SHARE
Home > News > News > UPT PBTPHP Kota Tangerang Jadi Lokasi Praktik Budidaya Para Pelajar
UPT PBTPHP Kota Tangerang Jadi Lokasi Praktik Budidaya Para Pelajar

UPT PBTPHP Kota Tangerang Jadi Lokasi Praktik Budidaya Para Pelajar

21 November 2023 14:00 WIB Pemkot Tangerang News

UPT Benih Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (PBTPHP) milik Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang, kini dapat dijadikan tempat untuk belajar menanam dan beternak ikan yang asyik dan menyenangkan. Berlokasi di Kedaung Wetan, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang.

Belum lama ini, puluhan pelajar dari SDN Karawaci 2 Kota Tangerang berkunjung ke UPT PBTPHP Kota Tangerang. Dimana dalam kunjungan ini para siswa belajar langsung melakukan praktik tentang budidaya tanaman dan ikan.

Baca juga: Kota Tangerang Kembali Jadi Tuan Rumah Drum Corps International (IDCI)

Para siswa bisa melihat hingga mencermati aktivitas budidaya tanaman dan ikan
Para siswa bisa melihat hingga mencermati aktivitas budidaya tanaman dan ikan. Foto: dok. Pemkot Tangerang

Para siswa dapat melihat, mencermati dan menyentuh langsung aktivitas budidaya tanaman dan ikan, di mana tanaman yang ada juga memiliki beragam jenis mulai dari buah, sayur, hingga tanaman toga. Jika datang saat waktu panen, para siswa bisa melakukan panen, penimbangan, hingga melakukan distribusi untuk warga.

"Para siswa melihat, mencermati dan menyentuh langsung aktivitas budidaya tanaman dan ikan. Mulai dari budidaya tanaman buah, sayur, hingga tanaman toga. Jika datang diwaktu panen, para siswa juga akan melakukan aktivitas panen, penimbangan hingga distribusi untuk warga," ujar Kepala DKP Kota Tangerang, Muhdorun.

Baca juga: Pemkot Tangerang Siap Ajukan 2 Warisan Budaya Tak Benda dan 3 Cagar Budaya Terbaru

Jadwal kunjungan UPT PBTPHP Kota Tangerang makin penuh
Jadwal kunjungan UPT PBTPHP Kota Tangerang makin penuh. Foto: dok. Pemkot Tangerang

Jadwal kunjungan ke UPT PBTPHP Kota Tangerang pun kian hari makin penuh. Hal itu mengingat kurikulum Merdeka memiliki pola pembelajaran yang didominasi dengan praktik. Jadi, suasana belajar yang lebih menyenangkan atau tidak membosankan.

"Jadi di Kota Tangerang selain Bus Jawara yang kian eksis dengan peminat wisata keliling gratisnya. Icon wisata pertanian juga kian eksis dengan keberadaan UPT PBTPHP Kota Tangerang," tambah Muhdorun.

UPT PBTPHP Kota Tangerang sengaja dibuka untuk umum, mulai dari siswa TK, SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi. Dengan harapan, menjadi salah satu icon wisata pertanian di Kota Tangerang. Untuk datang kesini harus melakukan perizinan ke DKP Kota Tangerang untuk mendapatkan jadwal kunjungan.

"Masyarakat Kota Tangerang atau sekolah-sekolah dapat langsung berkunjung ke UPT PBTPHP Kota Tangerang dengan syarat bersurat lebih dulu ke DKP Kota Tangerang. Ini sebagai proses pemilihan jadwal, agar tidak saling bentrok, dan pelatihnya pun akan disiapkan," ungkap Muhdorun. (LIA)

Baca juga: Turnamen Arung Jeram dan Dayung Meriahkan Festival Cisadane Kota Tangerang

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > UPT PBTPHP Kota Tangerang Jadi Lokasi Praktik Budidaya Para Pelajar

UPT PBTPHP Kota Tangerang Jadi Lokasi Praktik Budidaya Para Pelajar

21 November 2023 14:00 WIB
Pemkot Tangerang News

UPT Benih Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (PBTPHP) milik Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang, kini dapat dijadikan tempat untuk belajar menanam dan beternak ikan yang asyik dan menyenangkan. Berlokasi di Kedaung Wetan, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang.

Belum lama ini, puluhan pelajar dari SDN Karawaci 2 Kota Tangerang berkunjung ke UPT PBTPHP Kota Tangerang. Dimana dalam kunjungan ini para siswa belajar langsung melakukan praktik tentang budidaya tanaman dan ikan.

Baca juga: Kota Tangerang Kembali Jadi Tuan Rumah Drum Corps International (IDCI)

Para siswa bisa melihat hingga mencermati aktivitas budidaya tanaman dan ikan
Para siswa bisa melihat hingga mencermati aktivitas budidaya tanaman dan ikan. Foto: dok. Pemkot Tangerang

Para siswa dapat melihat, mencermati dan menyentuh langsung aktivitas budidaya tanaman dan ikan, di mana tanaman yang ada juga memiliki beragam jenis mulai dari buah, sayur, hingga tanaman toga. Jika datang saat waktu panen, para siswa bisa melakukan panen, penimbangan, hingga melakukan distribusi untuk warga.

"Para siswa melihat, mencermati dan menyentuh langsung aktivitas budidaya tanaman dan ikan. Mulai dari budidaya tanaman buah, sayur, hingga tanaman toga. Jika datang diwaktu panen, para siswa juga akan melakukan aktivitas panen, penimbangan hingga distribusi untuk warga," ujar Kepala DKP Kota Tangerang, Muhdorun.

Baca juga: Pemkot Tangerang Siap Ajukan 2 Warisan Budaya Tak Benda dan 3 Cagar Budaya Terbaru

Jadwal kunjungan UPT PBTPHP Kota Tangerang makin penuh
Jadwal kunjungan UPT PBTPHP Kota Tangerang makin penuh. Foto: dok. Pemkot Tangerang

Jadwal kunjungan ke UPT PBTPHP Kota Tangerang pun kian hari makin penuh. Hal itu mengingat kurikulum Merdeka memiliki pola pembelajaran yang didominasi dengan praktik. Jadi, suasana belajar yang lebih menyenangkan atau tidak membosankan.

"Jadi di Kota Tangerang selain Bus Jawara yang kian eksis dengan peminat wisata keliling gratisnya. Icon wisata pertanian juga kian eksis dengan keberadaan UPT PBTPHP Kota Tangerang," tambah Muhdorun.

UPT PBTPHP Kota Tangerang sengaja dibuka untuk umum, mulai dari siswa TK, SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi. Dengan harapan, menjadi salah satu icon wisata pertanian di Kota Tangerang. Untuk datang kesini harus melakukan perizinan ke DKP Kota Tangerang untuk mendapatkan jadwal kunjungan.

"Masyarakat Kota Tangerang atau sekolah-sekolah dapat langsung berkunjung ke UPT PBTPHP Kota Tangerang dengan syarat bersurat lebih dulu ke DKP Kota Tangerang. Ini sebagai proses pemilihan jadwal, agar tidak saling bentrok, dan pelatihnya pun akan disiapkan," ungkap Muhdorun. (LIA)

Baca juga: Turnamen Arung Jeram dan Dayung Meriahkan Festival Cisadane Kota Tangerang

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!