SHARE
Home > News > News > Diskon Listrik PLN dan Kuota Internet Diperpanjang hingga Desember 2021
Diskon Listrik PLN dan Kuota Internet Diperpanjang hingga Desember 2021

Diskon Listrik PLN dan Kuota Internet Diperpanjang hingga Desember 2021

21 July 2021 15:04 WIB PT PLN (Persero) PPKM Darurat COVID-19 News

Diskon listrik PLN dan kuota internet akan diperpanjang hingga Desember 2021. Hal tersebut dilakukan untuk membantu masyarakat di tengah penerapan PPKM Darurat dan pandemi COVID-19.

Sebelumnya, pemerintah hanya memberikan potongan biaya listrik PLN hingga September 2021. Dalam rangka membantu masyarakat di masa PPKM darurat, diskon listrik PLN akan diperpanjang hingga Desember 2021.

Baca juga: Harga Paket Data 5G Telkomsel, Mulai dari Rp 130.000!

Hal tersebut diungkapkan langsung Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati seperti yang dikutip dari CNBC Indonesia.

"Kami menambah dan memperpanjang diskon listrik yang semula harusnya selesai pada September 2021 untuk 32,6 juta pelanggan, namun kita akan perpanjang hingga Desember 2021," katanya.

Diskon Listrik PLN Kembali Diperpanjang
Diskon listrik PLN kembali diperpanjang
Diskon listrik PLN kembali diperpanjang. (Instagram/@pln_id)

Sebelumnya, penerima diskon listrik dibagi menjadi dua kategori, yaitu rumah tangga dengan konsumsi listrik 450 VA dan 900 VA. Awalnya, konsumen 450 VA mendapatkan diskon listrik 100% pada periode Januari-Maret 2021 dan 50% untuk periode April-September 2021.

Sedangkan untuk rumah tangga 900 VA, akan mendapatkan diskon lebih rendah, yakni 50% untuk periode Januari-Maret 2021 dan 25% untuk periode April-September 2021. Saat ini, pemerintah telah memutuskan bahwa diskon listrik akan diperpanjang hingga Desember 2021 dengan anggaran tambahan sebesar Rp 1,91 triliun dengan total Rp 9,49 triliun.

Berikut ini adalah rincian ketentuan perpanjangan diskon listrik untuk rumah tangga konsumen 450 VA dan 900 VA:

1. Golongan rumah tangga konsumen 450 VA

  • Reguler/pascabayar diberikan diskon biaya pemakaian atau biaya beban sebesar 50 persen atau gratis dari rekening listrik.
  • Prabayar diberikan diskon tarif saat melakukan pembelian sebesar 50 persen.

2. Golongan rumah tangga konsumen 900 VA

  • Reguler/pascabayar mendapatkan diskon 25 persen dari biaya pemakaian atau biaya beban dari rekening listrik.
  • Prabayar mendapatkan diskon tarif listrik sebesar 25 persen saat melakukan pembelian.

Baca juga: Sinar Mas Land Salurkan Bantuan 1.000 Bahan Pangan untuk Warga Tangsel

Selain itu, bantuan juga diberikan untuk pelaksanaan pembebasan biaya beban atau abodemen yang menurut Sri Mulyani sangat dibutuhkan oleh UMKM. Pemerintah akan memberikan subsidi abodemen tersebut untuk 1,14 juta pelanggan dengan tambahan anggaran sebesar Rp 420 miliar yang menjadi Rp 2,11 triliun.

Kuota Internet Gratis Diperpanjang hingga Desember 2021
Kuota internet gratis bagi pelajar juga diperpanjang
Kuota internet gratis bagi pelajar juga diperpanjang. (Pexels/RF._.studio)

Tak haya itu, dirinya juga menjelaskan pemerintah akan kembali memberikan subsidi kuota internet gratis bagi pelajar dan tenaga pendidik. Sebab, program tersebut sempat terhenti pada Mei 2021 lantaran libur sekolah dan akhir tahun ajaran.

Pada Juli 2021 ini, tahun ajaran sekolah akan dimulai. Kemenkeu, Kemendikbud, dan Kemenag akan berkoordinasi agar bantuan kuota internet gratis tersebut bisa tersalurkan kembali kepada penerima, mulai dari sekolah konvensional hingga madrasah. Kemudian, memperpanjangnya hingga Desember 2021 mendatang.

