Home > News > News > Rayakan Momen Natal, JHL Solitaire Gading Serpong Gelar “Miracle Christmas with Orphanage”
Rayakan Momen Natal, JHL Solitaire Gading Serpong Gelar “Miracle Christmas with Orphanage”
25 December 2019 16:40 WIB News Gading Serpong JHL Solitaire HotelHari Natal bisa dirayakan dengan cara apapun, salah satunya dengan berbagi kebahagiaan natal bersama dengan orang di sekitar kita, supaya mereka bisa merasakan “Joy of Christmas”. Pada 20 Desember 2019 kemarin, JHL Solitaire Gading Serpong mengadakan acara bertajuk “Miracle Christmas with Orphanage” yang berlangsung di Sky Ballroom mulai pukul 10.00 WIB.
Lebih dari puluhan anak-anak dari Panti Mekar Lestari dan Panti Abhimata Mitrasamaya diundang untuk merasakan kebahagiaan hari Natal. Antusias anak-anak terlihat tinggi dalam mengikuti acara tersebut, mereka disuguhkan berbagai hiburan seperti musik, nyanyian merdu, cuplikan video natal, dan pertunjukan sulap yang menarik persembahan JHL Solitaire.
Tidak hanya sekadar dihibur saja. Ternyata, mereka juga turut mengisi acara tersebut dengan berbagai pertunjukan seperti bernyanyi, menari, dan bermain hulahoop. Di penghujung acara, anak-anak tersebut menyaksikan penampilan sulap yang luar biasa dan ditutup dengan makan siang bersama.
Acara “Miracle Christmas with Orphanage” merupakan salah satu komitmen dari JHL Solitaire Gading Serpong untuk terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan berbagi kebaikan kepada sesama di momen natal yang spesial ini.
Febrian Adi
[email protected]
Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong
Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Rayakan Momen Natal, JHL Solitaire Gading Serpong Gelar “Miracle Christmas with Orphanage”
Rayakan Momen Natal, JHL Solitaire Gading Serpong Gelar “Miracle Christmas with Orphanage”
25 December 2019 16:40 WIBNews Gading Serpong JHL Solitaire Hotel
Hari Natal bisa dirayakan dengan cara apapun, salah satunya dengan berbagi kebahagiaan natal bersama dengan orang di sekitar kita, supaya mereka bisa merasakan “Joy of Christmas”. Pada 20 Desember 2019 kemarin, JHL Solitaire Gading Serpong mengadakan acara bertajuk “Miracle Christmas with Orphanage” yang berlangsung di Sky Ballroom mulai pukul 10.00 WIB.
Lebih dari puluhan anak-anak dari Panti Mekar Lestari dan Panti Abhimata Mitrasamaya diundang untuk merasakan kebahagiaan hari Natal. Antusias anak-anak terlihat tinggi dalam mengikuti acara tersebut, mereka disuguhkan berbagai hiburan seperti musik, nyanyian merdu, cuplikan video natal, dan pertunjukan sulap yang menarik persembahan JHL Solitaire.
Tidak hanya sekadar dihibur saja. Ternyata, mereka juga turut mengisi acara tersebut dengan berbagai pertunjukan seperti bernyanyi, menari, dan bermain hulahoop. Di penghujung acara, anak-anak tersebut menyaksikan penampilan sulap yang luar biasa dan ditutup dengan makan siang bersama.
Acara “Miracle Christmas with Orphanage” merupakan salah satu komitmen dari JHL Solitaire Gading Serpong untuk terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan berbagi kebaikan kepada sesama di momen natal yang spesial ini.