Home > News > Entertainment > Perayaan Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023 Berlangsung Meriah
Perayaan Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023 Berlangsung Meriah
22 June 2023 12:42 WIB Go Skateboarding Day Entertainment MerahputihPerayaan Hari Skateboard Sedunia atau Go Skateboarding Day dirayakan oleh para skaters di seluruh dunia, termasuk di Kota Tangerang. Terlihat, ratusan skaters, terutama anak muda, beramai-ramai membawa dan memainkan skateboard masing-masing di sepanjang parade keliling yang digelar di jalanan utama Kota Tangerang, Rabu (21/6/23) lalu.
Perwakilan panitia Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023, Arjuna mengatakan, parade ini bagian dari rutinitas tahunan yang selama ini telah menjadi budaya para skaters di Tangerang Raya (Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, dan Kabupaten Tangerang) dari tahun ke tahun.
Baca juga: Cuma Rp2 Ribu, Warga Tangerang Kota Sudah Bisa Naik Transportasi Ini!
Diramaikan oleh seluruh komunitas dan individu skaters dari berbagai latar belakang umur dan kalangan, parade ratusan skateboard ini berkeliling dari Taman Skatepark di Jalan Veteran, Kota Tangerang, sampai ke Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang.
“Ini sebenernya bagian dari perayaan hari ulang tahunnya skateboard di seluruh dunia. Jadi, sejak zaman dulu, dari tahun ke tahun, kita pasti turut merayakannya. Termasuk di Tangerang Raya, kita sudah memulai budaya ini sejak tahun 2000-an (tepatnya 2009),” ujar Arjuna.
Ia melanjutkan, tidak hanya parade keliling ratusan skateboard, Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023 juga diramaikan dengan berbagi kegiatan kolektif yang menyenangkan lainnya, seperti high ollie, best trick, fun games, dan game of skate yang digelar dan diramaikan secara terbuka untuk umum DI taman Skatepark, Jalan Veteran, Kota Tangerang, di sepanjang hari ini.
Baca juga: Go Skateboarding Day: Ajang Aktualisasi Pencinta Skateboard di Seluruh Dunia
“Perayaan ini juga diramaikan dengan banyak kegiatan dalam sehari penuh ini, mulai dari best trick, game of skate, high ollie, sampai fun games dan bagi-bagi hadiah yang telah disediakan,” jelasnya.
Selain itu, momen perayaan Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023 ini menjadi kesempatan untuk para skaters di Tangerang Raya agar lebih saling mengenal dan berbagi pengalaman, meningkatkan kemampuan dan prestasi, serta membangun solidaritas bersama.
“Semoga lewat perayaan ini, skaters di Tangerang Raya dapat menjalin solidaritas lebih erat, serta melahirkan regenerasi selanjutnya. Serta, kita juga berharap pemerintah setempat untuk lebih memperhatikan potensi-potensi yang dimiliki individu, komunitas, fasilitas, maupun kegiatan-kegiatan skateboard di Tangerang Raya,” pungkasnya. (*)
Baca juga: Pemkot Tangerang Bakal Buat Living Lab di Kawasan Pasar Lama
Soffi Amira P.
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > Perayaan Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023 Berlangsung Meriah
Perayaan Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023 Berlangsung Meriah
22 June 2023 12:42 WIBGo Skateboarding Day Entertainment Merahputih
Perayaan Hari Skateboard Sedunia atau Go Skateboarding Day dirayakan oleh para skaters di seluruh dunia, termasuk di Kota Tangerang. Terlihat, ratusan skaters, terutama anak muda, beramai-ramai membawa dan memainkan skateboard masing-masing di sepanjang parade keliling yang digelar di jalanan utama Kota Tangerang, Rabu (21/6/23) lalu.
Perwakilan panitia Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023, Arjuna mengatakan, parade ini bagian dari rutinitas tahunan yang selama ini telah menjadi budaya para skaters di Tangerang Raya (Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, dan Kabupaten Tangerang) dari tahun ke tahun.
Baca juga: Cuma Rp2 Ribu, Warga Tangerang Kota Sudah Bisa Naik Transportasi Ini!
Diramaikan oleh seluruh komunitas dan individu skaters dari berbagai latar belakang umur dan kalangan, parade ratusan skateboard ini berkeliling dari Taman Skatepark di Jalan Veteran, Kota Tangerang, sampai ke Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang.
“Ini sebenernya bagian dari perayaan hari ulang tahunnya skateboard di seluruh dunia. Jadi, sejak zaman dulu, dari tahun ke tahun, kita pasti turut merayakannya. Termasuk di Tangerang Raya, kita sudah memulai budaya ini sejak tahun 2000-an (tepatnya 2009),” ujar Arjuna.
Ia melanjutkan, tidak hanya parade keliling ratusan skateboard, Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023 juga diramaikan dengan berbagi kegiatan kolektif yang menyenangkan lainnya, seperti high ollie, best trick, fun games, dan game of skate yang digelar dan diramaikan secara terbuka untuk umum DI taman Skatepark, Jalan Veteran, Kota Tangerang, di sepanjang hari ini.
Baca juga: Go Skateboarding Day: Ajang Aktualisasi Pencinta Skateboard di Seluruh Dunia
“Perayaan ini juga diramaikan dengan banyak kegiatan dalam sehari penuh ini, mulai dari best trick, game of skate, high ollie, sampai fun games dan bagi-bagi hadiah yang telah disediakan,” jelasnya.
Selain itu, momen perayaan Tangerang Raya Go Skateboarding Day 2023 ini menjadi kesempatan untuk para skaters di Tangerang Raya agar lebih saling mengenal dan berbagi pengalaman, meningkatkan kemampuan dan prestasi, serta membangun solidaritas bersama.
“Semoga lewat perayaan ini, skaters di Tangerang Raya dapat menjalin solidaritas lebih erat, serta melahirkan regenerasi selanjutnya. Serta, kita juga berharap pemerintah setempat untuk lebih memperhatikan potensi-potensi yang dimiliki individu, komunitas, fasilitas, maupun kegiatan-kegiatan skateboard di Tangerang Raya,” pungkasnya. (*)
Baca juga: Pemkot Tangerang Bakal Buat Living Lab di Kawasan Pasar Lama