometer. Bandara Soetta pun sejajar atau berada sedikit di bawah Bandara Changi, Singapura.

Di tengah pandemi COVID-19, protokol kesehatan menjadi salah satu aspek penting yang harus diterapkan untuk melindungi setiap orang dalam setiap aktivitas, mencegah munculnya varian baru, dan menghentikan rantai penyebaran virus.

Baca juga: Keren! Soekarno-Hatta Jadi Bandara Paling Aman se-Asia Tenggara

Soetta jadi bandara terbaik se-Asia Tenggara
Soetta jadi bandara terbaik se-Asia Tenggara. Foto: Angkasa Pura II

President Director AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, protokol kesehatan yang diterapkan di bandara AP II sesuai dengan regulasi di dalam negeri serta praktik-praktik terbaik (best practice) di dunia internasional.

"Bandara harus bisa menjaga rasa aman dan nyaman di tengah pandemi bagi masyarakat atau penumpang pesawat, sehingga sektor transportasi udara tetap dapat berkontribusi dalam penanganan pandemi dan pemulihan ekonomi nasional," terang Awaluddin dalam siaran persnya.

Beberapa bandara AP II sendiri juga telah meraih berbagai penghargaan global. Hal itu menyusul konsistensi dalam menjalankan protokol kesehatan, termasuk lewat inovasi Biosecurity dan Biosafety Management.

Salah satu bandara AP II yang paling banyak mendapatkan penghargaan global terkait penerapan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19 adalah Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan pintu utama Indonesia dan bandara tersibuk di dalam negeri.

Berikut ini adalah penghargaan atau pencapaian Bandara Soekarno-Hatta di tingkat global terkait upaya pencegahan COVID-19:

1. The COVID-19 Airport Excellence Awards dari Skytrax

Bandara Soetta raih penghargaan dari Skytrax
Bandara Soetta raih penghargaan dari Skytrax. Foto: Angkasa Pura II

Skytrax mengumumkan 39 bandara yang mendapatkan The COVID-19 Airport Excellence Awards. Di kawasan Asia Tenggara, terdapat dua bandara yang meraih penghargaan ini, yaitu Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara Changi (Singapura).

Pemberian penghargaan ini berasal dari penilaian pelanggan terhadap sejumlah aspek kunci antara lain papan informasi mengenai COVID-19, kewajiban penggunaan masker, ketersediaan dan letak dari hand sanitizer, penanda jaga jarak, kewajiban melakukan jaga jarak, pengaturan kursi restoran/tempat makan, prosedur higienis saat pemeriksaan keamanan, jaga jarak saat pemeriksaan keamanan, imigrasi, kebersihan terminal penumpang, dan kebersihan toilet

2. Best Hygiene Measures by Region (Asia-Pacific) 2021 dari Airport Council International

Pada Maret 2022, Airport Council International mengumumkan bandara yang pantas mendapat penghargaan Best Hygiene Measures.

Penghargaan ini diberikan ACI kepada setiap bandara yang memiliki prosedur dan layanan baru di tengah pandemi COVID-19 sesuai keinginan traveler guna memenuhi kebutuhan mereka, dan untuk memastikan lingkungan bandara tetap bersih dan aman di tengah pandemi.

Sedangkan di kawasan Asia Pasifik atau Best Hygiene Measures by Region (Asia-Pacific), hanya ada 10 bandara yang berhasil merasih penghargaan tersebut, dan 6 di antaranya dikelola oleh AP II salah satunya yakni Bandara Soekarno-Hatta.

Baca juga: Bandara Soekarno-Hatta Sediakan Layanan Ambulans Terbang!

3. Safe Travel Score 4.3 dari Safe Travel Barometer

Bandara Soetta memperoleh rating tertinggi dari Safe Travel Barometer
Bandara Soetta memperoleh rating tertinggi dari Safe Travel Barometer. Foto: Angkasa Pura II

Lembaga global Safe Travel Barometer memberikan Safe Travel Score mencapai 4.3 dari paling tinggi 5 bagi Bandara Soekarno-Hatta berdasarkan audit independen terhadap 34 inisiatif mencakup protokol kesehatan COVID-19, kenyamanan traveler dan keunggulanan layanan sisi udara dan sisi darat.

