SHARE
Home > News > Explore > Cara Cek Penyekatan Jalan PPKM Darurat di Google Maps
Cara Cek Penyekatan Jalan PPKM Darurat di Google Maps

Cara Cek Penyekatan Jalan PPKM Darurat di Google Maps

09 July 2021 12:06 WIB PPKM Darurat Google Maps Explore Serpong

PPKM Darurat membuat sejumlah jalan dibatasi dan ditutup. Sebenarnya, kamu bisa cek penyekatan jalan PPKM Darurat di Google Maps. Sebab, masih banyak warga yang tidak mengetahui di mana saja jalan yang dibatasi, terutama di wilayah Tangerang Selatan dan sekitarnya.

Hal itu melihat banyaknya titik penyekatan jalan yang tiba-tiba dijaga ketat tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Jika kamu masih bingung dan tidak mengetahui titik penyekatan jalan yang ada, maka bisa menggunakan bantuan Google Maps.

Baca juga: Jadwal Operasional Bus Serpong-Jakarta Selama PPKM Darurat

Supaya lebih jelas, berikut ini adalah cara cek penyekatan jalan melalui Google Maps.

Cara Cek Penyekatan Jalan di Google Maps
Cek penyekatan jalan di Google Maps
Cek penyekatan jalan di Google Maps. (Side.id/Adit)
  1. Buka aplikasi Google Maps. Kemudian, pilih ikon layer berbentuk persegi di pojok kanan atas layar
  2. Selanjutnya, ubah tampilan view map ke mode ikon traffic atau lalu lintas.Kamu akan melihat sejumlah titik jalan dengan ikon bulat dengan strip di bagian tengah tanda larangan.
  3. Saat diklik, kamu akan melihat keterangan lebih mengenai lokasi dan kondisi jalan yang ditutup.

Selain melihat lokasi dan informasi jalan yang ditutup, kamu juga bisa menambahkan informasi atau memberikan feedback terkait situasi terkini. Jadi, nantinya ada update terbaru mengenai titik penyekatan jalan di Google Maps. Untuk menambahkan informasi jalan ditutup di Google Maps, kamu bisa mengikuti langkah di bawah ini.

Menambah Titik Informasi di Google Maps
Menambah informasi di Google Maps
Menambah informasi di Google Maps. (Side.id/Adit)
  1. Buka aplikasi Google Maps di handphone.
  2. Lalu, klik opsi menu kontribusi di bagian bawah layar dengan ikon tanda '+'.
  3. Pilih opsi edit peta. Kemudian, dilanjutkan dengan memilih opsi '+' atau perbaiki jalan.
  4. Selanjutnya, tentukan titik penutupan serta informasi yang ingin kamu sampaikan.
  5. Terakhir, klik kirim.

Setelah itu, informasi yang kamu bagikan akan muncul di Google Maps untuk dilihat oleh para pengguna jalan lainnya.

Itulah cara cek penyekatan jalan PPKM Darurat di Google Maps. Jika terpaksa keluar rumah, maka tetap patuhi protokol kesehatan ketat dengan memakai masker dua lapis, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan. (PAB)

Baca juga: Daftar Titik Penyekatan di Jalan Tol saat PPKM Darurat

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Explore > Cara Cek Penyekatan Jalan PPKM Darurat di Google Maps

Cara Cek Penyekatan Jalan PPKM Darurat di Google Maps

09 July 2021 12:06 WIB
PPKM Darurat Google Maps Explore Serpong

PPKM Darurat membuat sejumlah jalan dibatasi dan ditutup. Sebenarnya, kamu bisa cek penyekatan jalan PPKM Darurat di Google Maps. Sebab, masih banyak warga yang tidak mengetahui di mana saja jalan yang dibatasi, terutama di wilayah Tangerang Selatan dan sekitarnya.

Hal itu melihat banyaknya titik penyekatan jalan yang tiba-tiba dijaga ketat tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Jika kamu masih bingung dan tidak mengetahui titik penyekatan jalan yang ada, maka bisa menggunakan bantuan Google Maps.

Baca juga: Jadwal Operasional Bus Serpong-Jakarta Selama PPKM Darurat

Supaya lebih jelas, berikut ini adalah cara cek penyekatan jalan melalui Google Maps.

Cara Cek Penyekatan Jalan di Google Maps
Cek penyekatan jalan di Google Maps
Cek penyekatan jalan di Google Maps. (Side.id/Adit)
  1. Buka aplikasi Google Maps. Kemudian, pilih ikon layer berbentuk persegi di pojok kanan atas layar
  2. Selanjutnya, ubah tampilan view map ke mode ikon traffic atau lalu lintas.Kamu akan melihat sejumlah titik jalan dengan ikon bulat dengan strip di bagian tengah tanda larangan.
  3. Saat diklik, kamu akan melihat keterangan lebih mengenai lokasi dan kondisi jalan yang ditutup.

Selain melihat lokasi dan informasi jalan yang ditutup, kamu juga bisa menambahkan informasi atau memberikan feedback terkait situasi terkini. Jadi, nantinya ada update terbaru mengenai titik penyekatan jalan di Google Maps. Untuk menambahkan informasi jalan ditutup di Google Maps, kamu bisa mengikuti langkah di bawah ini.

Menambah Titik Informasi di Google Maps
Menambah informasi di Google Maps
Menambah informasi di Google Maps. (Side.id/Adit)
  1. Buka aplikasi Google Maps di handphone.
  2. Lalu, klik opsi menu kontribusi di bagian bawah layar dengan ikon tanda '+'.
  3. Pilih opsi edit peta. Kemudian, dilanjutkan dengan memilih opsi '+' atau perbaiki jalan.
  4. Selanjutnya, tentukan titik penutupan serta informasi yang ingin kamu sampaikan.
  5. Terakhir, klik kirim.

Setelah itu, informasi yang kamu bagikan akan muncul di Google Maps untuk dilihat oleh para pengguna jalan lainnya.

Itulah cara cek penyekatan jalan PPKM Darurat di Google Maps. Jika terpaksa keluar rumah, maka tetap patuhi protokol kesehatan ketat dengan memakai masker dua lapis, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan. (PAB)

Baca juga: Daftar Titik Penyekatan di Jalan Tol saat PPKM Darurat

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!