"Ada 38,1 juta siswa dan tenaga pendidik, sehingga ada tambahan alokasi anggaran sebesar Rp 5,54 triliun sampai Desember nanti. Sehingga, total anggaran menjadi Rp 8,53 triliun dari alokasi semula hanya Rp 3 triliun," kata Sri. (WAF)

Baca juga: Daftar Sekolah Terbaik di Gading Serpong, Ini Rekomendasinya

Soffi Amira P.
[email protected]

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > News > Diskon Listrik PLN dan Kuota Internet Diperpanjang hingga Desember 2021

Diskon Listrik PLN dan Kuota Internet Diperpanjang hingga Desember 2021

21 July 2021 15:04 WIB
PT PLN (Persero) PPKM Darurat COVID-19 News

Diskon listrik PLN dan kuota internet akan diperpanjang hingga Desember 2021. Hal tersebut dilakukan untuk membantu masyarakat di tengah penerapan PPKM Darurat dan pandemi COVID-19.

Sebelumnya, pemerintah hanya memberikan potongan biaya listrik PLN hingga September 2021. Dalam rangka membantu masyarakat di masa PPKM darurat, diskon listrik PLN akan diperpanjang hingga Desember 2021.

Baca juga: Harga Paket Data 5G Telkomsel, Mulai dari Rp 130.000!

Hal tersebut diungkapkan langsung Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati seperti yang dikutip dari CNBC Indonesia.

"Kami menambah dan memperpanjang diskon listrik yang semula harusnya selesai pada September 2021 untuk 32,6 juta pelanggan, namun kita akan perpanjang hingga Desember 2021," katanya.

Diskon Listrik PLN Kembali Diperpanjang
Diskon listrik PLN kembali diperpanjang
Diskon listrik PLN kembali diperpanjang. (Instagram/@pln_id)

Sebelumnya, penerima diskon listrik dibagi menjadi dua kategori, yaitu rumah tangga dengan konsumsi listrik 450 VA dan 900 VA. Awalnya, konsumen 450 VA mendapatkan diskon listrik 100% pada periode Januari-Maret 2021 dan 50% untuk periode April-September 2021.

Sedangkan untuk rumah tangga 900 VA, akan mendapatkan diskon lebih rendah, yakni 50% untuk periode Januari-Maret 2021 dan 25% untuk periode April-September 2021. Saat ini, pemerintah telah memutuskan bahwa diskon listrik akan diperpanjang hingga Desember 2021 dengan anggaran tambahan sebesar Rp 1,91 triliun dengan total Rp 9,49 triliun.

Berikut ini adalah rincian ketentuan perpanjangan diskon listrik untuk rumah tangga konsumen 450 VA dan 900 VA:

1. Golongan rumah tangga konsumen 450 VA

  • Reguler/pascabayar diberikan diskon biaya pemakaian atau biaya beban sebesar 50 persen atau gratis dari rekening listrik.
  • Prabayar diberikan diskon tarif saat melakukan pembelian sebesar 50 persen.

2. Golongan rumah tangga konsumen 900 VA

  • Reguler/pascabayar mendapatkan diskon 25 persen dari biaya pemakaian atau biaya beban dari rekening listrik.
  • Prabayar mendapatkan diskon tarif listrik sebesar 25 persen saat melakukan pembelian.

Baca juga: Sinar Mas Land Salurkan Bantuan 1.000 Bahan Pangan untuk Warga Tangsel

Selain itu, bantuan juga diberikan untuk pelaksanaan pembebasan biaya beban atau abodemen yang menurut Sri Mulyani sangat dibutuhkan oleh UMKM. Pemerintah akan memberikan subsidi abodemen tersebut untuk 1,14 juta pelanggan dengan tambahan anggaran sebesar Rp 420 miliar yang menjadi Rp 2,11 triliun.

Kuota Internet Gratis Diperpanjang hingga Desember 2021
Kuota internet gratis bagi pelajar juga diperpanjang
Kuota internet gratis bagi pelajar juga diperpanjang. (Pexels/RF._.studio)

Tak haya itu, dirinya juga menjelaskan pemerintah akan kembali memberikan subsidi kuota internet gratis bagi pelajar dan tenaga pendidik. Sebab, program tersebut sempat terhenti pada Mei 2021 lantaran libur sekolah dan akhir tahun ajaran.

Pada Juli 2021 ini, tahun ajaran sekolah akan dimulai. Kemenkeu, Kemendikbud, dan Kemenag akan berkoordinasi agar bantuan kuota internet gratis tersebut bisa tersalurkan kembali kepada penerima, mulai dari sekolah konvensional hingga madrasah. Kemudian, memperpanjangnya hingga Desember 2021 mendatang.

"Ada 38,1 juta siswa dan tenaga pendidik, sehingga ada tambahan alokasi anggaran sebesar Rp 5,54 triliun sampai Desember nanti. Sehingga, total anggaran menjadi Rp 8,53 triliun dari alokasi semula hanya Rp 3 triliun," kata Sri. (WAF)

Baca juga: Daftar Sekolah Terbaik di Gading Serpong, Ini Rekomendasinya

Soffi Amira P.
[email protected]
Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!