Skor yang diraih Bandara Soekarno-Hatta ini tertinggi di ASEAN dan menyamai skor dari Bandara Changi (Singapura). Dalam penilaian sebelumnya, Bandara Soekarno-Hatta mendapat skor di bawah Bandara Changi.

4. Airport Health Accreditation dari Airport Council International

Bandara Soekarno-Hatta berhasil mendapat akreditas dari Airport Council International (ACI), yakni Airport Health Accreditation atas penerapan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19. Pada 2020, Bandara Soekarno-Hatta merupakan bandara pertama di Indonesia yang meraih akreditasi ini.

Sementara itu pada 2021, untuk kedua kalinya Bandara Soekarno-Hatta kembali berhasil meraih akreditasi ini. Penilaian selanjutnya akan dilakukan pada akhir 2022.

“AP II berterima kasih atas dukungan seluruh stakeholder termasuk pengunjung bandara dan penumpang pesawat, sehingga protokol kesehatan yang dijalankan di Bandara Soekarno-Hatta dapat diakui di tingkat global,” ujar Awaluddin.

Sejalan dengan 4 penghargaan dan apresiasi dari lembaga global tersebut, Bandara Soekarno-Hatta menjadi salah satu yang terbaik dalam menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19.

Baca juga: Soekarno-Hatta Naik Peringkat dalam Daftar Bandara Terbaik di Dunia!

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Soekarno-Hatta Jadi Bandara Terbaik se-Asia Tenggara Selama Pandemi COVID-19

Soekarno-Hatta Jadi Bandara Terbaik se-Asia Tenggara Selama Pandemi COVID-19

11 May 2022 13:03 WIB
Bandara Soekarno-Hatta COVID-19 News

Bandara Internasional Soekarno-Hatta menjadi yang teraman se-Asia Tenggara selama pandemi COVID-19. Capaian tersebut berdasarkan penilaian dari Lembaga Global Safe Travel Barometer. Bandara Soetta pun sejajar atau berada sedikit di bawah Bandara Changi, Singapura.

Di tengah pandemi COVID-19, protokol kesehatan menjadi salah satu aspek penting yang harus diterapkan untuk melindungi setiap orang dalam setiap aktivitas, mencegah munculnya varian baru, dan menghentikan rantai penyebaran virus.

Baca juga: Keren! Soekarno-Hatta Jadi Bandara Paling Aman se-Asia Tenggara

Soetta jadi bandara terbaik se-Asia Tenggara
Soetta jadi bandara terbaik se-Asia Tenggara. Foto: Angkasa Pura II

President Director AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, protokol kesehatan yang diterapkan di bandara AP II sesuai dengan regulasi di dalam negeri serta praktik-praktik terbaik (best practice) di dunia internasional.

"Bandara harus bisa menjaga rasa aman dan nyaman di tengah pandemi bagi masyarakat atau penumpang pesawat, sehingga sektor transportasi udara tetap dapat berkontribusi dalam penanganan pandemi dan pemulihan ekonomi nasional," terang Awaluddin dalam siaran persnya.

Beberapa bandara AP II sendiri juga telah meraih berbagai penghargaan global. Hal itu menyusul konsistensi dalam menjalankan protokol kesehatan, termasuk lewat inovasi Biosecurity dan Biosafety Management.

Salah satu bandara AP II yang paling banyak mendapatkan penghargaan global terkait penerapan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19 adalah Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan pintu utama Indonesia dan bandara tersibuk di dalam negeri.

