SHARE
Home > News > News > Opening Ceremony Asian Games 2018 Diawali oleh Aksi Spektakuler Presiden Jokowi

Opening Ceremony Asian Games 2018 Diawali oleh Aksi Spektakuler Presiden Jokowi

19 August 2018 10:52 WIB Olahraga Opening Ceremony Asian Games 2018

Pembukaan Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (18/8/2018) malam, diawali dengan aksi spektakuler dari Presiden Joko Widodo. Dari Istana Negara, Jokowi melewati jalan Ibukota dengan menggunakan sepeda motor.

Suasana di GBK pun semakin meriah, Jokowi melambaikan tangan ke arah penonton. Lalu, acara pembukaan ini juga dihadiri oleh BJ Habibie, Megawati Soekarnoputri, Tri Sutrisno, dan beberapa menteri seperti Imam Nahrawi dan Menlu Retno Marsudi.

Tidak hanya ini, pembukaan Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, menyuguhkan ribuan penari, tata cahaya, dan kembang api yang berhasil tampil hebat di mata penonton.

Ada tiga konsep yang dipadukan pada pembukaan Asian Games 2018. Water (Air), Earth (Bumi), dan Fire(Api). Ketiga segmen tersebut menggambarkan tentang persatuan Indonesia.

Air memiliki makna kekuatan bahari Indonesia pada era kejayaan Majapahit. Bumi berisi tentang tari tradisi Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Adapun api menggambarkan semangat yang tersimpan di dalam Tanah Air.

Creative Director pembukaan Asian Games 2018, Wisnutama, memang sengaja memadukan ketiga unsur tersebut menjadi satu. Tema Energy Asia membuat Wisnutama ingin menunjukkan apa yang menjadi kelebihan Indonesia.

"Intinya kami ingin memadukan semua yang ada di Indonesia menjadi satu. Semangat persatuan meruapakan tema besar dari acara ini," ujar Wisnutama.

All Photo by Fayon and Greg Bionde

Demi menampilkan semua kebudayaan yang ada di Indonesia, Wisnutama sangat memperhatikan hal kecil, terutama dalam musik. Semua instrumen dan bunyi yang tercipta merupakan buah dari proses yang melelahkan.

Simak berita Asian Games 2018 lainnya di BolaSkor.com

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Opening Ceremony Asian Games 2018 Diawali oleh Aksi Spektakuler Presiden Jokowi

Opening Ceremony Asian Games 2018 Diawali oleh Aksi Spektakuler Presiden Jokowi

19 August 2018 10:52 WIB
Olahraga Opening Ceremony Asian Games 2018

Pembukaan Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (18/8/2018) malam, diawali dengan aksi spektakuler dari Presiden Joko Widodo. Dari Istana Negara, Jokowi melewati jalan Ibukota dengan menggunakan sepeda motor.

Suasana di GBK pun semakin meriah, Jokowi melambaikan tangan ke arah penonton. Lalu, acara pembukaan ini juga dihadiri oleh BJ Habibie, Megawati Soekarnoputri, Tri Sutrisno, dan beberapa menteri seperti Imam Nahrawi dan Menlu Retno Marsudi.

Tidak hanya ini, pembukaan Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, menyuguhkan ribuan penari, tata cahaya, dan kembang api yang berhasil tampil hebat di mata penonton.

Ada tiga konsep yang dipadukan pada pembukaan Asian Games 2018. Water (Air), Earth (Bumi), dan Fire(Api). Ketiga segmen tersebut menggambarkan tentang persatuan Indonesia.

Air memiliki makna kekuatan bahari Indonesia pada era kejayaan Majapahit. Bumi berisi tentang tari tradisi Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Adapun api menggambarkan semangat yang tersimpan di dalam Tanah Air.

Creative Director pembukaan Asian Games 2018, Wisnutama, memang sengaja memadukan ketiga unsur tersebut menjadi satu. Tema Energy Asia membuat Wisnutama ingin menunjukkan apa yang menjadi kelebihan Indonesia.

"Intinya kami ingin memadukan semua yang ada di Indonesia menjadi satu. Semangat persatuan meruapakan tema besar dari acara ini," ujar Wisnutama.

All Photo by Fayon and Greg Bionde

Demi menampilkan semua kebudayaan yang ada di Indonesia, Wisnutama sangat memperhatikan hal kecil, terutama dalam musik. Semua instrumen dan bunyi yang tercipta merupakan buah dari proses yang melelahkan.

Simak berita Asian Games 2018 lainnya di BolaSkor.com

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!