Berikut ini adalah penghargaan atau pencapaian Bandara Soekarno-Hatta di tingkat global terkait upaya pencegahan COVID-19:

1. The COVID-19 Airport Excellence Awards dari Skytrax

Bandara Soetta raih penghargaan dari Skytrax
Bandara Soetta raih penghargaan dari Skytrax. Foto: Angkasa Pura II

Skytrax mengumumkan 39 bandara yang mendapatkan The COVID-19 Airport Excellence Awards. Di kawasan Asia Tenggara, terdapat dua bandara yang meraih penghargaan ini, yaitu Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara Changi (Singapura).

Pemberian penghargaan ini berasal dari penilaian pelanggan terhadap sejumlah aspek kunci antara lain papan informasi mengenai COVID-19, kewajiban penggunaan masker, ketersediaan dan letak dari hand sanitizer, penanda jaga jarak, kewajiban melakukan jaga jarak, pengaturan kursi restoran/tempat makan, prosedur higienis saat pemeriksaan keamanan, jaga jarak saat pemeriksaan keamanan, imigrasi, kebersihan terminal penumpang, dan kebersihan toilet

2. Best Hygiene Measures by Region (Asia-Pacific) 2021 dari Airport Council International

Pada Maret 2022, Airport Council International mengumumkan bandara yang pantas mendapat penghargaan Best Hygiene Measures.

Penghargaan ini diberikan ACI kepada setiap bandara yang memiliki prosedur dan layanan baru di tengah pandemi COVID-19 sesuai keinginan traveler guna memenuhi kebutuhan mereka, dan untuk memastikan lingkungan bandara tetap bersih dan aman di tengah pandemi.

Sedangkan di kawasan Asia Pasifik atau Best Hygiene Measures by Region (Asia-Pacific), hanya ada 10 bandara yang berhasil merasih penghargaan tersebut, dan 6 di antaranya dikelola oleh AP II salah satunya yakni Bandara Soekarno-Hatta.

Baca juga: Bandara Soekarno-Hatta Sediakan Layanan Ambulans Terbang!

3. Safe Travel Score 4.3 dari Safe Travel Barometer

Bandara Soetta memperoleh rating tertinggi dari Safe Travel Barometer
Bandara Soetta memperoleh rating tertinggi dari Safe Travel Barometer. Foto: Angkasa Pura II

Lembaga global Safe Travel Barometer memberikan Safe Travel Score mencapai 4.3 dari paling tinggi 5 bagi Bandara Soekarno-Hatta berdasarkan audit independen terhadap 34 inisiatif mencakup protokol kesehatan COVID-19, kenyamanan traveler dan keunggulanan layanan sisi udara dan sisi darat.

Skor yang diraih Bandara Soekarno-Hatta ini tertinggi di ASEAN dan menyamai skor dari Bandara Changi (Singapura). Dalam penilaian sebelumnya, Bandara Soekarno-Hatta mendapat skor di bawah Bandara Changi.

4. Airport Health Accreditation dari Airport Council International

Bandara Soekarno-Hatta berhasil mendapat akreditas dari Airport Council International (ACI), yakni Airport Health Accreditation atas penerapan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19. Pada 2020, Bandara Soekarno-Hatta merupakan bandara pertama di Indonesia yang meraih akreditasi ini.

Sementara itu pada 2021, untuk kedua kalinya Bandara Soekarno-Hatta kembali berhasil meraih akreditasi ini. Penilaian selanjutnya akan dilakukan pada akhir 2022.

“AP II berterima kasih atas dukungan seluruh stakeholder termasuk pengunjung bandara dan penumpang pesawat, sehingga protokol kesehatan yang dijalankan di Bandara Soekarno-Hatta dapat diakui di tingkat global,” ujar Awaluddin.

Sejalan dengan 4 penghargaan dan apresiasi dari lembaga global tersebut, Bandara Soekarno-Hatta menjadi salah satu yang terbaik dalam menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19.

Baca juga: Soekarno-Hatta Naik Peringkat dalam Daftar Bandara Terbaik di Dunia!

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Buka

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!